Kecewa, Winarti Beri Waktu Tiga Bulan Plt Direktur RSUD Menggala

Avatar

Kamis, 20 September 2018 - 21:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Foto: Armadan/Nk)

(Foto: Armadan/Nk)

Tulang Bawang (Netizenku.com): Bupati Tulangbawang Winarti menegaskan jika pelaksana tugas (Plt) Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Menggala dr. Lukman hanya diberi waktu selama tiga bulan ke depan, untuk memperbaiki pelayanan dan meningkatkan kualitas RSUD tersebut, sekaligus sebagai tes kinerja menjadi Plt.

Pasalnya, berdasarkan cross check lapangan yang dilakukannya selama dipimpin dr Lukman, kondisi lingkungan RSUD Menggala dinilainya sangat tidak layak dan kotor.

\”Pelayanan rumah sakit kita ini juga sangat buruk sekali, karena tenaga kesehatan yang memberikan pelayanan kepada masyarakat yang berobat sangat tidak profesional dalam bekerja,\” kata Winarti, saat meresmikan Pusat Pelayanan Kesehatan Ginjal Ginjal Terpadu Regional III di Provinsi Lampung.

Baca Juga  Tahun Politik, Bupati Tuba Lampung Minta Masyarakat Tetap Bersatu

Keadaan tersebut semakin diperparah lantaran masyarakat yang ingin berobat, justru pergi ke Rumah Sakit Bandar Jaya dan Tanjung Karang.

Menurut Winarti, masyarakat mengaku kecewa dan tidak percaya terhadap pelayanan yang diberikan pihak Rumah Sakit Menggala.

\”Masalah ini bukan masalah kecil, tetapi sangat besar sekali, karena kalau masyarakat sudah tidak yakin dengan Rumah Sakit kita, bagaimana yang dari luar,\” tukasnya.

Baca Juga  Pencairan Terlambat, Tuba Kesulitan Gunakan Sistem E-planning dan E-budgeting

Dalam jangka waktu tiga bulan ke depan, dr Lukman dituntut untuk memperbaiki, merubah dan meningkatkan kualitas RSUD tersebut.

\”Mulai dari segi lingkungan, keadaan, khususnya pelayanan yang diberikan kepada masyarakat yang berobat. Itu hal utama yang benar-benar harus dirubah,\” jelasnya.

Winarti berterus terang, pelayanan tenaga kesehatan yang diberikan kepada masyarakat sangat kurang. Apalagi mengenai senyuman terhadap para pasien.

Baca Juga  Bupati Winarti Segera Realisasikan Janji Kampanye Laptop untuk Guru

\”Padahal dengan senyuman yang kita berikan sudah mengurangi beban sakit yang diderita,\” ujar Winarti.

\”Laksanakan tugas itu selama tiga bulan. Fokus lakukan kewajiban yang saya perintahkan, karena selama tiga bulan kedepan saya ingin hasil yang baik dan memuaskan, sesuai komitmen kita, karena kalau tidak sesuai maka resikonya berat,\” ancamnya. (Armadan)

Berita Terkait

NoNa Resmi Mendaftar di KPU Tubaba, Lawannya ‘Ora Ono’
Telkomsel Hadirkan Koneksi 4G/LTE di Desa Bawang Tirto Mulyo dan Menggala Selatan
Cuaca Buruk Diprakirakan Melanda Pergantian Tahun
Juniardi Beri Pelatihan Jurnalistik untuk Kepala Kampung Tulangbawang
Winarti Launching Penyerahan BLM BMW Secara Virtual
Firmansyah Hadiri Pelantikan SMSI Kabupaten Tulangbawang
Anthoni Serahkan Bantuan Langsung Masyarakat dan Launching BMW 2021
Winarti Launching Program Kreatif Mandiri Bergerak Melayani Warga Tahun 2021

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 13:39 WIB

Belasan Personel Polres Pringsewu Terima Penghargaan Khusus

Senin, 18 November 2024 - 19:24 WIB

Sinergi PWI-Polres Pringsewu Wujudkan Keterbukaan Informasi Kredibel dan Akuntabel

Senin, 18 November 2024 - 16:39 WIB

Polres Pringsewu Ajak Masyarakat Tolak Politik Uang di Pilkada Serentak 2024

Jumat, 15 November 2024 - 19:18 WIB

Terobosan Bidang Kesehatan Stem Cell dan Kanker, Pemkab Pringsewu Jalin Kerjasama dengan SCCR Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 13:06 WIB

Aksi Sosial Jajaran PWI Pringsewu Berbagi 150 Nasi Bungkus di RSUD

Kamis, 14 November 2024 - 16:36 WIB

Polres Pringsewu Akan Tindak Tegas Politik Uang dan Politik Identitas

Kamis, 14 November 2024 - 16:31 WIB

Pekon Panggungrejo Ikuti Penilaian Kampung Pancasila Tingkat Nasional

Rabu, 13 November 2024 - 18:22 WIB

Polres Pringsewu Amankan Kampanye Pilkada 2024

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB

Tanggamus

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:47 WIB

Bandarlampung

Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:45 WIB

Tanggamus

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Kamis, 21 Nov 2024 - 15:41 WIB