Pengurus HMI Cabang Persiapan Tanggamus Periode Pertama Resmi Dilantik

Redaksi

Jumat, 11 Agustus 2023 - 07:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanggamus (Netizenku.com): Pengurus HMI cabang persiapan Tanggamus periode 2023-2024 dan pengurus Korps HMI-WATI (KOHATI) resmi dilantik oleh Pengurus Besar (PB) HMI.

Pelantikan pengurus HMI (Himpunan Mahasiswa Islam) dan KOHATI (Korps HMI-WATI) cabang Persiapan Tanggamus periode 2023-2024 yang bertema “Rekonstruksi Gerakan HMI sebagai Rumah Peradaban Ummat dan Bangsa”, berlangsung di gedung Islamic Center, Kota Agung, Rabu (09/08).

Acara ini dihadiri oleh Bupati Tanggamus Hj.Dewi Handajani,S.E.,M.M, Wakil Bupati Hi. AM. Syafi’i, S. Ag, Ketua DPRD Heri Agus Stiawan, S.Sos, OPD, PMW FORHATI Lampung, PMD KAHMI dan FORHATI Bandarlampung, pengurus HMI Cabang Bandarlampung, PMD KAHMI dan FORHATI Tanggamus,
Pengurus Besar (PB) HMI, OKP serta alumni dan ratusan kader HMI Tanggamus.

Baca Juga  Pasca Libur Idul Fitri Layanan SKCK Polres Tanggamus Mulai Ramai

Dendi Hepriza, ketua umum terlantik dalam sambutannya memaparkan, dengan dilantik dan disahkannya pengurus HMI dan kohati cabang Persiapan Tanggamus periode 2023-2024, untuk selanjutnya bertanggung jawab dan mengemban tugas dengan baik serta hadir sebagai wadah bagi Mahasiswa Islam untuk memperdalam dan mengamalkan wawasan keislaman dan kebangsaan, dan sekaligus sebagai ruang belajar bagi para mahasiswa untuk membina diri agar mampu mengenal bahwa dirinya adalah manusia sebagai Khalifah fil Ardi.

Baca Juga  Polisi Ciduk Lima Penyalahguna Narkoba di Tanggamus

“Kedepannya saya mengharapkan HMI Tanggamus ini supaya lebih aktif, progresif, inovatif serta kritis demi kemajuan kabupaten tanggamus. Kemudian kami mengajak kepada keluarga besar HMI Cabang persiapan tanggamus agar selalu memiliki tekad dan keinginan yang kuat untuk memiliki peran dan citra positif ditengah masyarakat,” kata Dendi Hepriza.

Sementara itu, Dewi Handajani dalam sambutannya mengucapkan selamat atas amanah dan tanggung jawab yang diemban dalam satu tahun kepengurusan kedepan, ia menyampaikan pemuda adalah garda terdepan dalam membawa perubahan dan kemajuan, rekontruksi gerakan HMI sebagai rumah peradaban memberikan inspirasi untuk berproses dan berkontribusi bagi Tanggamus yang lebih baik.

Baca Juga  Dewi Launching Penyerahan BST Kemensos di Tanggamus

Pelantikan ini dilaksanakan oleh Pengurus Besar HMI (PB HMI) yang diwakili oleh Ketua bidang Hukum dan HAM PB HMI Yefri Febriansyah, dilaksanakan pula pelantikan Pengurus Korps HMI Wati (Kohati) HMI Cabang Persiapan Tanggamus oleh Ketua Umum HMI Cabang Persiapan Tanggamus Dendi Hepriza. (rls/Arj/Len)

Berita Terkait

Mantapkan Langkah Kemenangan, Moh. Saleh-Suranto Bentuk Tim Pemenangan
Moh Saleh Asnawi Hadiri Maulid Nabi di Kandang Besi
Moh. Saleh-Agus Suranto Komitmen Dukung Penuh Petani Tanggamus
Berhasil Turunkan Stunting Pemkab Tanggamus Dapat Insentif Fiskal Rp5,9 M
Rutan Kota Agung Gelar Penggeledahan Insidentil Kamar Hunian WBP
Hari Jadi Polwan ke-76, Polres Tanggamus Gelar Syukuran
Putra Asli Tanggamus Tedi Kurniawan Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat
Satlantas Polres Tanggamus Rutin Antisipasi Kemacetan Jam Rawan

Berita Terkait

Kamis, 19 September 2024 - 08:59 WIB

Deklarasi Relawan, RMD-Eva Dwiana Saling Dukung Pilgub dan Pilwakot

Kamis, 19 September 2024 - 08:58 WIB

Bachtiar Basri-Jabat RMD Mantapkan Strategi Pemenangan RMD-Jihan

Rabu, 18 September 2024 - 18:42 WIB

Bidik Lumbung Ternak, NoNa akan Besarkan Komunitas Ngarit Tubaba

Rabu, 18 September 2024 - 17:03 WIB

Aries Sandi Janji Muluskan Jalan 144 Desa di Pesawaran

Rabu, 18 September 2024 - 13:59 WIB

Kadernya Membelot, Demokrat Santai Sebut Cueki Saja

Selasa, 17 September 2024 - 21:21 WIB

Pj Bupati Marindo Pimpin Upacara Ikrar Netralitas ASN Pringsewu

Selasa, 17 September 2024 - 13:42 WIB

Moh Saleh Asnawi Hadiri Maulid Nabi di Kandang Besi

Selasa, 17 September 2024 - 10:05 WIB

Kader Gerindra di Pesawaran Terang-terangan Dukung Aries Sandi-Supriyanto

Berita Terbaru

Atlet menembak Lampung Wira Sukmana berhasil mendapat medali emas dan memecahkan rekor PON, pada PON XXI Aceh-Sumut 2024. (Ist/NK)

Nasional

Wira Sukmana Sumbang Emas PON XXI Cabang Menembak

Kamis, 19 Sep 2024 - 13:51 WIB

Lampung Barat

Pocil Lambar Optimis Beri Penampilan Terbaik

Kamis, 19 Sep 2024 - 12:55 WIB

Lampung

Perpusda Lampung Aktif Perangi Praktik Judi Online

Kamis, 19 Sep 2024 - 09:30 WIB

Bandarlampung

Deklarasi Relawan, RMD-Eva Dwiana Saling Dukung Pilgub dan Pilwakot

Kamis, 19 Sep 2024 - 08:59 WIB

Bandarlampung

Bachtiar Basri-Jabat RMD Mantapkan Strategi Pemenangan RMD-Jihan

Kamis, 19 Sep 2024 - 08:58 WIB