Merdeka dari Bau Busuk, DLH Lambar Pindahkan TPS di Kompleks Pemkab

Leni Marlina

Jumat, 17 Januari 2025 - 14:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Petugas DLH Lambar memindahkan lokasi TPS. (Iwan/Nk)

Petugas DLH Lambar memindahkan lokasi TPS. (Iwan/Nk)

Liwa (Netizenku.com): Perjuangan anggota DPRD Bambang Kusmanto, membela hak-hak warga yang tinggal di lingkungan jalur dua kompleks perkantoran Pemkab Lampung Barat, serta warga yang keseharian beraktivitas di lingkungan tersebut akhirnya membuahkan hasil.

Pasalnya, Jumat (17/1/2025), Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Lampung Barat, memindahkan lokasi Tempat Penampungan Sementara (TPS) sampah dari jalur dua kompleks perkantoran Pemkab Lampung Barat, ke tanah erfpacht jalur dua depan TMP Kelurahan Pasar Liwa, Balikbukit.

Baca Juga  Bambang Soroti Dampak dan Estetika Pembangunan Fisik di Lambar

Menanggapi pemindahan TPS tersebut, Politisi Partai NasDem yang duduk di komisi III DPRD Lampung Barat, Bambang Kusmanto, menyampaikan rasa syukur dan terimakasih kepada Penjabat Bupati Nukman, yang telah satu frekuensi.

“Alhamdulillah, berarti warga setempat serta yang setiap hari beraktivitas di lingkungan tersebut, sudah merdeka dari aroma busuk yang menyengat dan ancaman penyakit dari berkembangbiaknya berbagai jenis hewan penyebar virus, yang telah puluhan tahun mendera,” kata Bambang.

Baca Juga  Lamban Kuning Diwacanakan Jadi Cagar Budaya Lampung

Perjuangannya terhadap pemindahan TPS tersebut kata Bambang, diawali dari pandangan umum Fraksi ADEM (Amanat Demokrat), suara lantang melalui pemberitaan media Netizenku.com dan Lentera Swara Lampung, serta satu frekuensi dengan penjabat bupati.

“Setelah kita sampaikan melalui pandangan umum Fraksi, berita di media ini, Pj Bupati Pak Nukman, merespon positif, artinya kita satu frekuensi dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat,” kata Bambang, seraya berharap TPS yang baru akan menjadi lahan ekonomi bagi pengumpul barang bekas terutama plastik.

Baca Juga  Bupati-Wakil Bupati Lambar Bagikan Seragam Gratis Kepada 2043 Siswa

Sementara, Kadis DLH Lampung Barat, M Henry Faisal, melalui Kasi Sarana dan Prasarana, Maryus, membenarkan pihaknya telah memindahkan lokasi TPS dari lokasi lama ke lokasi baru.

“Hari ini kami telah memindahkan armada yang ada di TPS jalur dua Pemkab Lampung Barat ke lokasi baru di tanah erfpacht jalur dua depan TMP Kelurahan Pasar Liwa, Balikbukit,” jelasnya. (Iwan)

Berita Terkait

Pimda 272 Tapak Suci Putra Muhammadiyah Lambar Gelar UKT
KPU Lambar Tetapkan Parosil-Mad Hasnurin Bupati-Wakil Bupati Terpilih
DLH Lambar Bebal, Instruksi Pj Bupati Tangani Sampah Tak Diindahkan
TPS Sampah Jalur Dua Perkantoran Pemkab Lambar jadi Atensi Serius Bambang
Selamat, Indrayani Dilantik Sebagai Kepala Biro Hukum SDM dan Humas BPJPH RI
Pj Bupati Lambar Apresiasi Kegigihan Mukhlis Basri Ubah Status Jalan
Mukhlis Basri Minta Percepatan Peningkatan Status Jalan Penghubung Lambar-Oku Selatan
Ketua Bawaslu Kabupaten Lampung Barat Mengaku Prihatin atas rendahnya partisipasi Masyarakat Pada Pilkada 2024

Berita Terkait

Kamis, 30 Januari 2025 - 22:39 WIB

Tim Penyidik Kejari Geledah Kantor dan Kediaman Sekda Pringsewu

Kamis, 30 Januari 2025 - 22:30 WIB

Jaga Stabilitas Pemerintahan, Ini Poin Penting Marindo Pasca Sekda Diciduk

Kamis, 30 Januari 2025 - 16:09 WIB

Sekda Pringsewu Tersangka Korupsi Dana Hibah LPTQ Tahun 2022

Rabu, 29 Januari 2025 - 18:44 WIB

Polisi Siaga, Amankan Libur Panjang Warga Pringsewu

Jumat, 24 Januari 2025 - 19:07 WIB

Tinjau Lokasi Terdampak Banjir di Ambarawa, Pj Bupati Pringsewu Serahkan Bantuan

Jumat, 24 Januari 2025 - 19:03 WIB

Dua Pelaku Penipuan dan Penggelapan Mobil Rental Ditangkap

Kamis, 23 Januari 2025 - 14:26 WIB

Warga Pringsewu Jadi Korban Penipuan Jalur Khusus PNS BRIN

Kamis, 23 Januari 2025 - 14:23 WIB

Pasca Banjir, Pj Bupati Pringsewu Instruksikan Jajaran Pemda Tetap Siaga

Berita Terbaru

Bandarlampung

Pj. Gubernur Lampung Minta Pengecer Segera Jual Kembali LPG 3 Kg

Rabu, 5 Feb 2025 - 22:08 WIB

Tulang Bawang Barat

Firsada Bangga Produk Lokal Tubaba Tampil di Ajang INACRAFT 2025

Rabu, 5 Feb 2025 - 20:57 WIB