Sekda Provinsi Lampung Resmikan Masjid Iqro

Redaksi

Jumat, 13 Maret 2020 - 04:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Gubernur Lampung Arinal Djunaidi yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Fahrizal Darminto melakukan penandatanganan prasasti sebagai tanda peresmian Masjid Iqro Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung. Peresmian dilakukan di halaman Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung, Jumat (13/3).

Dalam sambutannya Sekda Provinsi Lampung Fahrizal Darminto menyampaikan bahwa masjid merupakan sarana ibadah yang sangat fundamental, di masjid lah pembentukan karakter manusia agar selalu beriman dan bertakwa. Selain menjadi tempat ibadah masjid juga berfungsi sebagai kegiatan keislaman.

“Masjid merupakan sarana ibadah yang sangat fundamental, dalam suatu hadits disebutkan bahwa, masjid merupakan rumah Allah SWT. Untuk itu manfaatkan dan ramaikan lah masjid sebagai tempat ibadah dan kegiatan keagamaan di lingkungan kantor ini,” ucapnya.

“Saya mengajak kepada seluruh yang hadir dalam kesempatan ini untuk memakmurkan masjid yang dengan sukacita kita bangun. Marilah kita kembali ke masjid dalam arti membina kehidupan sebagai pribadi, keluarga, dan umat agar selalu terpaut dengan masjid sebagai rumah Allah yang memancarkan kesucian, kebenaran, dan ketundukan jiwa kepada Al Khalik,” lanjut Fahrizal seraya menutup sambutannya.

Baca Juga  Kadiskes Beberkan Riwayat Perjalanan Pasien Positif Corona

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung Sulpakar menyatakan bahwa Masjid Iqro dibangun pada tahun 1995, kemudian mulai dibangun kembali pada bulan mei tahun 2019, untuk dapat mengakomodir jumlah jemaah yang terus mengalami peningkatan.

“Adapun pembangunan Masjid ini menghabiskan dana sebesar, Rp.1,3 milyar, yang sumber dananya berasal dari donatur para pimpinan dan pegawai Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lamupung, Direktorat Samapta Polda Lampung, dan setiap kali apel kami mengedarkan topi untuk sumbangan, Alhamdulillah semuanya antusias untuk menyumbang,” ucap Sulpakar penuh rasa syukur.

Baca Juga  Dewi Nadi Tampung Aspirasi Masyarakat 

Kemudian acara juga diisi dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-Quran oleh Qori Nasional H.Hasbuna dan H.Assiri, dilanjutkan tausiah oleh Ustaz Ahmad Wijayanto dan pemberian dana santunan kepada 25 anak yatim piatu, dan 10 orang petugas kebersihan.

Selain dihadiri oleh Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto, peresmian juga dihadiri oleh Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung Riana Sari Arinal, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung Sulpakar, Kepala OPD di lingkungan Pemprov Lampung, Perwakilan DPRD Provinsi Lampung, dan Kepala Sekolah SMA/SMK se-Provinsi Lampung. (Dinas Kominfotik Provinsi Lampung)

Berita Terkait

Bimtek Persiapan Program Desa Baznas di Lampura Akan Maksimalkan Pemberdayaan Ternak Kambing
Pemprov Lampung Tepis Tuduhan Tidak Komitmen Salurkan DBH, Pemkot Dinilai Lucu
Truk Odol Buat Jalan Nasional Rusak, DPR RI Desak Ditindak Tegas
Perbaikan Jalur Wisata Lampung Siap Sambut Libur Idul Fitri
DBD Lampung Capai 1.909, Pemprov Keluarkan SE
Usai Dilantik, Aswarodi Prioritaskan Pengentasan Kemiskinan dan Infrastruktur
Jelang Idul Fitri Pemprov Lampung Pastikan Hewan Ternak Aman 
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi Lantik Aswarodi sebagai Pj. Bupati Lampung Utara

Berita Terkait

Rabu, 27 Maret 2024 - 18:57 WIB

Berkas Lengkap, Lima Tersangka Narkoba Dilimpahkan ke JPU

Rabu, 27 Maret 2024 - 18:53 WIB

Kapolres Pringsewu Cek Unit Pelayanan Publik

Selasa, 26 Maret 2024 - 14:49 WIB

Marindo Lantik Kadis Dukcapil Pringsewu

Kamis, 21 Maret 2024 - 18:07 WIB

Fauzi dan Taufik Qurohim Pasangan Ideal Pilkada Pringsewu

Kamis, 21 Maret 2024 - 18:01 WIB

Jaksa Menyapa: Perlindungan Hukum Terhadap Pecandu Narkotika

Senin, 18 Maret 2024 - 21:38 WIB

Lima Remaja Diamankan Polisi dan Warga Saat Hendak Perang Sarung

Senin, 18 Maret 2024 - 21:33 WIB

Pemkab Pringsewu Awali Safari Ramadan 1445 H di Pagelaran

Minggu, 17 Maret 2024 - 15:22 WIB

DBD Meningkat, Marindo Terbitkan SE Gotong Royong

Berita Terbaru

Ketua PMII Bandarlampung, Dapid Novian Mastur.

Bandarlampung

PMII Cabang Bandarlampung Segera Gelar Pelantikan

Jumat, 29 Mar 2024 - 17:11 WIB

Tulang Bawang Barat

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Mar 2024 - 16:28 WIB

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:10 WIB