Pelaksanaan Pilkada tahun 2024 di Kabupaten Lampung Barat berjalan aman dan tertib

Eva Setiani

Kamis, 28 November 2024 - 13:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liwa (Netizenku.com) : Pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) tahun 2024 di Kabupaten Lampung Barat berjalan aman dan tertib, meskipun tercatat ada 100 kejadian khusus selama proses pemungutan suara 27 November 2024.

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) memastikan seluruh kendala tersebut ditangani dengan cepat dan tidak mengganggu jalannya pesta demokrasi.

Ketua Bawaslu Lampung Barat, Novri Jonestama, menegaskan bahwa pemilu di daerah ini bebas dari pelanggaran berat seperti politik uang atau kecurangan yang dapat memicu pemungutan suara ulang.

“Kami pastikan semua kendala yang muncul segera diatasi sesuai dengan prosedur. Hal ini menjadikan proses pemilu tetap berjalan lancar tanpa hambatan berarti,” ujarnya, Kamis, 28 November 2024.

Baca Juga  Serangan 26 Maret Libatkan Ribuan Personel

Salah satu kendala terbesar yang dihadapi adalah kekurangan surat suara di 77 Tempat Pemungutan Suara (TPS). Namun, berkat pengawasan yang ketat dan kesiapan logistik, surat suara cadangan dari TPS terdekat langsung didistribusikan untuk mengatasi masalah tersebut.

Selain itu, ditemukan pula tiga surat suara yang rusak. Surat suara tersebut segera diganti melalui koordinasi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat.

Selain masalah logistik, Bawaslu juga mencatat beberapa kesalahan administratif, seperti kekeliruan memasukkan surat suara ke kotak yang salah dan kurangnya tanda tangan pada formulir C1. Kendala ini berhasil diselesaikan di tingkat TPS tanpa menimbulkan dampak besar pada proses penghitungan suara.

Baca Juga  Sepeda Santai Jadi Rangkaian HUT Lampung Barat ke-28

”Kami selalu mencatat setiap kejadian dalam form khusus dan langsung mengambil langkah penyelesaian di lapangan. Semua dilakukan sesuai petunjuk teknis untuk menjaga kelancaran pemilu,” tambah Jones.

Keberhasilan penanganan kendala tersebut, menurut Jones, tidak lepas dari langkah-langkah pencegahan yang dilakukan Bawaslu sejak awal. Sosialisasi kepada masyarakat, pelatihan penyelenggara pemilu, dan penguatan koordinasi dengan aparat terkait menjadi fondasi penting dalam mengurangi potensi pelanggaran.

Sinergi dengan pihak keamanan seperti Kepolisian, TNI, dan Kejaksaan melalui Sentra Gakkumdu juga memainkan peran besar dalam memastikan proses pengawasan berjalan efektif. Dengan kolaborasi yang solid, setiap permasalahan di lapangan dapat ditangani secara cepat dan profesional.

Baca Juga  Pastikan Patuhi Prokes, Satgas Covid-19 Tongkrongi Acara Nayuh

”Pencegahan adalah langkah utama kami. Ketika masalah tetap muncul, penanganan cepat menjadi prioritas agar kepercayaan masyarakat terhadap pemilu tetap terjaga,” jelas Jones.

Ia juga menyampaikan harapannya agar keberhasilan Pemilu 2024 di Lampung Barat menjadi contoh bagi pelaksanaan pemilu di masa mendatang. “Kami ingin demokrasi terus berkembang lebih baik, dan kepercayaan masyarakat terhadap proses pemilu semakin meningkat,” tandasnya. (Iwan)

Berita Terkait

Merdeka dari Bau Busuk, DLH Lambar Pindahkan TPS di Kompleks Pemkab
Pimda 272 Tapak Suci Putra Muhammadiyah Lambar Gelar UKT
KPU Lambar Tetapkan Parosil-Mad Hasnurin Bupati-Wakil Bupati Terpilih
DLH Lambar Bebal, Instruksi Pj Bupati Tangani Sampah Tak Diindahkan
TPS Sampah Jalur Dua Perkantoran Pemkab Lambar jadi Atensi Serius Bambang
Selamat, Indrayani Dilantik Sebagai Kepala Biro Hukum SDM dan Humas BPJPH RI
Pj Bupati Lambar Apresiasi Kegigihan Mukhlis Basri Ubah Status Jalan
Mukhlis Basri Minta Percepatan Peningkatan Status Jalan Penghubung Lambar-Oku Selatan

Berita Terkait

Senin, 30 Desember 2024 - 12:03 WIB

Komitmen Pj. Gubernur Lampung Melanjutkan Kota Baru Mulai Dari Masjid Al Hijrah Kota Baru Bersama Panitia Pembangunan Masjid

Selasa, 24 Desember 2024 - 22:29 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Tinjau Arus Mudik Natal Dan Tahun Baru 2025 Di Pelabuhan Bakauheni

Sabtu, 21 Desember 2024 - 15:07 WIB

Pembangunan Masjid Al Hijrah Kotabaru Siap Dilanjutkan

Sabtu, 21 Desember 2024 - 10:12 WIB

Pj Gubernur Lampung Melepas Peserta Jalan Sehat Peringatan Hari Jalan 2024

Jumat, 13 Desember 2024 - 19:48 WIB

Pj. Gubernur Lampung Buka Kompetisi Drone Wonderful Lampung 2024

Minggu, 8 Desember 2024 - 16:53 WIB

Komunitas TurunTangan Lampung Selenggarakan Program Kaleidoskop Dunia

Kamis, 28 November 2024 - 14:23 WIB

Telkomsel Perluas Jangkauan Jaringan 4G/LTE di Pulau Legundi dengan Teknologi Rural Star

Sabtu, 28 September 2024 - 20:07 WIB

PT ASDP Indonesia Ferry Bakauheni Bantu Bangun MI Al-Ikhlas Pasca Terbakar

Berita Terbaru

Pringsewu

Dua Pelaku Penipuan dan Penggelapan Mobil Rental Ditangkap

Jumat, 24 Jan 2025 - 19:03 WIB

Lampung

Usai Dilantik, Mirza Siap Bangun Lampung 

Jumat, 24 Jan 2025 - 10:29 WIB