Salam ARISTO, Arinal-Sutono Diusung Megawati, Ini Info dari Jubir PDIP Pilkada Seno Bagaskoro

Ilwadi Perkasa

Rabu, 28 Agustus 2024 - 09:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pasangan Aristo (Arinal-Sutono

Pasangan Aristo (Arinal-Sutono

Bandarlampung (Netizenku.com): Nama Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Arinal Djunaidi-Sutono (ARISTO) ramai beredar hari ini. Dua tokoh utama di Lampung ini disebut-sebul bakal diusung PDI Perjuangan.

Sumber orang dalam (Ordal) media ini mengungkapkan bahwa pasangan ini akan mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung pada hari terakhir pendaftaran Kamis, 29 Agustus 2024.

Informasi lebih valid disampaikan Juru Bicara DPP PDIP untuk urusan Pilkada Seno Bagaskoro.  Sen0 tidak membantah informasi ini saat dihubungi pada Rabu (28/08/2024) pagi.  Namun dia  juga mengiyakannya.

Baca Juga  Debat Pilgub Lampung: Dua Paslon Kompak Berterima Kasih ke Jokowi dan Bicara tentang Kopi

Kepada media ini, Seno hanya mengatakan, “Ditunggu ya Mas, sepertinya di menit akhir seperti Jakarta, Jatim, dan Jabar. Artinya, Lampung juga istimewa,” katanya melalui pesan WhatsApp.

Terkait kepastian rekomendasi, Seno Bagaskoro menjelaskan finalnya adalah ranah Ketua Umum Megawati untuk menandatanganinya.

Mengenai Arinal yang saat ini masih tercatat sebagai kader Partai Golkar, Seno menjelaskan tidak ada syarat yang spesifik bagi pihak eksternal yang diusung PDIP wajib bergabung ke PDIP.

Baca Juga  Pasien Terduga Corona Lampung Bertambah Dua

“Tetapi, perlu dipahami bahwa PDI Perjuangan bukan partai domplengan. Artinya semua yang tertarik berjuang bersama harus melakukan internalisasi nilai dan punya komitmen sama dengan PDI Perjuangan. Itu berlaku untuk semua.

Arinal Djunaidi adalah mantan Gubernur Lampung periode 2019-2024. Ia juga Ketua DPP Golkar Lampung. Dalam Pilkada 2024 ini, DPP Golkar merekomendasikan pasangan dari kader lain, Mirza-Jihan.

Sementara Sutono adalah kader internal PDIP. Saat ini menjabat Sekretaris DPD PDIP Lampung.

Baca Juga  PDI Perjuangan Lampung Siapkan Kader Mumpuni

Kedua tokoh penting ini pernah menjabat Sekretaris Daerah Provinsi Lampung.

Aristo adalah singkatan dari nama pasangan ini. Aristo bisa memiliki beberapa arti, seperti Bangsawan Terbaik.

Dalam bahasa Yunani, “aristo” berarti “terbaik”.

Orang-orang Yunani kuno, seperti Plato dan Aristoteles, menggunakan kata “aristokrasi” untuk menggambarkan sistem pemerintahan oleh orang-orang terbaik, yaitu mereka yang layak memerintah karena kecerdasan dan keunggulan moral mereka.(iwa)

 

Berita Terkait

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK
Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi
Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung
Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht
Mitigasi Pelanggaran Internal, Propam Polres Pringsewu Tes Urin Puluhan Anggota Polri
Jelang Pemilihan, Pendukung NoNa Makin Solid dan Optimis Menang
Konser Kampanye Mirza-Jihan dan Bunda Eva Berlangsung Meriah Meski Diguyur Hujan
PWRI Lampung Gelar Pelatihan Jurnalistik Bangun Profesionalisme Wartawan

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 20:29 WIB

Pj Bupati-DPRD Sepakati KUA PPAS Tubaba 2025 dalam Paripurna

Rabu, 20 November 2024 - 20:22 WIB

Bayana Harap Wartawan Kompeten dapat Bekerja Profesional dan Berintegritas

Senin, 18 November 2024 - 09:53 WIB

PD IWO Tubaba Kolaborasi dengan Pemkab Jalankan Program Pembangunan

Jumat, 15 November 2024 - 20:31 WIB

Bayana Lepas Jalan Sehat Menuju Pilkada Damai Tubaba Tahun 2024

Kamis, 14 November 2024 - 09:08 WIB

DPRD Tubaba Paripurna Tingkat I Atas 6 Raperda

Rabu, 13 November 2024 - 21:53 WIB

Isnaini Nakhodai PC IKA PMII Tubaba 2024-2029

Rabu, 13 November 2024 - 17:40 WIB

Ribuan Masyarakat Tubaba Saksikan Konser Koalisi Rakyat Bersama Arjuno

Rabu, 13 November 2024 - 11:56 WIB

DPRD Tubaba Resmi Bentuk AKD 2024-2029

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB

Tanggamus

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:47 WIB

Bandarlampung

Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:45 WIB

Tanggamus

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Kamis, 21 Nov 2024 - 15:41 WIB