Bandarlampung (Netizenku.com): Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung menggelar lomba mural jalan layang (Flyover).
Lomba mural dengan hadiah Rp20 juta ini digelar menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-339 Kota Bandarlampung pada 17 Juni mendatang.
“Lomba terbuka untuk pelajar, mahasiswa, arsitek, desainer, seniman ber-KTP Provinsi Lampung (baik individu maupun kelompok) dan tidak dipungut biaya,” kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandarlampung, Ahmad Nurizki, Senin (14/6).
Ahmad menambahkan, tema dari lomba desain mural ini mengusung program dan pembangunan Kota Bandarlampung, budaya, pariwisata, dunia perempuan dan anak-anak.
Nantinya, lanjut dia, desain mural yang menjadi pemenang akan diabadikan menjadi lukisan di beberapa jalan layang di kota ini.
“Wali Kota Bandarlampung memang memiliki niat mempercantik dan memperindah kotanya,” katanya.
Selain lomba mural, ada beberapa lomba yang juga digelar untuk warga.
“Ada lomba foto untuk masyarakat juga yang khusus menggunakan telepon pintar dengan tema masih sama program pembangunan kota ini, begitu pula lomba yang diperuntukkan bagi wartawan. Nah kalau ini yang boleh mengikuti khusus warga yang e-KTP-nya Bandarlampung,” kata dia.
Menurutnya, lomba-lomba yang diadakan oleh pemkot agar masyarakat dapat berpartisipasi dalam merayakan HUT Ke-339 Kota Bandarlampung.
“Karena ini masih dalam masa pandemi Covid-19 jadi dalam HUT nanti Pemkot tidak akan mengadakan kegiatan yang menimbulkan kerumunan orang ramai, jadi salah satu cara agar masyarakat dapat berpartisipasi dalam merayakan hari jadi Bandarlampung ya dengan lomba ini,” katanya. (Josua)