Telkomsel TikTok Creator Challenge Buka Peluang Content Creator Sales Affiliate

Redaksi

Senin, 29 Mei 2023 - 20:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Telkomsel mengajak para content creator untuk mendapatkan penghasilan tambahan melalui Program Telkomsel TikTok Creator Challenge yang berlangsung mulai 21 Mei – 20 Juni 2023. Program ini membuka peluang bagi para creator untuk bersama menjadi Telkomsel Sales Affiliate Creator di Platform Tiktok. Dengan membuat konten kreatif video atau tayangan langsung yang menampilkan showcase di TikTok serta menawarkan secara langsung sejumlah produk unggulan Telkomsel, content creator berpotensi mendapatkan komisi dan reward hingga jutaan rupiah.

Dalam Program Telkomsel TikTok Creator Challenge, content creator berkesempatan mendapatkan komisi satu persen untuk setiap penjualan produk Telkomsel di TikTok. Khusus untuk setiap produk Modem Orbit dan produk digital yang terjual, seperti Modem Telkomsel Orbit Star A1, Modem Telkomsel Orbit MiFi N2, Paket MusicMAX, Paket Internet OMG! 55K, dan Paket Internet OMG! 160K, creator juga mendapatkan komisi ekstra dari Telkomsel sebesar satu persen. Sebagai tambahan, Telkomsel juga menyiapkan reward spesial hingga Rp 1,2 juta bagi para creator yang mencapai target tertentu pada penjualan produk Modem Orbit dan penjualan produk digital sekaligus.

Baca Juga  Kolaborasi Telkomsel-PT Putra Perkasa Abadi Hadirkan Private Network Terintegrasi di Indonesia

“Telkomsel terus mewujudkan komitmennya dalam menghadirkan kemudahan beragam solusi digital mobile yang melampaui ekspektasi pelanggan. Melalui kolaborasi dengan content creator pada Program Telkomsel TikTok Creator Challenge ini, kami membuka peluang bagi mereka untuk menjadi Telkomsel Sales Affiliate Creator dan berkesempatan meraih penghasilan tambahan dengan berinteraksi bersama para follower di Platform Tiktok. Dengan bersinergi dan berkolaborasi dalam pemanfaatan teknologi digital terkini, Telkomsel akan terus mendorong pertumbuhan adopsi gaya hidup digital yang positif secara berkelanjutan dan membuka lebih banyak kemudahan akses terhadap layanan digital yang inklusif bagi pelanggan untuk bersama jadi terdepan,” ujar Vice President Partner Channel Management Telkomsel Heriawan.

Baca Juga  BI Lampung: Pemulihan Ekonomi Lampung TW IV 2023 Semakin Kuat

Untuk mengikuti Program Telkomsel TikTok Creator Challenge, content creator dapat mendaftarkan diri dan memperoleh akses ke sejumlah aset digital produk Telkomsel unggulan melalui tautan www.telkomselcreatorchallenge.com. Konten yang diproduksi oleh creator juga akan di-repost oleh akun TikTok @telkomsel.shop untuk memaksimalkan jangkauan pemasaran konten.

Bertepatan dengan momentum kemeriahan ulang tahun yang ke-28, Telkomsel juga telah melangsungkan Telkomsel TikTok Creator Challenge live streaming selama 8 jam pada 26 Mei 2023 lalu. Dalam tayangan langsung melalui akun TikTok @telkomsel.shop itu, pelanggan juga menikmati beragam keuntungan dari pembelian produk Telkomsel, mulai dari diskon spesial untuk produk Modem Orbit, diskon dan bonus kuota paket data, hingga merchandise khusus untuk pembelian dengan jumlah tertentu. (Leni)

Berita Terkait

IOH Tegaskan Komitmen Ketulusan Tanpa Akhir di Hari Pelanggan Nasional 2024
Telkomsel Hadirkan 5G untuk Sukseskan PON XXI Aceh-Sumut 2024
Hari Pelanggan Nasional, Smartfren Berikan Hadiah untuk Pelanggan Setia di Sumsel
Ribuan Nelayan di WPPN 572 Jadi Ujung Tombak Lampung Moncer Bayi Lobster
Lampung Moncer Bayi Lobster, Pj Gubernur Pun Greget
Hari Pelanggan Nasional, Telkomsel Semangat Tanpa Henti Melayani dari Hati
Setop Keteter! Lampung (Bisa) Moncer dari Benur Bening Lobster
Resiliensi, Solusi Atasi Defisit Anggaran Regional Lampung

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 13:13 WIB

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Senin, 2 September 2024 - 15:54 WIB

Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hadiri HUT ke-66 Dusun Sriwaluyo II

Kamis, 22 Agustus 2024 - 20:35 WIB

OJK-Polda Lampung Edukasi Bhabinkamtibmas Bahaya Aktifitas Keuangan Ilegal

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:59 WIB

Musa Ahmad Kukuhkan 40 Anggota Paskibraka Lampung Tengah

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:38 WIB

Sambut Hari Jadi Polwan ke-76, Polres Lampung Tengah Gelar Bhakti Kesehatan

Kamis, 15 Agustus 2024 - 15:17 WIB

Kapolres Lampung Tengah Pimpin Lat Pra Ops Mantap Praja Krakatau 2024

Selasa, 23 Juli 2024 - 20:36 WIB

Operasi Patuh Krakatau 2024, Polres Lampung Tengah Gelar Sidang di Tempat

Kamis, 18 Juli 2024 - 15:06 WIB

Rusmandi Buka Visitasi Evaluasi Pelaksanaan Statistik Sektoral Lamteng

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:27 WIB

Lampung Tengah

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Jumat, 6 Sep 2024 - 13:13 WIB