Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) terpilih Ir. Novriwan Jaya dan Nadirsyah (NoNa), mengajak semua elemen masyarakat dapat bahu membahu melaksanakan pembangunan dan visi misinya selama lima (5) tahun mendatang untuk memajukan dan menyejahterakan masyarakat Tubaba.
Hal itu disampaikan Calon Bupati Tubaba terpilih Ir. Novriwan Jaya saat memberikan sambutan pada Rapat Pleno terbuka KPU Tubaba terkait penetapan pasangan calon terpilih Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tubaba tahun 2024 yang digelar di Hotel Jasa Prima, Tiyuh Tirta Makmur, Kamis (9/1/2025).
“Kami ucapkan ribuan terima kasih kepada semua elemen masyarakat yang sudah mempercayakan pasangan Nona untuk melanjutkan kepemimpinan dan proses pembangunan di Kabupaten Tubaba 5 tahun kedepan. Ayo kita bahu membahu dalam membangun daerah ini merealisasikan apa yang kita cita-citakan yakni memajukan dan mensejahterakan masyarakat. Semoga upaya ini diijabah Allah SWT,” kata dia.
Pada moment itu, Bupati terpilih, Novriwan Jaya juga mengucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak baik pemerintah, Forkompinda, Kepolisian, TNI, Kejaksaan, dan penyelenggara pemilu baik KPU dan Bawaslu yang telah menyukseskan agenda nasional Pemilu serentak dapat berjalan dengan baik, aman, lancar dan kondusif.
“Ini berkat persatuan, dan kerja keras kita semua. Dan hari ini adalah salah satu agenda penting tahapan akhir KPU dalam penetapan bupati dan wakil bupati terpilih,” ucapnya.
Dalam kesempatan yang sama, Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Tubaba, Dram Bayana, M.Si mengucapkan selamat kepada Pasangan Ir. Novriwan Jaya, S.P dan Nadirsyah yang telah ditetapkan sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Tubaba.
“Selamat kepada Bapak Ir. Novriwan Jaya, SP dan Bapak Nadirsyah, semoga Allah SWT memberkahi dan membimbing kita semua dalam membangun Kabupaten Tulang Bawang Barat yang lebih baik,” ucapnya.
Dirinya berharap dalam kepemimpinan Novriwan dan Nadirsyah kedepan dapat membawa masyarakat Tubaba ke arah yang lebih sejahtera dan lebih baik.
“Kepada calon terpilih, Bapak Novriwan Jaya, SP dan Bapak Nadirsyah, kita semua berharap kedepannya dapat menjalankan amanah dengan integritas, transparansi dan akuntabilitas,” pungkasnya.
Diketahui, dalam rapat pleno terbuka tersebut juga dihadiri oleh unsur Forkopimda Tubaba, komisioner Bawaslu Tubaba, dan para pimpinan partai politik, serta tim pemenangan Paslon.
KPU Tubaba secara resmi menetapkan pasangan calon Ir. Novriwan Jaya, S.P dan Nadirsyah sebagai Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih berdasarkan hasil rekapitulasi suara dan keputusan KPU Tubaba yang telah disahkan sebelumnya. (Leni/Arie)