Transisi Status Kampus Jadi Alasan Ijazah UIN tak Terdaftar di Forlap Dikti

Redaksi

Kamis, 2 Agustus 2018 - 18:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rektor UIN Raden Intan Lampung, Moh Mukri.

Rektor UIN Raden Intan Lampung, Moh Mukri.

Bandarlampung (Netizenku.com): Keluhan demi keluhan dari alumni Institut Agama Islam Negeri (IAIN) yang kini namanya menjadi Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung terus bermunculan. Persoalan ijazah dari sebagian alumni yang mengaku belum terdaftar Forlap Dikti (pangkalan data pendidikan tinggi) pun banyak menimbulkan reaksi dari berbagai kalangan.

Menanggapi hal tersebut, Rektor UIN Raden Intan Lampung, Moh Mukri mengakui bahwa benar ada sebagian ijazah alumni yang belum terdaftar di Forlap Dikti. Menurut dia, masalah tersebut disebabkan oleh masa transisi status IAIN menjadi UIN.

“Saya membenarkan bahwa memang ada ijazah yang belum terdaftar di Forlap Dikti, namun itu alumni-alumni yang dulu, yang kuliahnya saat UIN masih berstatus IAIN. Masa transisi ini lah yang menyebabkan hal demikian, karena kita dului hanya berada dinaungan Kemenag, sekarang kan selain di Kemenag, kita juga bernaung dibawah Kemenristekdikti,” ujar Mukri saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (2/8).

Baca Juga  Refleksi Pendidikan Lampung 2025: Akses Hampir Universal, Kualitas Guru di Hulu Jadi Penentu

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia mengatakan, permasalahan ini bukan lah permasalahan yang besar, bagi para alumni yang merasa belum terdaftar di Forlap Dikti, bisa melaporkan kejurusan atau langsung ke Pusat Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (PTIPD) UIN Raden Intan agar bisa didaftarkan.

“Ini bukan masalah yang besar dan tidak perlu dibesar-besarkan. Yang merasa demikian bisa lapor ke jurusan atau pusat teknologi, prosesnya gak lama kok. Jadi jangan khawatir,” katanya.

Baca Juga  Refleksi Pendidikan Lampung 2025: Akses Hampir Universal, Kualitas Guru di Hulu Jadi Penentu

Meskipun demikian, banyak pihak yang menyayangkan kurangnya sosialisasi atas solusi dari permasalahan yang banyak membuat para alumni merasakan kegalauan itu.

Terpisah, Kepala Unit PTIPD UIN Raden Intan Lampung, Syafrimen mengatakan, pihaknya, pihaknya sekarang sedang mengumpulkan data lulusan dari prodi yang ada di UIN. Ia menjelaskan, adanya lulusan UIN Raden Intan yang belum tayang di Forlap Dikti, karena dulu belum pakai sistem online, tapi masih manual. Sekarang tim PTIPD sedang melakukan input data dari prodi yang ada di UIN. “Jadi saat ini sekarang sedang mengumpulkan data dari prodi-prodi yang ada di UIN,” terangnya.

Baca Juga  Refleksi Pendidikan Lampung 2025: Akses Hampir Universal, Kualitas Guru di Hulu Jadi Penentu

“Jadi kami masih mengumpulkan data dan kami kelola di unit kerja. Tim unit kerja sedang menginput data sehingga akhir Agustus selesai,” ujar Syafrimen.

Sebelumnya diberitakan, ratusan lulusan UIN Raden Intan Lampung merasa kecewa lantaran nama mereka belum terdaftar di Forlap Dikti. Terlebih ada informasi pemerintah akan membuka penerimaan pegawai negeri sipil (PNS), maka mereka semakin resah. (Agis)

 

Berita Terkait

Refleksi Pendidikan Lampung 2025: Akses Hampir Universal, Kualitas Guru di Hulu Jadi Penentu
TPT SMK Lampung Tertinggi, Kolaborasi Pemprov–CSR Jadi Jalan Baru
Thomas Amirico Raih IWO Award 2025
Gubernur Mirza dan Jembatan Pendidikan Tampang Muda:  Gotong Royong Pemerintah untuk Masa Depan Anak Pelosok
Peminat Sekolah Negeri Menurun, Ini Kata Akademisi ITBA DCC
Kemendikdasmen Berencana ‘Hidupkan’ Kembali Jurusan SMA dan Kurangi Muatan Pelajaran SD-SMA
Satker Mitra Kerja Dilarang Berikan Gratifikasi ke Pegawai Kanwil DJPb Provinsi Lampung
Presiden Prabowo Wanti-wanti Mendikti Agar Mahasiswa Tidak Terhasut

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 14:20 WIB

Pemprov Lampung Pastikan Seluruh Guru Honorer Sudah Diangkat Jadi PPPK

Selasa, 27 Januari 2026 - 15:03 WIB

DPRD Lampung Pastikan Tak Ada Irigasi Baru Tahun 2026

Selasa, 27 Januari 2026 - 14:19 WIB

Inflasi Lampung Terkendali, Pemprov Waspadai Harga Pangan

Senin, 26 Januari 2026 - 15:55 WIB

Pengangkatan Petugas MBG Jadi Pegawai Negara, DPRD Lampung Soroti Nasib Guru Honorer

Senin, 26 Januari 2026 - 14:11 WIB

Pemprov Lampung Gaungkan Budaya K3 di 2026

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:34 WIB

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:52 WIB

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:06 WIB

Kominfo dan PPPA Lampung Perkuat Sinergi PUSPAGA

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba Gelar Rakor KMP, Perkuat Ekonomi Kerakyatan

Rabu, 28 Jan 2026 - 21:56 WIB

Tulang Bawang Barat

DPC PDIP Tubaba Gelar Musancab, Target 10 Kursi Pemilu 2029

Rabu, 28 Jan 2026 - 21:48 WIB

Lampung Selatan

Tiga Inovasi Layanan Publik Lampung Selatan Segera Diluncurkan

Rabu, 28 Jan 2026 - 21:45 WIB

Tulang Bawang Barat

Joko Kuncoro Resmi Pimpin NasDem Tubaba Periode 2025-2029

Rabu, 28 Jan 2026 - 18:11 WIB