Masyarakat Kecamatan Ngaras Serbu Pengobatan Gratis Polres Lambar

Redaksi

Minggu, 29 Desember 2019 - 17:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liwa (Netizenku.com): Program pengobatan gratis yang dilakukan Polres Lampung Barat, diserbu masyarakat Kecamatan Ngaras, Kabupaten Pesisir Barat. Kegiatan yang dipusatkan di SDN 30 Krui Pekon Pardasuka, Sabtu (29/12) juga dibagikan 40 paket sembako gratis.

Kapolres Lampung Barat, AKBP Rachmat Tri Haryadi, S.Ik, MH, mengatakan Polri akan terus menjadi abdi negara dan masyarakat serta Institusi Polri selalu berupaya memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat, bangsa dan negara tercinta sesuai dengan arah kebijakan Pimpinan Polri yaitu Promoter, Profesional, Modern dan Terpercaya.

Baca Juga  Dua Pelaku Curanmor Asal Sumsel Dibekuk Polisi

\”Sebagai abdi negara dan abdi masyarakat, kami anggota Polri akan selalu memberikan yang terbaik untuk masyarakat, sesuai dengan kebijakan pimpinan seluruh anggota kepolisian harus Promoter,,\” kata Rachmat.

Kapolres yang didampingi ketua Bhayangkari, Ny Anggie Rachmat, mengatakan Polda Lampung khususnya Polres Lampung Barat setia dengan komitmen untuk memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat, serta akan menjunjung tinggi prinsip tulus melayani dan cepat merespon.

\”Saya mengajak seluruh jajaran Polres Lampung Barat untuk berbuat yang terbaik kepada masyarakat, dengan setia melakukan perlindungan pengayoman, dan pelayanan, dan kita harus selalu melayani masyarakat dengan cepat, sehingga kepercayaan masyarakat dengan Polri akan terbangun kembali,\” harap Rachmat.

Baca Juga  Ketum KONI Lampung Klaim Lambar Layak Tuan Rumah Porprov

Salah satu bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat kata Rachmat, dibuktikan dengan bhakti sosial yang dilakukan. Dengan harapan melalui kegiatan tersebut Polri akan semakin dicintai dan dikenal oleh masyarakat.

\”Pengobatan gratis yang kita lakukan saat ini sebagai bentuk dukungan kami untuk kesehatan masyarakat Pesisir Barat, dan dengan silaturahmi seperti ini masyarakat akan lebih dekat dan kenal dengan Polisi. Sementara bantuan berupa sembako diharapkan membantu masyarakat yang kurang mampu,\” kata Kapolres seraya menyampaikan terima kasih kepada pihak-pihak yang sudah membantu.

Baca Juga  PCNU Lambar Keluarkan 8 Imbauan Hadapi Covid-19

Sementara Wakil Bupati Pesisir Barat, Erlina dalam sambutannya, menyampaikan terima kasih dan apresiasi bakti sosial yang dilakukan, Polres Lampung Barat untuk masyarakat Pesisir Barat.

\”Kami ucapkan terima kasih atas perhatian pak Kapolres dan jajaran terhadap masyarakat Pesisir Barat, mudah-mudahan apa yang telah dilakukan dapat bermanfaat,\” kata Erlina. (Iwan)

Berita Terkait

Ismet Inoni Jabat Pj Sekda Lampung Barat
Tok! Pilkada Lambar PM-Mad Hasnurin Resmi Lawan Kotak Kosong
35 Anggota DPRD Lambar Periode 2024-2029 Ikut Orientasi di Bandarlampung
35 anggota DPRD Kabupaten Lampung Barat Resmi Dilantik
KPU Lambar Nyatakan Semua Berkas PM-MH Lengkap
Ribuan Masyarakat Lambar Antar PM-MH Daftar Ke Kantor KPU
Rabu Besok, Paslon PM-MH Diarak Mendaftar ke KPU, Ini Rangkaian Acaranya
Sepuluh Parpol akan Usung PM-MH di Pilkada Lampung Barat

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 13:13 WIB

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Senin, 2 September 2024 - 15:54 WIB

Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hadiri HUT ke-66 Dusun Sriwaluyo II

Kamis, 22 Agustus 2024 - 20:35 WIB

OJK-Polda Lampung Edukasi Bhabinkamtibmas Bahaya Aktifitas Keuangan Ilegal

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:59 WIB

Musa Ahmad Kukuhkan 40 Anggota Paskibraka Lampung Tengah

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:38 WIB

Sambut Hari Jadi Polwan ke-76, Polres Lampung Tengah Gelar Bhakti Kesehatan

Kamis, 15 Agustus 2024 - 15:17 WIB

Kapolres Lampung Tengah Pimpin Lat Pra Ops Mantap Praja Krakatau 2024

Selasa, 23 Juli 2024 - 20:36 WIB

Operasi Patuh Krakatau 2024, Polres Lampung Tengah Gelar Sidang di Tempat

Kamis, 18 Juli 2024 - 15:06 WIB

Rusmandi Buka Visitasi Evaluasi Pelaksanaan Statistik Sektoral Lamteng

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:27 WIB

Lampung Tengah

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Jumat, 6 Sep 2024 - 13:13 WIB