Selamatkan dari Kezaliman Penguasa, AMP Dukung Paslon Supriyanto–Suriansyah

Suryani

Kamis, 10 April 2025 - 16:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

AMP saat memberikan dukungan mereka terhadap paslon nomor urut 01, Supriyanto dan Suriansyah Rhalieb di Markas AMP, Jalan Raya Kedondong, Dusun Suka Marga, Desa Gedongtataan, Kecamatan Gedongtataan, Kamis (10/4/2025), Foto: Soheh/NK.

AMP saat memberikan dukungan mereka terhadap paslon nomor urut 01, Supriyanto dan Suriansyah Rhalieb di Markas AMP, Jalan Raya Kedondong, Dusun Suka Marga, Desa Gedongtataan, Kecamatan Gedongtataan, Kamis (10/4/2025), Foto: Soheh/NK.

Pesawaran (Netizenku.com): Aliansi Masyarakat Pesawaran (AMP) menggelar dialog publik dan panggung orasi bertajuk Cintai dan Selamatkan Pesawaran, bersama calon Bupati Pesawaran, Supriyanto. Kegiatan berlangsung di Markas AMP, Jalan Raya Kedondong, Dusun Suka Marga, Desa Gedongtataan, Kecamatan Gedongtataan, Kamis (10/4/2025).

Acara tersebut dihadiri puluhan perwakilan dari berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh pendiri Kabupaten Pesawaran. Dalam kesempatan itu, AMP secara resmi mendeklarasikan dukungan untuk pasangan calon nomor urut 01, Supriyanto dan Suriansyah Rhalieb, pada Pemungutan Suara Ulang (PSU) yang dijadwalkan berlangsung 24 Mei 2025.

Baca Juga  DPRD Pesawaran Pertanyakan Kejelasan Status KMP

Ketua AMP, Safrudin Tanjung, dalam orasinya menyatakan bahwa dukungan pihaknya terhadap paslon nomor urut 01 dilatarbelakangi keinginan menyelamatkan Pesawaran dari kepemimpinan yang dianggap zalim.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Sudah saatnya rakyat bersuara. Pesawaran harus diselamatkan, jangan sampai kedaulatan ini dirampas oleh orang-orang zalim. Karena itu, hari ini kami nyatakan dukungan penuh kepada pasangan yang kami yakini bisa membawa perubahan untuk Pesawaran,” tegas Tanjung.

Dalam sesi diskusi, Tanjung juga mengingatkan masyarakat agar lebih cerdas dalam menentukan pilihan pada PSU mendatang dan tidak memilih untuk golput.

Baca Juga  PPL bersama Petani Desa Bernung Rayakan Swasembada Pangan

“Dalam demokrasi, rakyatlah yang berkuasa. Jangan sampai golput, karena golput bukan pilihan,” ujarnya.

Tanjung juga membantah tudingan bahwa pasangan nomor urut 01 adalah boneka atau pengkhianat. Menurutnya, justru bentuk pengkhianatan adalah ketika masyarakat tidak mendukung calon putra daerah sendiri.

“Yang disebut pengkhianatan itu adalah saat kita tidak mendukung calon yang asli putra daerah. Malah mendukung calon lain yang bukan berasal dari Pesawaran. Maka, mulai hari ini kita tak boleh diam. Kita akan gelar panggung-panggung orasi serupa di kecamatan lain agar masyarakat sadar dan tidak golput,” imbuhnya.

Baca Juga  Konflik Agraria Way Lima Memanas, Masyarakat Adat Tantang PTPN I

Sementara itu, calon Bupati nomor urut 01, Supriyanto, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan AMP. Ia menyebut momen ini sebagai awal yang baik untuk perjuangan menuju perubahan di Pesawaran.

“Ini awal yang baik. Tanggal dan jamnya pun terasa pas, semoga ini pertanda keberkahan. Saya berkomitmen untuk membawa Pesawaran menjadi lebih baik ke depan,” janji Supriyanto. (Soheh)

Berita Terkait

Dua Siswa di Pesawaran Dihentikan MBG Usai Orang Tua Kritik Program
Konflik Agraria Way Lima Memanas, Masyarakat Adat Tantang PTPN I
Diduga Bermasalah, FOKAL Soroti Proyek Irigasi BBWS Mesuji Sekampung
PPL bersama Petani Desa Bernung Rayakan Swasembada Pangan
DPRD Pesawaran Pertanyakan Kejelasan Status KMP
DPRD Pesawaran Tolak Pemanfaatan Lahan Sekolah untuk Program KMP
DPD NasDem Pesawaran Rayakan HUT ke-14 dengan Semangat Kebersamaan
Insentif RT di Pesawaran Pakai Dana Desa, AMP Angkat Bicara

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 18:48 WIB

Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76

Sabtu, 24 Januari 2026 - 10:35 WIB

Lampung Selatan Raih Predikat “Sangat Baik” ITKP 2025

Minggu, 18 Januari 2026 - 13:36 WIB

Tindak Lanjut Pengawasan Tuntas, Pemkab Lamsel Tuai Apresiasi

Kamis, 15 Januari 2026 - 21:42 WIB

Bupati Egi Resmikan Jalan Kota Baru–Sinar Rejeki

Kamis, 8 Januari 2026 - 08:58 WIB

Kapolres Lamsel Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:26 WIB

Unik, Pelantikan Pejabat Eselon II Lampung Selatan Digelar di Ruang Terbuka

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:19 WIB

Polres Lampung Selatan Siap Amankan Konferkab IX PWI

Senin, 5 Januari 2026 - 13:01 WIB

Pemkab Lamsel Tegaskan TPG ASN ke-13 Cair Januari 2026

Berita Terbaru

Lampung Barat

Bambang Kusmanto Tinjau Pos Damkar Balik Bukit

Selasa, 27 Jan 2026 - 22:21 WIB

Lampung

DPRD Lampung Pastikan Tak Ada Irigasi Baru Tahun 2026

Selasa, 27 Jan 2026 - 15:03 WIB

Lampung

Inflasi Lampung Terkendali, Pemprov Waspadai Harga Pangan

Selasa, 27 Jan 2026 - 14:19 WIB