Umar Ahmad: Dalam Menuju Tubaba Kita Butuh Teman

Redaksi

Selasa, 6 April 2021 - 09:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Bupati Tulangbawang Barat (Tubaba), Umar Ahmad SP, menilai masih banyak masyarakat di kabupaten setempat yang belum mengetahui dan paham perbedaan Tulangbawang Barat dengan Tubaba.

Hal itu disampaikan Umar Ahmad pada kesempatan peringatan Hari Jadi ke-12 Kabupaten Tulangbawang Barat di Gedung DPRD saat mengikuti rapat paripurna istimewa, Senin (5/4).

\”Dari media sosial, saya mengetahui bahwa ternyata masih banyak dari kita yang belum paham apa perbedaan Tulangbawang Barat dan Tubaba,\” kata dia.

Menurutnya, pihaknya sering menyampaikan di berbagai kesempatan, Tubaba itu bukan lagi hanya sekedar singkatan dari Tulangbawang Barat, tetapi Tubaba adalah sebuah masa depan yang ingin dicapai oleh Tulangbawang Barat.

\”Tubaba adalah sebuah tujuan pencapaian dari Kabupaten Tulangbawang Barat yang maju. Kapan saatnya kita sudah sampai di Tubaba? yakni ketika kita semua warga Tubaba sudah memegang prinsip Nemen, Nedes, Neremo. Ketika kita semua sudah punya kepedulian terhadap kemajuan Tulangbawang Barat di bidangnya masing-masing. Ketika kita sudah tidak membuang sampah sembarangan,\” ujarnya.

Baca Juga  Tiga Pasien Sembuh, Tubaba Kembali Nol Kasus Covid-19

Dilanjutkannya, ketika kita sudah menyambut para tamu dan wisatawan yang datang ke tempat ini dengan ramah dan senyum tulus. Ketika seluruh elemen masyarakat dan aparatur pemerintah telah sadar untuk bersama-sama bersinergi, demi mencapai cita-cita yang kita inginkan, di situlah Tubaba berada.

\”Dua belas tahun kabupaten kita berdiri, dari yang dulu sebuah daerah tanpa cerita, kini kita patut bangga bahwasanya Tulangbawang Barat telah menjadi sesuatu yang viral di jagat maya. Pembangunan fisik dan sumber daya manusia, terus kita lakukan demi kemajuan Tulangbawang Barat,\” jelas Umar.

Baca Juga  Pemkab Berikan Penghargaan Kepada Tokoh Pemekaran Kabupaten Tubaba

Bupati memastikan, semua yang ada di Tulangbawang Barat belum sampai di Tubaba, dan perjalanan kita masih panjang, masih banyak kekurangan di sana-sini, masih banyak bidang yang belum tersentuh secara utuh, masih banyak pembangunan fisik yang belum selesai, dan masih banyak peningkatan sumber daya manusia yang harus dilakukan. Saat ini, kita masih dalam perjalanan, menuju Tubaba.

\”Dalam menuju Tubaba, kita butuh teman. Kita butuh untuk dapat bekerjasama di dalam seluruh kesempatan. Saya menginginkan masing-masing dari kita, untuk ikut menanam kebaikan di Tubaba. Saya yakin, kita punya porsi dan kemampuannya sendiri-sendiri dalam rangka memajukan Tulangbawang Barat,\” harap bupati.

Baca Juga  Pemkab Tubaba Salurkan Bantuan Mantra 5000 KPM

Pada hari ini, lanjut Umar, kita patut mengucap syukur dengan segala pencapaian yang telah diraih oleh kita bersama. Tentunya kita tidak akan berhenti sampai di sini. Kita berkomitmen untuk terus bersama meneruskan perjalanan Menuju Tubaba ini, demi kesejahteraan masyarakat Tulangbawang Barat. Demi Bumi Ragem Sai Mangi Wawai yang kita cintai ini.

\”Selamat ulang tahun yang ke-12 untuk Kabupaten Tulangbawang Barat yang kita cintai ini. Semoga rahmat dan hidayah-Nya selalu bersama kita semua. Demi Tubaba yang terdepan, optimis dan pasti maju,\” tutupnya.(Ar/len)

Berita Terkait

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba
Firsada Ajak Pramuka Tubaba Tingkatkan Semangat Gotong Royong
Firsada Minta Kepalo Tiyuh Sampaikan Rencana dan Realisasi Anggaran
Kapolres Tubaba Hadiri Pelantikan 9 Pj Kepalo Tiyuh
Novriwan Jaya Serahkan Jabatan Sekda Tubaba ke Bayana
Andi Lian: Lampung Butuh Kepala Daerah yang Miliki Visi Perlindungan Anak
PW IPM Lampung Resmi Lantik PD IPM Tubaba
Lucu dan Uniknya Pilkada Tubaba, Simak di Sini!

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 13:13 WIB

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Senin, 2 September 2024 - 15:54 WIB

Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hadiri HUT ke-66 Dusun Sriwaluyo II

Kamis, 22 Agustus 2024 - 20:35 WIB

OJK-Polda Lampung Edukasi Bhabinkamtibmas Bahaya Aktifitas Keuangan Ilegal

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:59 WIB

Musa Ahmad Kukuhkan 40 Anggota Paskibraka Lampung Tengah

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:38 WIB

Sambut Hari Jadi Polwan ke-76, Polres Lampung Tengah Gelar Bhakti Kesehatan

Kamis, 15 Agustus 2024 - 15:17 WIB

Kapolres Lampung Tengah Pimpin Lat Pra Ops Mantap Praja Krakatau 2024

Selasa, 23 Juli 2024 - 20:36 WIB

Operasi Patuh Krakatau 2024, Polres Lampung Tengah Gelar Sidang di Tempat

Kamis, 18 Juli 2024 - 15:06 WIB

Rusmandi Buka Visitasi Evaluasi Pelaksanaan Statistik Sektoral Lamteng

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:27 WIB

Lampung Tengah

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Jumat, 6 Sep 2024 - 13:13 WIB