Polres Pringsewu Imbau Pemilik BRI Link Waspada Penipuan

Leni Marlina

Rabu, 13 November 2024 - 15:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pringsewu (Netizenku.com): Polres Pringsewu memberikan imbauan kepada pemilik layanan jasa keuangan BRI Link untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap berbagai modus penipuan yang saat ini marak menargetkan pelaku usaha jasa tersebut. Peringatan ini dikeluarkan menyusul kembali terjadinya kasus penipuan yang dilaporkan di Kecamatan Gadingrejo.

Dalam laporan terbaru yang diterima oleh pihak kepolisian, pelaku penipuan diduga menggunakan modus yang sudah dirancang rapi. Kepada pegawai BRI Link, satu nomor yang mengaku pemilik BRI Link menghubungi pegawai BRI Link dan menyuruh melayani salah satu konsumen dengan baik, sedangkan satu nomor lainya yang mengaku rekan pemilik BRI Link meminta untuk segera ditransfer uang tunai dalam jumlah besar, yakni sebesar Rp28 juta. Korban yang percaya dengan identitas palsu yang digunakan pelaku akhirnya mengikuti instruksi dan melakukan transfer sesuai permintaan.

Baca Juga  Pringsewu Gelar Diskusi Penanganan Covid-19

Kasi Humas Polres Pringsewu Iptu Priyono menjelaskan, penipuan dengan modus seperti ini memang sering kali menyasar pengusaha BRI Link karena para pelaku memanfaatkan posisi mereka sebagai penyedia jasa keuangan yang kerap berurusan dengan transaksi besar.

“Para pelaku memanfaatkan kelengahan dan rasa percaya korban terhadap pihak yang mengatasnamakan institusi resmi seperti Bank BRI. Modus ini adalah bentuk kejahatan yang sedang meningkat dan kami mengimbau agar masyarakat, terutama pengusaha BRI Link, untuk selalu berhati-hati,” jelas Kasi Humas mewakili Kapolres Pringsewu AKBP M. Yunnus Saputra pada Rabu (13/11/2024).

Baca Juga  Polres-Jeep SKIn Pringsewu Salurkan Bansos PPKM

Polres Pringsewu, lanjutnya, mengingatkan bahwa penipuan ini sering kali disertai dengan ancaman atau desakan agar korban segera melakukan transfer tanpa berpikir panjang.

Dengan teknik manipulasi psikologis seperti ini, pelaku berharap korban tidak akan memverifikasi kebenaran informasi yang mereka terima.

Untuk mengantisipasi kasus-kasus serupa, Polres Pringsewu memberikan beberapa tips pencegahan kepada pemilik jasa BRI Link, antara lain:

Verifikasi Identitas: Jangan mudah percaya terhadap telepon atau pesan yang mengatasnamakan institusi resmi. Lakukan verifikasi langsung dengan pihak terkait sebelum mengambil tindakan.

Jangan Terburu-Buru: Hindari melakukan transfer dalam jumlah besar tanpa terlebih dahulu memastikan legalitas permintaan tersebut.

Laporkan Segera: Jika menerima telepon mencurigakan yang menginstruksikan transfer uang, segera laporkan kepada pihak berwenang atau langsung ke kantor polisi terdekat.
Melalui langkah-langkah pencegahan ini, Polres Pringsewu berharap dapat membantu mengurangi angka penipuan di wilayahnya.

Baca Juga  DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa HUT ke-12 Kabupaten Pringsewu

“Kepada masyarakat, kami juga meminta agar lebih aktif melaporkan kejadian mencurigakan terkait penipuan. Hal ini akan membantu kepolisian dalam menangani dan mengantisipasi modus-modus baru yang digunakan oleh pelaku kejahatan,” ujar kasi Humas.

Menurut Priyino, Hingga saat ini, Polres Pringsewu masih menyelidiki lebih lanjut kasus ini dan terus berupaya menelusuri identitas pelaku. Sementara itu, masyarakat diimbau untuk tetap waspada dan segera menghubungi kepolisian jika mendapati aktivitas mencurigakan yang berkaitan dengan transaksi keuangan. (Reza)

Berita Terkait

Polres Pringsewu Akan Tindak Tegas Politik Uang dan Politik Identitas
Pekon Panggungrejo Ikuti Penilaian Kampung Pancasila Tingkat Nasional
Polres Pringsewu Amankan Kampanye Pilkada 2024
Pj Bupati Pringsewu Terima Kunjungan Reses Anggota DPRD Provinsi Lampung
Universitas Aisyah Pringsewu Siap Launching Fakultas Kedokteran
PWI Pringsewu Siap Sukseskan Pilkada Damai 2024
Polres Pringsewu Sita 10 Mesin Traktor Hasil Curian
Pemkab Pringsewu Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan dan Ziarah Tabur Bunga

Berita Terkait

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Kamis, 14 November 2024 - 21:15 WIB

DPRD Tanggamus Paripurna Sumpah Janji PAW Heru Antori

Kamis, 14 November 2024 - 18:17 WIB

KPU Tanggamus Pastikan Debat Publik Paslon Bupati-Wakil Hanya Sekali

Kamis, 14 November 2024 - 16:36 WIB

Ratusan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Timur Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 07:33 WIB

Hasi Survey Pilkada Tanggamus, Petahana Terancam Tumbang

Rabu, 13 November 2024 - 17:49 WIB

Lapas Kelas IIB Kotaagung Musnahkan Barang Sitaan WBP

Rabu, 13 November 2024 - 17:36 WIB

Kejari Tanggamus Tetapkan Direktur PT FBA Tersangka Korupsi

Selasa, 12 November 2024 - 08:38 WIB

Muskercab DPC PKB Tanggamus Solid Satu Suara Menangkan Pilkada 2024

Berita Terbaru

E-Paper

Lentera Swara Lampung | Jumat, 15 November 2024

Kamis, 14 Nov 2024 - 22:30 WIB

Tanggamus

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Kamis, 14 Nov 2024 - 21:28 WIB

Rapat paripurna istimewa; Ketua DPRD Kabupaten Tanggamus, Agung Setyo Utomo, mengambil sumpah dan janji Heru Antori sebagai Anggota DPRD dalam Pengganti Antar Waktu (PAW) masa jabatan 2024-2029, Kamis (14/11). (Rapik/Nk)

Tanggamus

DPRD Tanggamus Paripurna Sumpah Janji PAW Heru Antori

Kamis, 14 Nov 2024 - 21:15 WIB