Parosil Mabsus dan Mad Hasnurin Terima Tim Pemeriksa BPK RI Perwakilan Lampung

Suryani

Kamis, 10 April 2025 - 16:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati dan Wakil Bupati Lampung Barat saat menerima kedatangan tim pemeriksa dari BPK RI Perwakilan Provinsi Lampung di Ruang Pesagi, Kantor Bupati setempat, Kamis (10/4/2025), Foto: Iwan/NK.

Bupati dan Wakil Bupati Lampung Barat saat menerima kedatangan tim pemeriksa dari BPK RI Perwakilan Provinsi Lampung di Ruang Pesagi, Kantor Bupati setempat, Kamis (10/4/2025), Foto: Iwan/NK.

Liwa (Netizenku.com): Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus, bersama Wakil Bupati Mad Hasnurin menerima kedatangan tim pemeriksa dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Lampung, dalam rangka pemeriksaan dan audit laporan keuangan Pemkab Lampung Barat. Pertemuan berlangsung di Ruang Pesagi, Kantor Bupati setempat, Kamis (10/4/2025).

Pada kesempatan tersebut, Parosil menyampaikan komitmennya untuk terus memperbaiki kualitas laporan keuangan daerah. Ia meminta seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan staf untuk bersikap kooperatif selama proses pemeriksaan berlangsung.

Baca Juga  Parosil: Data BPS Lebih Objektif, Jadi Dasar Penyusunan Program Pembangunan

“Semua harus kooperatif dalam memenuhi kebutuhan data dan laporan yang diminta oleh tim pemeriksa. Selama proses ini, kepala OPD dan staf diminta tetap berada di tempat, kecuali ada keperluan yang benar-benar mendesak,” tegas Parosil.

Ia juga berharap tim pemeriksa dapat memberikan pembinaan berupa saran, masukan, dan pendapat yang membangun terkait pelaksanaan dan pelaporan anggaran, sekaligus melakukan pengawasan secara berkelanjutan.

Baca Juga  Pj. Gubernur Samsudin Terima Laporan Hasil Pemeriksaan Semester II Tahun 2024 dari BPK RI

“Kami sangat membutuhkan pembinaan dan arahan agar laporan keuangan yang kami susun memenuhi standar kewajaran. Hal ini penting demi efisiensi dan efektivitas penyelenggaraan pemerintahan,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Tim Pemeriksa BPK RI Perwakilan Lampung, Bani Alsa Akbar, mengapresiasi kinerja Pemkab Lampung Barat yang dinilai selalu tepat waktu dan responsif dalam menyampaikan laporan keuangan.

Baca Juga  Tiga Hari Menghilang, Syaifullah Ditemukan Tewas Mengambang

“Kami menyampaikan apresiasi karena Pemkab Lampung Barat selalu tepat waktu dalam pelaporan. Semua OPD juga responsif dan cepat dalam menyampaikan data yang dibutuhkan. Kami berharap kerja sama baik ini bisa terus ditingkatkan,” ungkap Bani. (Iwan)

Berita Terkait

Parosil: Saya Dukung Pengosongan Hutan Lindung dari Perambah
Pelepasan Siswa SMAN 1 Liwa, 95 Lulusan Diterima di PTN
Parosil: Data BPS Lebih Objektif, Jadi Dasar Penyusunan Program Pembangunan
Warganya “Langganan” Diterkam Harimau, Pemkab Lambar Bisa Apa?
Lagi, Kawanan Gajah Liar Hancurkan Tujuh Rumah Warga di Lampung Barat
Parosil Mabsus dan Bambang Kusmanto Apresiasi Jiwa Kemanusiaan Penjual Air
Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus Imbau PNS Bijak Bermedia Sosial
PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI LAMPUNG BARAT

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 18:54 WIB

Gubernur Lampung Ajak PPAD Bersinergi Wujudkan Lampung Maju Menuju Indonesia Emas

Kamis, 17 April 2025 - 18:37 WIB

Siap-Siap, Mulai Tanggal 1 Mei 2025 Pemprov Lampung Laksanakan Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor

Rabu, 16 April 2025 - 22:22 WIB

Pemprov Lampung dan APJII Bersinergi, Perkuat Digitalisasi dan Akses Internet Merata

Rabu, 16 April 2025 - 21:49 WIB

Pemprov Lampung Dukung Culture Literary Festival 2025, Tegaskan Komitmen Bangun SDM Unggul

Rabu, 16 April 2025 - 14:56 WIB

Kejati Selidiki Terbitnya Sertifikat dan Tagihan PBB di Kawasan TNBBS Lambar

Selasa, 15 April 2025 - 15:04 WIB

DWP Provinsi Lampung Gelar Halal Bihalal, Perkuat Sinergi dan Komitmen Perempuan Lampung Maju

Selasa, 15 April 2025 - 14:52 WIB

Pemprov Lampung Dukung Program Sekolah Unggul Garuda dan Kendalikan Inflasi Daerah

Selasa, 15 April 2025 - 14:42 WIB

TP. PKK Provinsi Lampung Gelar Rapat Koordinasi dan Halal Bihalal Penuh Kebersamaan

Berita Terbaru

Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus, saat memberi keterangan keberadaan perambah di TNBBS. (foto: Netizenku.com)

Lampung Barat

Parosil: Saya Dukung Pengosongan Hutan Lindung dari Perambah

Kamis, 17 Apr 2025 - 01:41 WIB