Wahyudi Heru Iskandar Jabat Camat Baru BNS

Redaksi

Kamis, 27 Mei 2021 - 17:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liwa (Netizenku.com): Gonjang-ganjing atas pengunduran diri Camat Bandar Negeri Suoh (BNS) Lampung Barat, Suryanto, dengan alasan sakit atau usia, langsung ditindaklanjuti dengan pemberhentian dan penunjukan pejabat baru.

Berdasarkan informasi yang disampaikan Sekretaris Kabupaten, Akmal Abd Nasir, mengatakan pihaknya telah menerima surat pengunduran diri Suryanto. Dan untuk menjamin keberlangsungan jalannya roda pemerintahan di BNS, bupati langsung menunjuk Wahyudi Heru Iskandar.

“Apapun alasannya, apabila ada seorang pejabat yang menyatakan mengundurkan diri harus segera ditindaklanjuti, apalagi pelayanan dan program kecamatan tidak boleh stagnan atau berhenti, maka berdasarkan keputusan bupati, saudara Suryanto dihentikan dan akan digantikan oleh Wahyudi Heru Iskandar,” kata Aan sapaan akrab Akmal Abd Nasir, Kamis (27/5).

Baca Juga  HG Sinaga Pindah Tugas ke Pabandapuanter Sterdam XVI/Ptm

Untuk Itu kata Akmal, pihaknya meminta pejabat camat BNS yang baru harus segera bekerja, apalagi yang diberikan amanah oleh bupati adalah ASN yang sudah berpengalaman sebagai camat.

“Heru sebelumnya dimutasi sebagai sekretaris Dinas Perhubungan, pernah menjabat sebagai camat Pagar Dewa dan Waytenong, tentu dia sudah tahu apa yang harus dilakukan, untuk itu kami berharap bekerja dengan baik, berikan pelayanan prima kepada masyarakat dan menjaga hubungan yang kondusif terhadap seluruh staf kecamatan,” harap Aan.

Baca Juga  Ketum KONI Lampung Klaim Lambar Layak Tuan Rumah Porprov

Sementara diberitakan sebelumnya, Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus, saat dikonfirmasi terkait pengunduran diri Suryanto, bahwa dirinya mengaku selama dipercaya sebagai camat BNS yang bersangkutan tidak memberikan kinerja yang baik, maka harus diberhentikan.

“Tidak ada istilahnya minta atau mundur dari jabatan, yang pasti sejak dilantik sebagai camat, saya terus melakukan evaluasi, dan selama hampir dua tahun ditunjuk sebagai camat, Suryanto tidak cakap dalam menjalankan tugas atau kinerjanya tidak baik, maka akan saya berhentikan,” kata Parosil. (Iwan/len)

Berita Terkait

PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI LAMPUNG BARAT
Parosil Pastikan Keresahan Penggarap Lahan TNBBS Tidak Terjadi
Polemik Petani Garap Hutan Kawasan, Mukhlis Basri Sayangkan Arogansi Aparat
Parosil Akui Retreat di Magelang Sangat Bermanfaat
Merdeka dari Bau Busuk, DLH Lambar Pindahkan TPS di Kompleks Pemkab
Pimda 272 Tapak Suci Putra Muhammadiyah Lambar Gelar UKT
KPU Lambar Tetapkan Parosil-Mad Hasnurin Bupati-Wakil Bupati Terpilih
DLH Lambar Bebal, Instruksi Pj Bupati Tangani Sampah Tak Diindahkan

Berita Terkait

Rabu, 5 Maret 2025 - 20:15 WIB

PAN Kembali Bantu Korban Banjir Bandar Lampung

Sabtu, 1 Maret 2025 - 00:19 WIB

Irham Jafar: 4 Pilar Kebangsaan Penting untuk Melawan Pergeseran Nilai

Jumat, 28 Februari 2025 - 23:25 WIB

Ada yang Beda pada Program Makan Bergizi Gratis Selama Ramadhan

Selasa, 25 Februari 2025 - 09:26 WIB

PSU Pilkada Pesawaran di Tengah Keterbatasan Anggaran, Ini Solusi dari Pak Sam

Senin, 24 Februari 2025 - 16:54 WIB

Sengketa Pilkada Pesawaran Berakhir, MK Putuskan Ini!!!

Jumat, 21 Februari 2025 - 10:31 WIB

Komite TKIT Fitrah Insani 2 Bagikan Sembako Hasil Tabungan Bank Sampah

Rabu, 22 Januari 2025 - 18:36 WIB

PAN Terus Pantau Banjir Bandar Lampung

Selasa, 21 Januari 2025 - 20:08 WIB

PAN Kembali Kunjungi Korban Banjir

Berita Terbaru

Pesawaran

AMPP Mantapkan Barisan Jelang Aksi Damai Selamatkan Demokrasi

Minggu, 16 Mar 2025 - 08:47 WIB

Foto bersama PT Pertamina Geothermal Energy (PGE) Ulubelu menggelar media gathering bertema

Bandarlampung

Kontribusi Nyata Energi, PGE Ulubelu Bak Pahlawan Tak Terlihat

Sabtu, 15 Mar 2025 - 20:09 WIB

Tulang Bawang Barat

Kapolres Tubaba Buka Bersama Awak Media

Jumat, 14 Mar 2025 - 14:04 WIB

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 118 | Jumat, 14 Maret 2025

Kamis, 13 Mar 2025 - 23:38 WIB