Bandarlampung (Netizenku.com): Korps Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Puteri (KOPRI) Komisariat Raden Intan Lampung akan mengadakan kegiatan Sekolah Islam Gender (SIG) dan Workshop Perempuan di Era Kontemporer dengan tema \”Memaknai Ulang Sekolah Islam Gender\”. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada 28-30 September 2018 yang berlangsung selama 3 hari 2 malam di Gedung KNPI Provinsi Lampung.
Berdasarkan rilis yang diterima Netizenku.com, Kamis (27/9), peserta dalam kegiatan SIG tersebut adalah anggota maupun kader KOPRI yang ada di provinsi Lampung dengan batas kuota 50 peserta, tujuannya agar peserta kondusif dalam memahami materi serta mampu mengimplementasikannya dalam kehidupan sehari-hari.
SIG merupakan orientasi yang diberikan kepada anggota-anggota baru yang telah mengikuti kaderisasi formal yaitu Masa Penerimaan Anggota Baru (MAPABA), baik perempuan ataupun laki-laki. Namun, sejauh ini tujuan dari diselenggarakannya SIG tersebut dirasa telah disorientasi.
\”Perlu pemahaman ulang tentang Sekolah Islam Gender (SIG) itu sendiri, guna penguatan intelektual anggota PMII terhadap Islam yang ramah perempuan, isu-isu gender, dan sensitifitas gender dalam lingkungan sehari-hari, kampus khususnya\”, papar Ketua Kaderisasi KOPRI Komisariat Raden Intan Lampung, Juwita Tri Utami.
\”Dalam SIG kali ini kami berharap agar ketua komisariat sahabat Dedy Indra Prayoga untuk mengeluarkan surat instruksi kepada masing-masing rayon dibawah naungan Komisariat Raden Intan Lampung agar wajib delegasikan peserta baik perempuan maupun laki-laki untuk berpartisipasi dalam kegiatan ini. Hal ini diharapkan dapat mematahkan bias gender yang selama ini telah mengakar\”, tambahnya. (*Denada/Aby)