PORKAB I Tubaba, Momentum Strategis Cetak Atlet Berprestasi

ari

Senin, 28 Juli 2025 - 11:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pekan Olahraga Kabupaten (PORKAB) I Tulangbawang Barat (Tubaba) menjadi momentum strategis dalam pembinaan dan pengembangan olahraga, sekaligus ajang pencarian bibit atlet lokal yang berpotensi berprestasi di tingkat provinsi, nasional, bahkan internasional.

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Hal tersebut disampaikan Bupati Tubaba, Novriwan Jaya saat membuka secara resmi PORKAB 2025 di Taman Wisata Kuliner, Kagungan Ratu, Kecamatan Tulang Bawang Udik, Minggu (27/7/2025) malam.

Ajang kompetisi olahraga yang juga menjadi wadah silaturahmi ini digelar berkat kerja sama antara Pemerintah Kabupaten Tubaba dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Tubaba.

Baca Juga  Pastikan Layanan Merata, Wabup Tubaba Tinjau Pengobatan Gratis Tubaba Q Sehat

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“PORKAB bukan sekadar kompetisi, tetapi juga ajang silaturahmi dan pencarian bibit unggul atlet lokal yang kelak bisa berprestasi di tingkat provinsi, nasional, bahkan internasional,” ujar Novriwan.

Pembukaan PORKAB turut dihadiri Wakil Bupati Nadirsyah, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Lampung, Forkopimda, Ketua KONI Provinsi Lampung, para kepala OPD, camat se-Tubaba, serta perwakilan kontingen dari sembilan kecamatan.

Ketua Pelaksana PORKAB 2025, Untung Budiono menyampaikan apresiasi atas dukungan dari pemerintah daerah, KONI, dan semua pihak yang telah berkontribusi dalam terselenggaranya kegiatan ini.

Baca Juga  Kwarcab Tubaba Gelar Bimtek Pengelolaan Gugus Depan

“PORKAB I ini merupakan tonggak sejarah olahraga di Tubaba. Kami berharap ajang ini bukan hanya menjadi ruang kompetisi, tapi juga wahana pembinaan karakter, sportivitas, dan semangat kebersamaan,” kata Untung.

Ia juga menambahkan pihak panitia berharap kegiatan ini mampu meningkatkan minat dan prestasi olahraga masyarakat Tubaba, sekaligus mempererat semangat kebersamaan.

Acara pembukaan dimeriahkan oleh atraksi seni bela diri dari atlet IPSI, parade paskibra dari SMPN 1 Tubaba, serta Tari Nenemo dari Sanggar Tari Tubaba. Kegiatan dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Patriot Olahraga.

Baca Juga  DPRD Tubaba Sahkan Empat Raperda dalam Rapat Paripurna Tingkat II

Sebagai simbol dimulainya pertandingan, seluruh kontingen dari sembilan kecamatan mengikuti defile yang diiringi marching band dari Ponpes Al-Furqon. Acara dilanjutkan dengan pembacaan sumpah atlet dan wasit yang dipandu langsung oleh Ketua FORKI Tubaba.

PORKAB 2025 diikuti sekitar 1.500 hingga 2.000 peserta dan undangan. Selanjutnya akan digelar berbagai cabang olahraga seperti karate, pencak silat, bola voli, dan sepak bola di sejumlah lokasi di Kabupaten Tulangbawang Barat. (*)

Berita Terkait

Kejari Tubaba Imbau Warga Waspadai Penipuan Catut Nama Pejabat
Pastikan Layanan Merata, Wabup Tubaba Tinjau Pengobatan Gratis Tubaba Q Sehat
Pimpin Apel Bulanan, Sekda Tubaba Tegaskan Penegakan Disiplin ASN
Papa Rock n Roll Gelar Tubaba Berirama, UMKM Berjaya
Antisipasi Kemacetan, Satlantas Polres Tubaba Gelar Pam Rawan Pagi
ADD Tubaba 2026 Menyusut, Siltap Kepala Tiyuh dan Aparatur Ikut Terpangkas
Kementerian PUPR Survei Lahan Usulan Sekolah Rakyat di Tubaba
Kejari Tubaba Naikkan Kasus Dugaan Penyimpangan Dana Revolving Sapi ke Pidsus

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 15:55 WIB

Pengangkatan Petugas MBG Jadi Pegawai Negara, DPRD Lampung Soroti Nasib Guru Honorer

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:34 WIB

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:52 WIB

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:06 WIB

Kominfo dan PPPA Lampung Perkuat Sinergi PUSPAGA

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:35 WIB

DPRD Lampung Dukung Rencana Pabrik Rokok HS di Lampung Timur

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:59 WIB

HGU SGC Dicabut, Triga Lampung, Negara Harus Pastikan Tak Ada Kelebihan Lahan

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:52 WIB

Yozi Rizal Minta Pemerintah Pusat Transparan soal Pencabutan HGU Anak Usaha SGC di Lampung

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:41 WIB

Rokok Ilegal Marak, DPRD Lampung Dorong Penindakan Menyeluruh

Berita Terbaru

Lampung Selatan

Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76

Senin, 26 Jan 2026 - 18:48 WIB