Wow, PAD Sektor BPHTB Lampung Timur Over Target

Redaksi

Kamis, 9 Mei 2019 - 17:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Timur (Netizenku.com): Meski baru memasuki awal triwulan dua Tahun Anggaran 2019, Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) Lampung Timur sudah over target.

Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Lampung Timur, Dr H S Mustakim, S.Sos. M.Si mengatakan, hal ini terjadi semenjak disahkannya UU Nomor 28 Tahun 2009 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah (PDRD) dan merujuk pada Peraturan Daerah (Perda) Nomor 1 tahun 2011 tentang Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan ( BPHTB).

Baca Juga  Tak Ada Gugatan ke MK, KPU Lamtim Pleno

“Maka Bapenda terus melakukan langkah-langkah untuk mendapatkan hak pajak atas pengalihan atas tanah dan bangunan pribadi atau perusahaan, maka kita terus menggenjot proyeksi atau target-target sektor pendapatan daerah,” ujarnya saat meninjau lokasi di wilayah Kecamatan Jabung yg didampingi oleh Kepala Bidang Pendataan dan Pendaftaran Bapenda Ahmad Fauzi dan Camat Jabung Hendri Gunawan.

Dilanjutkannya, untuk menggenjot proyeksi atau target sektor pendapatan daerah tersebut, salah satunya dilakukan dengan cara meninjau langsung objek-objek pajak yang diajukan oleh Wajib Pajak bekerjasama dengan Camat dan Pamong Desa setempat.

Baca Juga  Disdikbud Lamtim Semprot Disinfektan di Area Kantor

Masih dikatakan, dengan meninjau langsung objek pajak yang ada terbukti cukup efektif untuk merealisasikan target yang ada, bahkan saat ini sudah over target.

“Pajak BPHTB yang ditargetkan Rp1 miliar dan sekarang sudah terealisasi Rp.1.549.928.400 atau terealisasi 154 %. Kemudian untuk APBD Perubahan  tahun 2019 ini kita target pajak BPHTB naik sebesar 3 milyar. Mudah – mudahan ini bisa terealisasi mengingat minat investor di Lampung Timur semakin banyak,” imbuhnya.

Baca Juga  Pjs Bupati Lamtim Ingatkan Jajaran Jaga Netralitas Saat Pilkada

Menurutnya, secara umum mengenai pendapatan daerah secara grafik juga terus naik secara signifikan dari tahun ke tahun. Misal PAD dari tahun 2015 sebesar Rp.90.007.172.012 tahun 2016 naik Rp.106.785.510.887, Tahun 2017 sebesar 120.035.872.400, Tahun 2018 naik lagi menjadi Rp.132.489.811.269,28 dan di Tahun 2019 ini PAD ditargetkan sebesar Rp.139.349.672.400

Kenaikan yang signifikan ini karena kerjasama semua leading sector dan khususnya solidnya pegawai pada Bapenda Kabupaten Lampung Timur dan semakin sadarnya masyarakat dalam membayar pajak imbuhnya. (Nainggolan)

Berita Terkait

Anggota DPR RI Irham Jafar Tinjau UPPO di Bandar Agung
Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela Gelar Acara Meriah untuk Masyarakat
Kelompok MAMITE Masih Jadi Momok Inflasi di Lampung
Warung Sehat Inovasi Kimia Farma dan BUMDes Lamtim
Arinal: Sinergi Pemerintah-Masyarakat Alpukat Siger Giri Mulyo Berbuah Manis
SIEJ Simpul Lampung-Balai TNWK Gelar Diskusi Perlindungan Gajah Sumatera
Dewan Dakwah Siap Bangun Perkampungan Keluarga Yatim
OJK Gelar Inklusi Keuangan Syariah di Lampung Timur

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:05 WIB

PGN Kebut Pembangunan Infrastruktur Gas Bumi Songsong Swasembada Energi

Senin, 10 Maret 2025 - 13:29 WIB

Momen RAFI 2025, Telkomsel Hadirkan Konektivitas Jaringan Terbaik Sumatera

Jumat, 7 Maret 2025 - 17:41 WIB

Best Mobile Network, Telkomsel Pertahankan Posisi Jaringan Seluler Terbaik di Indonesia

Jumat, 7 Maret 2025 - 16:24 WIB

Sukses Raih Emas, Ditjen EBTKE Dukung Program ELOC BESTARI PGE Area Ulubelu

Kamis, 6 Maret 2025 - 04:44 WIB

Deflasi Februari 2025 Cuma Numpang Lewat, Berikutnya Waspadai Gejolak Inflasi Barang Pangan dan Pendidikan

Kamis, 6 Maret 2025 - 01:51 WIB

Ekspor Sektor Pertanian Lampung Sumbang 23,11 % di Awal 2025

Selasa, 4 Maret 2025 - 14:59 WIB

Layanan Penukaran Uang, BI Imbau Masyarakat Biasakan Transaksi Nontunai

Senin, 3 Maret 2025 - 23:36 WIB

Inflasi Lampung Februari 2025 Terjungkir Diskon Tarif Listrik

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kapolres Tubaba Buka Bersama Awak Media

Jumat, 14 Mar 2025 - 14:04 WIB

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 118 | Jumat, 14 Maret 2025

Kamis, 13 Mar 2025 - 23:38 WIB

Lampung Barat

PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI LAMPUNG BARAT

Kamis, 13 Mar 2025 - 22:05 WIB