Bandarlampung (Netizenku.com): Universitas Muhammadiyah (UM) Lampung, melalui Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pusat Informasi dan Konseling (PIK) Remaja Warda turut berjuang dalam merealisasikan program bina remaja melalui pemilihan Duta Generasi Berencana (Genre).
Duta Genre merupakan sebuah wadah untuk mengembangkan pembentukan karakter bangsa yang harapannya dapat menyebarkan virus kebaikan yang berkaitan dengan generasi berencana di kalangan generasi muda secara menyeluruh.
Pemilihan Duta Genre diadakan di lingkup UM Lampung dalam rangka menyaring para mahasiswa yang memiliki kemampuan serta ide-ide kreatif untuk membantu memecahkan persoalan bangsa.
“Permasalahan remaja saat ini menjadi sesuatu yang sangat menyita perhatian. Pasalnya remaja menyumbang bagian besar dalam problematika yang berkembang di kalangan masyarakat,” ujar Rektor UM Lampung, Dr Dalman MPd saat membuka Acara Pemilihan Duta Mahasiswa Genre, Sabtu (13/4) malam.
Dilanjutkannya, peran remaja sebetulnya menjadi kunci dari perkembangan sebuah bangsa, karena di tangan merekalah negara akan diwariskan. Remaja yang cerdas, visioner, dan inovatif sangat didambakan oleh Indonesia.
Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana (BKKBN) Lampung, yang diwakili Kasubid Ketahanan Remaja, Hermina, menyampaikan pembinaan remaja melalui Genre diharapakan dapat membentuk remaja yang punya sikap dan perilaku serta pengetahuan yang luas dengan pandangan ke depan yang penuh perencanaan matang dalam menapaki masa depan.
\”Dengan adanya Duta Genre, sosialisasi dan promosi program Genre di lingkungan mahasiswa akan lebih efektif karena komunikasi yang terjalin dilakukan dengan pendekatan dari, oleh dan untuk remaja sehingga menjadi ramah mahasiswa,\” harapnya.
Sebanyak 20 mahasiswa putra dan putri UM Lampung mengikuti ajang pemilihan tersebut. Setelah memalui berbagai tahap penjurian, terpilih 10 finalis duta Genre UM Lampung. Pada malam puncak pemilihan tersebut, Sutra Ramadhon dan Dita Arta Pemia terpilih sebagai Duta Genre UM Lampung 2019. (Nel)