Pesawaran (Netizenku.com): Wakil ketua DPRD Kabupaten Pesawaran, M Nasir, menjamin akan segera menyelesaikan semua persoalan-persoalan hutang yang terjadi di Kabupaten Andan Jejama.
Hal ini dilakukan agar tidak ada lagi permasalah keterlambatan pada pembayaran gaji Aparatur Desa hingga terblokirnya BPJS Kesehatan .
“Semua persoalan yang sudah kita catat insya allah di tahun 2025 clear semuanya, tidak ada lagi persoalan hutang di Kabupaten Pesawaran. Saya tanggung jawab, termasuk BPJS yang terblokir kita akan aktifkan,” janji Nasir, Senin (14/10/2024).
Menyangkut hal ini, untuk menyelesaikan persoalan tersebut, pihaknya telah melakukan rapat dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD).
“Tadi kami sudah rapat dengan TAPD, saya jaminannya, kami akan finalkan di pembahasan nanti,” ucapnya. (Soheh)