Staf Ahli Gubernur Pimpin Apel Mingguan, Sampaikan Arahan Pj. Gubernur Lampung Terkait P3K dan Kewaspadaan Cuaca Ekstrem

Suryani

Senin, 13 Januari 2025 - 10:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Staf Ahli Gubernur Lampung Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Ganjar Jationo, menjadi Pembina Apel Mingguan di Lingkungan Sekretariat Daerah Provinsi Lampung, di Lapangan Korpri, Senin (13/01), Foto: Diskominfotik Provinsi Lampung.

Staf Ahli Gubernur Lampung Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Ganjar Jationo, menjadi Pembina Apel Mingguan di Lingkungan Sekretariat Daerah Provinsi Lampung, di Lapangan Korpri, Senin (13/01), Foto: Diskominfotik Provinsi Lampung.

Bandar Lampung (Netizenku.com): Staf Ahli Gubernur Lampung Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Ganjar Jationo, menjadi Pembina Apel Mingguan di Lingkungan Sekretariat Daerah Provinsi Lampung, di Lapangan Korpri, Senin (13/01/2025).

Pj. Gubernur Lampung dalam sambutan tertulis yang disampaikan oleh Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Ganjar Jationo, mengungkapkan bahwa saat ini pegawai yang berstatus PTHL telah dinyatakan lulus dan tidak lama lagi akan diangkat menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K), dan telah meng-uploud dokumen-dokumen yang diperlukan antara lain dokumen Administrasi Kependudukan.

Baca Juga  Korban KDRT dan Kekerasan Seksual Bisa Visum di Puskesmas

Terkait hal tersebut, dalam pemenuhan berkas calon P3K banyak sekali pegawai P3K yang datang ke Disdukcapil Kabupaten/Kota karena adanya kesalahan data pada dokumen yang diterbitkan oleh Disdukcapil kesalahan data pada dokumen dimaksud dapat terjadi karena :

1. Kesalahan yang bersangkutan dalam memberikan data yang diminta oleh pegawai Disdukcapil;

2. Kesalahan dari petugas penginput data; atau

Baca Juga  2.364 Desa/Kelurahan di Lampung Tak Punya Posko Covid-19

3. Adanya kesalahan teknis atau error.

Terlepas dari kemungkinan-kemungkinan tersebut, Pj. Gubernur menggaris bawahi agar tidak lagi terjadi hambatan, ketika menerima dokumen yang diterbitkan oleh pihak yang berwenang manapun, seyogyanya segera dilakukan pengecekan kembali agar data-data yang tertulis pada dokumen tersebut sesuai dengan data yang sebenarnya dan jika terjadi kesalahan sebaiknya segera minta perbaikan, ketika membutuhkan pemerintah pelayanan membutuhkan dokumen pribadi.

Dalam kesempatan tersebut, Pj. Gubernur juga mengingatkan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk mewaspadai kondisi cuaca saat ini.

Baca Juga  Gerakan Siger, PKK Provinsi Lampung Bagikan 50 Paket Sembako

“Akhir-akhir ini situasi cuaca tidak bersahabat, bahkan di beberapa tempat dilanda banjir dan angin kencang. Oleh karena itu saya menghimbau kepada ASN dilingkungan Pemerintah Provinsi Lampung, agar tetap melakukan aktifitas seperti biasa, namun lebih berhati- hati dan waspada, kurangi perjalanan yang tidak urgent dan utamakan kesehatan serta keselamatan.” ujar Pj. Gubernur.(*)

(Dinas Kominfo dan Statistik Provinsi Lampung).

Berita Terkait

Pj. Gubernur Lampung Hadiri Peringatan Isra Mi’raj 1446 H, Momentum Transformasi Diri Menuju Pribadi Lebih Baik
Pj. Gubernur Lampung Minta Pengecer Segera Jual Kembali LPG 3 Kg
Respon Cepat, Pj. Gubernur Samsudin Tinjau Sejumlah Korban di Lokasi Bencana Akibat Hujan Lebat dan Angin Kencang
Veri Agusli HTB Minta APH Tindak Tegas Kriminalitas
Pemprov Lampung Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Penandatanganan MoU Pengawasan Perizinan
Pj. Gubernur Samsudin Serahkan Penghargaan Kepada Peraih Medali PON XXI Aceh-Sumut
Pj. Gubernur Lampung Buka Peluncuran dan Bedah Buku “Menuju Lampung Maju dan Terdepan”
Pemprov Lampung Gelar Upacara Bulanan Bersama Jajaran Forkopimda Provinsi Lampung

Berita Terkait

Kamis, 30 Januari 2025 - 22:39 WIB

Tim Penyidik Kejari Geledah Kantor dan Kediaman Sekda Pringsewu

Kamis, 30 Januari 2025 - 22:30 WIB

Jaga Stabilitas Pemerintahan, Ini Poin Penting Marindo Pasca Sekda Diciduk

Kamis, 30 Januari 2025 - 16:09 WIB

Sekda Pringsewu Tersangka Korupsi Dana Hibah LPTQ Tahun 2022

Rabu, 29 Januari 2025 - 18:44 WIB

Polisi Siaga, Amankan Libur Panjang Warga Pringsewu

Jumat, 24 Januari 2025 - 19:07 WIB

Tinjau Lokasi Terdampak Banjir di Ambarawa, Pj Bupati Pringsewu Serahkan Bantuan

Jumat, 24 Januari 2025 - 19:03 WIB

Dua Pelaku Penipuan dan Penggelapan Mobil Rental Ditangkap

Kamis, 23 Januari 2025 - 14:26 WIB

Warga Pringsewu Jadi Korban Penipuan Jalur Khusus PNS BRIN

Kamis, 23 Januari 2025 - 14:23 WIB

Pasca Banjir, Pj Bupati Pringsewu Instruksikan Jajaran Pemda Tetap Siaga

Berita Terbaru

Bandarlampung

Pj. Gubernur Lampung Minta Pengecer Segera Jual Kembali LPG 3 Kg

Rabu, 5 Feb 2025 - 22:08 WIB

Tulang Bawang Barat

Firsada Bangga Produk Lokal Tubaba Tampil di Ajang INACRAFT 2025

Rabu, 5 Feb 2025 - 20:57 WIB