Saksikan Karya PPBI-LBC, Kajari Lambar \”Takut\” Tertular

Redaksi

Senin, 27 Juli 2020 - 18:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liwa (Netizenku.com): Kopi darat (Kopdar) pecinta bonsai Lampung Barat yang tergabung dalam komunitas Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) dan Liwa Bonsai Community (LBC), ternyata menarik minat sejumlah pejabat setempat.

Setelah mendapat kunjungan langsung dari Anggota DPR RI, Mukhlis Basri, Bupati, Parosil Mabsus, Wakil Bupati, Mad Hasnurin, dan Ketua DPRD, Edi Novial, Sabtu lalu. Hari ini Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Lampung Barat, Riyadi, terkesima dengan ratusan bonsai yang ditampilkan.

\”Bonsai-bonsai ini merupakan karya yang sangat luar biasa indahnya. Kalau melihat begini bisa-bisa saya ketularan hobi bonsai,\” kata dia saat melihat secara langsung Kopdar yang dilakukan di Cafe Omah Kayu, Kelurahan Way Mengaku Balikbukit, Senin (27/7).

Baca Juga  Parosil Boyong Kepala OPD Belajar Inovasi ke Wonogiri

Dengan melihat semua bonsai yang ditampilkan, merupakan karya seniman bonsai Lampung Barat, artinya kata dia, seniman bonsai setempat sudah \”berkelas\”, dan dengan kegiatan Kopdar yang tujuan utamanya untuk berbagi ilmu merupakan kegiatan yang positif.

\”Alhamdulillah, saya punya kesempatan untuk melihat secara langsung, ternyata seniman bonsai Lampung Barat sudah berkelas. Dan dengan Kopdar ini yang diisi dengan kegiatan berbagi ilmu antar penggemar bonsai, mudah-mudahan ke depan akan menghasilkan karya yang lebih bagus lagi,\” kata Riyadi yang baru bertugas di Lampung Barat, didampingi Kasi Pidum, Wisnu Hamboro.

Baca Juga  DLH Uji Sample Air Danau Ranau

Dia berharap, PPBI dan LBC tidak hanya fokus dalam menghasilkan karya pengerdilan kayu berupa bonsai, tetapi ke depan mempunyai program sosial kemasyarakatan. Sehingga bukan hanya bermanfaat untuk lingkungan tetapi bermanfaat dalam bidang kemanusiaan.

\”Seniman bonsai tentu orang yang sabar dan telaten, maka kalau ditambah dengan kegiatan sosial kemasyarakatan, kita akan lebih bermanfaat, bukan hanya untuk menjaga lingkungan, tetapi hidup akan lebih bermanfaat bagi orang banyak,\” harapnya.

Sementara itu, Ketua PPBI Cabang Lampung Barat, Widyatmoko Kurniawan, menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang telah melihat secara langsung kegiatan yang dimulai sejak 24 Juli lalu. Mudah-mudahan Kopdar yang tujuan utamanya sebagai sarana diskusi dan berbagi ilmu, juga sebagai pengobat gagalnya pameran dan kontes yang merupakan agenda tahunan PPBI Lampung Barat.

Baca Juga  Polres Lambar Donasi ke Miftahurrohmah

\”Terima kasih pak Mukhlis, pak bupati, wakil bupati, ketua DPRD, Kajari dan masyarakat umum, yang telah melihat langsung karya yang kami hasilkan, mudah-mudahan dengan Kopdar yang kita isi dengan kegiatan diskusi dan berbagi ilmu ini, ke depan akan menghasilkan karya terbaik, sehingga akan mengharumkan nama Lampung Barat,\” kata dia. (Iwan/leni)

Berita Terkait

Ismet Inoni Jabat Pj Sekda Lampung Barat
Tok! Pilkada Lambar PM-Mad Hasnurin Resmi Lawan Kotak Kosong
35 Anggota DPRD Lambar Periode 2024-2029 Ikut Orientasi di Bandarlampung
35 anggota DPRD Kabupaten Lampung Barat Resmi Dilantik
KPU Lambar Nyatakan Semua Berkas PM-MH Lengkap
Ribuan Masyarakat Lambar Antar PM-MH Daftar Ke Kantor KPU
Rabu Besok, Paslon PM-MH Diarak Mendaftar ke KPU, Ini Rangkaian Acaranya
Sepuluh Parpol akan Usung PM-MH di Pilkada Lampung Barat

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 13:13 WIB

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Senin, 2 September 2024 - 15:54 WIB

Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hadiri HUT ke-66 Dusun Sriwaluyo II

Kamis, 22 Agustus 2024 - 20:35 WIB

OJK-Polda Lampung Edukasi Bhabinkamtibmas Bahaya Aktifitas Keuangan Ilegal

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:59 WIB

Musa Ahmad Kukuhkan 40 Anggota Paskibraka Lampung Tengah

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:38 WIB

Sambut Hari Jadi Polwan ke-76, Polres Lampung Tengah Gelar Bhakti Kesehatan

Kamis, 15 Agustus 2024 - 15:17 WIB

Kapolres Lampung Tengah Pimpin Lat Pra Ops Mantap Praja Krakatau 2024

Selasa, 23 Juli 2024 - 20:36 WIB

Operasi Patuh Krakatau 2024, Polres Lampung Tengah Gelar Sidang di Tempat

Kamis, 18 Juli 2024 - 15:06 WIB

Rusmandi Buka Visitasi Evaluasi Pelaksanaan Statistik Sektoral Lamteng

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:27 WIB

Lampung Tengah

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Jumat, 6 Sep 2024 - 13:13 WIB