Junaidi Auly Serahkan Bantuan Alat Medis ke RSUD Tubaba

Redaksi

Rabu, 15 April 2020 - 11:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) menerima bantuan 20 unit Alat Pelindung Diri (APD), 250 botol hand sanitizer, 200 masker medis, 750 masker kain, 100 strong acid dan satu unit thermometer gun.

Bantuan alat medis tersebut diserahkan langsung anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ir.H.A Junaidi Auly, MM kepada Direktur di RSUD Tubaba, dr Pramono, di gedung RSUD yang berada 500 meter dari Simpang Tiga Panaragan, Tiyuh Panaragan, Kecamatan Tulangbawang Tengah Selasa (14/4).

Baca Juga  Umar Ahmad Resmikan Balai Wartawan Prof Bagir Manan

Junaidi Auly mengatakan penyerahan bantuan tersebut juga dilakukan ke beberapa rumah sakit di Provinsi Lampung. Hal ini merupakan upaya dalam melawan Covid-19 di Provinsi Lampung yang juga merupakan wilayah Daerah Pemilihannya (Dapil) Lampung II sebagai anggota DPR RI.

\”Saya berharap dengan bantuan ini bisa membantu dokter dan tenaga medis sebagai garda terdepan dalam menanggulangi Covid-19 di Lampung, dan kami mengapresiasi setinggi-tingginya untuk mereka yang berjuang,\” kata dia kepada Netizenku.com.

Menurutnya, saat ini dalam memerangi dan menanggulangi pandemi Covid-19 dibutuhkan peran semua pihak. Untuk itu selaku masyarakat harus membantu tenaga medis dengan melakukan aktivitas di rumah saja, dan terus mendoakan agar mereka selalu diberikan kekuatan, kesehatan, dan perlindungan dari Allah SWT dalam melayani warga di Lampung.

Baca Juga  Tubaba Terima WTP dari BPK RI Sepuluh Kali Berturut-turut

\”Sebagai wakil rakyat dan atas nama rakyat Lampung khususnya, saya mengucapkan terima kasih atas dedikasi yang diberikan pada bangsa ini, semoga Allah membalas semua kerja keras yang dilakukan, dan semoga wabah ini bisa segera selesai, Aamiin,\” tutup Junaidi yang masuk anggota Komisi XI DPR RI.

Sementara Direktur RSUD Tubaba, dr Pramono, mengapresiasi yang setinggi-tingginya atas kepedulian A Junaidi Auly yang telah memberikan bantuan APD dan beberapa peralatan medis lainnya.

Baca Juga  Tubaba Terima Bantuan 5 Tenaga Kesehatan Kemenkes

\”Kami sangat berterima kasih, bantuan ini sangat bermanfaat bagi para petugas medis dalam bekerja memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat di kabupaten ini,\” kata dia, Rabu (15/4).

Pramono menambahkan, dengan adanya tambahan bantuan APD tersebut menambah ketersediaannya hingga dua bulan ke depan.

\”Nah, ini juga tergantung dengan berapa jumlah pasien yang kami observasi, untuk sampai saat ini ada satu pasien PDP, dan 3 orang pasien ODP,\” singkatnya. (Arie/len)

Berita Terkait

Guna Peringati Hari Jadi ke-16, DPRD Kabupaten Tubaba Gelar Rapat Paripurna Istimewa
Joko Kuncoro Kawal Aspirasi Warga, Tiga Ruas Jalan di Tubaba Direalisasikan Tahun Ini
THR DPRD Tubaba Aman, Sekwan Siapkan Rp165,4 Juta
Sekretariat Siapkan 165.4 Juta untuk THR Anggota DPRD Tubaba
Panen Raya, Novriwan Terapkan Sistem Pertanian Berkelanjutan
Kapolres Tubaba Buka Bersama Awak Media
71 Peserta Ikuti Rikmin Awal Penerimaan Calon Anggota Polri Polres Tubaba
Pakta Integritas Pastikan Penerimaan Calon Anggota Polri Transparan dan Humanis

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 15:53 WIB

Lampung Bangga! Atlet Disabilitas Raih Medali dan Bonus Besar di Peparnas XVII

Minggu, 30 Maret 2025 - 21:21 WIB

Salat Idulfitri Perdana sebagai Gubernur, Mirza Akan Tunaikan Salat Ied di Lapangan Enggal

Rabu, 26 Maret 2025 - 17:54 WIB

ILS-BAZNAS Lampung Salurkan Kado Ramadan untuk Kader dan Pasien TBC

Kamis, 20 Maret 2025 - 22:20 WIB

Bank Lampung Butuh Satu Orang Ini

Kamis, 20 Maret 2025 - 21:56 WIB

Purnama Wulan Sari Mirza Terpilih Jadi Ketua PMI Lampung

Kamis, 20 Maret 2025 - 17:34 WIB

Berbagi Bahagia Bersama BRI Group, RO Bandarlampung Salurkan 1.680 Paket Sembako

Kamis, 20 Maret 2025 - 16:09 WIB

BPJS Kesehatan Komitmen Akses Layanan JKN Tetap Buka Selama Libur Lebaran

Rabu, 19 Maret 2025 - 21:46 WIB

KPU Lampung: Uji Publik Calon Pengganti PSU Pesawaran Berlangsung Hanya Sampai Besok!

Berita Terbaru

Bupati Pringsewu, Riyanto Pamungkas, pada Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Pringsewu dalam rangka HUT ke-16 Kabupaten Pringsewu, Rabu (9/4/2025), Foto: Reza/NK.

Pringsewu

Kabupaten Pringsewu Capai Kenaikan Indeks Daya Saing Daerah

Rabu, 9 Apr 2025 - 16:15 WIB