Gerindra Ampuni Darussalam

Redaksi

Senin, 19 Maret 2018 - 18:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku): Sebagai salah satu partai politik pengusung pasangan calon Ridho-Bachtiar, Partai Gerindra Lampung mengaku akan total memenangkan pasangan tersebut.

Arahan dan instruksi dari DPP Partai pun nampaknya sudah dilakukan dengan matang, termasuk pergerakan mesin partai, relawan maupun simpatisan guna menjadikan pasangan tersebut untuk duduk kedua kalinya di pemerintahan Provinsi Lampung.

Kenyataannya, tak semua kader patuh dan tunduk atas perintah partai, hal ini terlihat saat Ketua DPC Partai Gerindra Tanggamus, Darussalam, yang ikut serta dalam sosialisasi pasangan calon lain, yakni Arinal-Nunik, belum lama ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menanggapi hal ini, Ketua DPD Partai Gerindra Lampung, Gunadi Ibrahim, mengaku mengetahui jika Darussalam sempat menghadiri sosialisasi pasang calon lain. Namun menurutnya, hal itu lumrah jika memang ada kedekatan antara Darussalam dengan Arinal.

\”Saya mengetahui jika kader kita di Tanggamus diajak ke sosialisasi Arinal-Nunik sebagai relawan. Tapi perlu diingat lagi, yang mengusung pasangan calon itu, partai atau relawan?\” ujar Gunadi, kepada Netizenku.com (19/3).

Untuk itu, pihaknya belum bisa memberikan tindakan maupun sanksi apapun kepada Ketua DPC Gerindra Tanggamus, Darussalam. Sebab menurutnya, posisi Darussalam saat itu hanya menghadiri, belum tentu memenangkan.

\”Kader kita di Tanggamus ini kan hanya menghadiri, jadi kita tidak akan memberikan sanksi apapun,\” ucapnya.

Dirinya juga berharap, ke depan seluruh kader Partai Gerindra Lampung dapat all out memenangkan pasangan yang diusung. \”Pilgub ini kan simulasi untuk mengetahui suara Gerindra jelang Pileg dan Pilpres. Sesuai target ke depan, Gerindra dapat memenangkan Prabowo sebagai Presiden RI dan menjadi partai nomor satu di Lampung,\” jelasnya. (Rio)

Berita Terkait

Kekuasaan dalam Dunia Fiksi
Pesan untuk Jakarta, “Ukur Ulang atau Kami Duduki!”
Otonomi Tanpa Dompet: Lampung Harus Berani Mandiri Fiskal (Jawaban Pasca Pemangkasan TKD)
Nasib Petani Singkong Lampung di Tengah Oligarki dan Kebijakan Mentan yang “Menjengkelkan”
Fiskal Ketat, Lampung Tak Ingin Sekadar Bertahan, Tapi Bertumbuh
Badai Proxy War Mengintai Fondasi Ekonomi Nasional
Jeritan Petani Singkong Lampung Ubah Arah Kebijakan Nasional
Jarnas.Indo Kecam DPR dan Pemerintah: Rakyat Tercekik, Elit Politik Malah Menikmati Fasilitas

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 15:55 WIB

Pengangkatan Petugas MBG Jadi Pegawai Negara, DPRD Lampung Soroti Nasib Guru Honorer

Senin, 26 Januari 2026 - 14:11 WIB

Pemprov Lampung Gaungkan Budaya K3 di 2026

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:34 WIB

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:52 WIB

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:35 WIB

DPRD Lampung Dukung Rencana Pabrik Rokok HS di Lampung Timur

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:59 WIB

HGU SGC Dicabut, Triga Lampung, Negara Harus Pastikan Tak Ada Kelebihan Lahan

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:52 WIB

Yozi Rizal Minta Pemerintah Pusat Transparan soal Pencabutan HGU Anak Usaha SGC di Lampung

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:41 WIB

Rokok Ilegal Marak, DPRD Lampung Dorong Penindakan Menyeluruh

Berita Terbaru

Lampung

Pemprov Lampung Gaungkan Budaya K3 di 2026

Senin, 26 Jan 2026 - 14:11 WIB

Lampung

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Sabtu, 24 Jan 2026 - 15:34 WIB

Lampung Selatan

Lampung Selatan Raih Predikat “Sangat Baik” ITKP 2025

Sabtu, 24 Jan 2026 - 10:35 WIB

Lampung

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Jan 2026 - 16:52 WIB