Winarti: Program Pemkab Harus Menyentuh Langsung Masyarakat

Redaksi

Kamis, 22 Maret 2018 - 14:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang (Netizenku): Bupati Tulangbawang Hj Winarti meminta kepada seluruh kepala SKPD Pemkab Tulangbawang agar dapat menyusun dan menyesuaikan RKPD tahun 2019 dengan kebutuhan masyarakat Tubaba.

Winarti mengatakan, berdasarkan kroscek yang dilakukan pihaknya terhadap seluruh Kepala SKPD Pemkab Tulangbawang, penyusunan program pembangunan pada tahun ini belum sempurna 100 persen. Sehingga diharapkan program-program yang ada dapat menyentuh langsung masyarakat Tulangbawang.

Bahkan, menurut Winarti, semua program penyusunan rencana pembangunan Kabupaten Tulangbawang belum sepenuhnya sinkron dengan keinginan Aparatur Kampung se Tulangbawang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

\”Karena saya lihat apa yang sudah ada dan disusun oleh masing – masing SKPD Pemkab Tulangbawang kita ini tidak klop baik dengan seluruh camat di 15 Kecamatan, ataupun keingianan masyarakat se Tulangbawang,\” katanya, pada saat membuka kegiatan Musrenbang Pemkab Tulangbawang tingkat Provinsi Lampung tahun 2019, di kantor Bupati Tulangbawang, Kamis (22/3).

Winarti menerangkan, hal tersebut sangat berdampak pada keinginan dan kemauan dirinya dalam membangun Tulangbawang ke depan.

\”Jadi terpaksa hal ini saya sampaikan, karena jujur saja, saya kurang setuju dan sangat tidak sepaham dengan program dan kegiatan yang anda kerjakan di tahun ini,\” terangnya.

Karena, menurut Winarti, dalam menyusun program harus mengutamakan muatan lokal terlebih dahulu kemudiaan baru yang lainnya. Sehingga, semuanya bisa sama dan sinkron dengan apa yang diharapkan.

Sementara, Pjs Gubernur Provinsi Lampung yang diwakili Kepala Bapeda Provinsi Lampung Tampil Taufik Hidayat mengatakan jika Pjs Gubernur Provinsi Lampung berpesan kepada Bupati Pemkab Tulangbawang supaya dalam menyusun rancangan pembangunan RKPD tahun 2019 mendatang dapat lebih mengutamakan dan mendahulukan tingkat pengangguran yang ada di Lampung.

\”Karena tingkat pengangguran kita semakin bertambah, jadi kami minta semua program pembangunan yang akan disusun tentunya selain harus kita sinkronkan juga semuanya harus bersifat strategis, demi tercapainya pembangunan yang maju dan layak bagi masyarakat kedepan,\” jelasnya.

Kepala Bapedalitbang Tulangbawang Ir. Antoni menjelaskan jika tujuan dari digelarnya kegiatan Musrenbang tingkat Provinsi Lampung tersebut guna mensinkronkan semua program pembangunan antara SKPD Pemkab Tulangbawang sesuai dengan yang telah di bahas bersama masyarakat melalui Musrenbang tingkat kecamatan lalu.

\”Supaya apa yang menjadi keinginan baik pimpinan maupun masyarakat kita bisa terwujud demi tercapainya pembangunan yang merata dan berdaya saing sehingga target kita dalam mensejahterakan masyarakat Tulangbawang kedepan dapat tercapai,\” tutupnya.

Berdasarkan pantauan di lapangan, dalam kegiatan yang dipimpin langsung Bupati Winarti tersebut dihadiri seluruh Muspida Plus Pemkab Tulangbawang, Kepala Bapeda Provinsi Lampung , Kepala Dinas Perindustrian Provinsi Lampung, juga seluruh Kepala SKPD, Camat se Tulangbawang. (Armadan)

Berita Terkait

Gubernur Lampung Tinjau Pembuatan Pupuk Organik Cair
Gubernur Lampung Ajak Santri Darul Islah Jadi Agen Perubahan
Sosialisasi PT SGC di Teladas Berujung Tegangan, Ada Apa?
Bawaslu Provinsi Lampung Hadiri Apel Besar Pramuka ke-64
NoNa Resmi Mendaftar di KPU Tubaba, Lawannya ‘Ora Ono’
Telkomsel Hadirkan Koneksi 4G/LTE di Desa Bawang Tirto Mulyo dan Menggala Selatan
Cuaca Buruk Diprakirakan Melanda Pergantian Tahun
Juniardi Beri Pelatihan Jurnalistik untuk Kepala Kampung Tulangbawang

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 18:40 WIB

Bupati Pringsewu Dorong Karang Taruna Jadi Motor Penggerak Ekonomi Kreatif

Kamis, 22 Januari 2026 - 19:24 WIB

Hari Keempat, Tim Gabungan Perluas Area Pencarian Mbah Kaliman di Pringsewu

Kamis, 22 Januari 2026 - 19:21 WIB

Sepuluh Personel Polres Pringsewu Terima Satya Lencana Pengabdian dari Presiden RI

Kamis, 22 Januari 2026 - 19:17 WIB

Wabup Umi Laila Pimpin Rakercab XI Gerakan Pramuka Pringsewu 2026

Rabu, 21 Januari 2026 - 19:12 WIB

Wabup Pringsewu Resmi Buka Festival Solosong Dangdut KOMDAP Se-Provinsi Lampung 2026

Rabu, 21 Januari 2026 - 18:05 WIB

Pelaku Penusukan Pedagang di Pasar Sarinongko Sempat Beli Pisau Seharga 5 Ribu

Rabu, 21 Januari 2026 - 18:02 WIB

Modus Jual Beli Motor di Facebook, Residivis Ditangkap Polsek Pringsewu Kota

Selasa, 20 Januari 2026 - 16:02 WIB

Ditolak Mendekati Istri Korban, Pria Tusuk Pedagang di Pasar Sarinongko Pringsewu

Berita Terbaru

Lampung Selatan

Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76

Senin, 26 Jan 2026 - 18:48 WIB

Lampung

Pemprov Lampung Gaungkan Budaya K3 di 2026

Senin, 26 Jan 2026 - 14:11 WIB