Ketokohan Parosil Berhasil Kantongi Rekomendasi PKB Maju Pilkada

Leni Marlina

Sabtu, 8 Juni 2024 - 18:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPW PKB Lampung, Chusnunia Chalim, menyerahkan SK DPP PKB tentang penetapan tahan 1, Parosil Mabsus sebagai calon kepala daerah Lampung Barat, Periode 2024-2029.

Ketua DPW PKB Lampung, Chusnunia Chalim, menyerahkan SK DPP PKB tentang penetapan tahan 1, Parosil Mabsus sebagai calon kepala daerah Lampung Barat, Periode 2024-2029.

Liwa (Netizenku.com): Ketokohan dan keberhasilan Parosil Mabsus, memimpin Lampung Barat periode 2017-2022, memuluskan dirinya untuk kembali maju sebagai calon kepala daerah pada Pilkada serentak 27 November mendatang.

Kalau sebelumnya, ketua DPC PDI Perjuangan Lampung Barat tersebut telah mengantongi surat tugas dari DPP PDI Perjuangan, dan rekomendasi dari ketua DPW PAN Lampung. Minggu (8/6), Parosil menerima rekomendasi dari DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai calon kepala daerah.

“Alhamdulillah, bertempat di Kantor DPP PKB di Jakarta, saya menerima surat rekomendasi sebagai calon kepala daerah, yang diserahkan langsung Ketua DPW PKB Lampung, Ibu Chusnunia Chalim,” kata Parosil.

Baca Juga  Kemarau, Kodim Gelar Shalat Minta Hujan

Maka, sesuai dengan surat rekomendasi tersebut, kata Parosil, dirinya akan segera melakukan konsolidasi terhadap jajaran pengurus DPW PKB Lampung dan DPC PKB Lampung Barat, dalam rangka menjaga, mengamankan, dan memenangkan amanah PKB.

“Terimakasih atas kepercayaan keluarga besar PKB, saya akan segera melakukan konsolidasi terhadap internal PKB baik DPW maupun DPC, dalam rangka memenangkan Pilkada Lampung Barat, dan saya sekaligus meminta dukungan dari masyarakat Lampung Barat,” kata dia.

Baca Juga  Ratusan Warga Tiga Kecamatan Hadiri Bukber Komunitas Base Camp 33 dan Trajang Community

Seperti diketahui, DPP PKB, mengeluarkan surat keputusan (SK) Nomor 30081/DPP/01/V/1/2024, tentang penetapan tahap I Parosil Mabsus sebagai calon kepala daerah Lampung Barat periode 2024-2029, yang ditandatangani A. Halim Iskandar Ketua Bidang Penguatan Struktur, Ekesekutif dan Legislatif dan M. Hasanuddin Wahid Sekretaris Jenderal.

Dijelaskan dalam SK tersebut, bahwa hasil penjaringan dan hasil uji kelayakan dan kepatutan yang dilaksanakan 17 Mei 2024, PKB memandang H. Parosil Mabsus, S.Pd. mempunyai kapasitas sebagai bakal calon Kepala Daerah Kabupaten Lampung Barat Periode 2024-2029 dari PKB.

Baca Juga  Di Masa Tenang, 17.925 APK Paslon Pilwakot Bandarlampung Diturunkan

Maka, memberikan tugas dan tanggung jawab kepada H. Parosil Mabsus, S.Pd. untuk melakukan sosialisasi dan komunikasi di internal PKB, serta melakukan komunikasi dengan pihak eksternal PKB dalam rangka menggenapkan kebutuhan minimum koalisi Pilkada Kabupaten Lampung Barat dan/atau menambah dukungan koalisi. (Iwan)

Berita Terkait

Peluang Parosil dari NasDem Terbuka Lebar
“Kami Bukan Kera”, Aliansi Lampung Bergerak Layangkan 4 Tuntutan
Bawaslu Provinsi Lampung Luncurkan 2.899 Posko Kawal Hak Pilih
RMD Sambangi Sjachroedin ZP
AKP Dyvia Ungkap Kasus Pencurian pada Jamaah Haji Indonesia di Arab Saudi
Tidak Kalah Genting dengan Politik Uang, Netralitas ASN Jadi Momok Pilkada 2024
Parosil Konsolidasi dengan Pengurus DPD PAN Lampung Barat
Relawan Kami Gibran Temui RMD, Bahas Koneksitas Program Prabowo-Gibran dengan Program Pemprov Lampung

Berita Terkait

Rabu, 26 Juni 2024 - 21:49 WIB

Polres Pringsewu Apresiasi Kontingen Lomba Saka Bhayangkara Polda Lampung

Rabu, 26 Juni 2024 - 21:25 WIB

Pringsewu Terima Penghargaan Anubhawa Sasana Desa Provinsi Lampung 2024

Selasa, 25 Juni 2024 - 19:57 WIB

Plh Penjabat Bupati Pringsewu Hadiri Seleksi Lomba TTG Nasional 2024

Senin, 24 Juni 2024 - 21:46 WIB

Gadis Belia di Pringsewu Jadi Korban Asusila Dukun Cabul

Senin, 24 Juni 2024 - 16:34 WIB

Pamnas Jejama 2024 di Pringsewu Diikuti 800 Peserta

Sabtu, 22 Juni 2024 - 11:36 WIB

Polres Pringsewu Ajak Raider Sukseskan Event Bhayangkara Trail Adventure

Jumat, 21 Juni 2024 - 20:27 WIB

Polres Pringsewu Ajak Masyarakat Ciptakan Situasi Kamtibmas

Rabu, 19 Juni 2024 - 18:23 WIB

Polres Pringsewu Ajak Masyarakat Jauhi Narkoba

Berita Terbaru

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Tubaba Apriansyah, S.STP., M.Si menerima penghargaan untuk Drs. M. Firsada, M.Si sebagai Tokoh Keberlanjutan Pariwisata Lampung Tahun 2024 dalam acara bergengsi

Tulang Bawang Barat

M. Firsada Raih Penghargaan Tokoh Keberlanjutan Pariwisata Lampung

Jumat, 28 Jun 2024 - 20:30 WIB

Bakal Calon Walikota Metro Wahdi, saat menerima surat tugas konsolidasi partai. (Foto: Rival)

Metro

Wahdi Terima Dukungan dari NasDem dan Demokrat 

Jumat, 28 Jun 2024 - 20:22 WIB

Bupati Lampung Tengah, Musa Ahmad, menyambut masyarakat pada syukuran pasca melaksanakan ibadah haji. (Asep/NK)

Lampung Tengah

Bupati Lampung Tengah Syukuran Pasca Ibadah Haji

Jumat, 28 Jun 2024 - 19:03 WIB

Ps. Kasat Binmas Iptu Wahyono, berfoto bersama usai pelaksanaan Jumat Curhat di Trimurjo. (Asep/NK)

Lampung Tengah

Jumat Curhat, Polres Lampung Tengah Minta Masyarakat Jaga Kerukunan

Jumat, 28 Jun 2024 - 18:48 WIB