Puji: Penganiayaan Anak Tidak Terjadi di Lingkungan Ponpes Balam

Luki Pratama

Minggu, 5 November 2023 - 17:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kanwil Kemenag, Lampung, saat diwawancarai di Kantornya. Foto: Arsip Luki.

Kanwil Kemenag, Lampung, saat diwawancarai di Kantornya. Foto: Arsip Luki.

Bandarlampung (Netizenku.com): Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Lampung, Puji Raharjo, mengklaim insiden penganiayaan anak yang beredar di sosial media tidak terjadi di lingkungan pondok pesantren (Ponpes).

Kanwil Kemenag Lampung, Puji Raharjo, mengatakan telah menurunkan tim ke lokasi kejadian untuk menggali informasi tentang kejadian yang membawa-bawa nama pesantren.

“Kita mendapat kejelasan bahwa kejadian tersebut tidak terjadi di pesantren, melainkan terjadi di sebuah Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) atau panti asuhan,” kata dia melalui pernyataan pers yang diterima media Netizenku.com, Minggu (5/11).

Baca Juga  Jauharoh Apresiasi Keputusan PKPU No 6 Tahun 2023

Berdasarkan data Kemeng Bandarlampung, lembaga tersebut pernah mengajukan izin operasional (izop) sebagai pesantren. Namun kemudian tidak melakukan perpanjangan izop dan saat ini tidak ada lagi aktivitas pesantrennya.

“Hal ini penting untuk diketahui agar masyarakat paham duduk permasalahannya dan tidak mendistorsi nilai-nilai lembaga pesantren sebagai tempat pendidikan ilmu agama bagi generasi penerus,” ungkapnya.

Baca Juga  Pj Gubernur Lampung Membuka Kegiatan Pekan Keselamatan Jalan (PKJ) Tahun 2024

meski begitu, ia merasa prihatin ihwal insiden tersebut dapat terjadi di lembaga yang seharusnya merawat anak-anak agar bisa sejahtera.

Dengan dalih apapun, lanjutnya, kekerasan tidak dibenarkan oleh siapapun, termasuk pengasuh LKSA atau panti asuhan.

Kekerasan pada anak bisa memunculkan masalah fisik dan juga psikologis di kemudian hari. Secara fisik akan terlihat dari tanda bekas kekerasan dan secara psikis, anak yang menjadi korban kekerasan dapat mengalami masalah kejiwaan.

Baca Juga  Tantangan dan Kendala Penanganan TBC di Lampung

“Jadi sebagai lembaga kesejahteraan sosial anak, pendidikan keteladanan dan moral harus dikedepankan dan menjauhi perilaku kekerasan,” harapnya.

Sebelumnya diberitakan di media, anak di Panti Asuhan Putri Azizah ‘Isykarima di Jalan Martadinata Kedaung Sukamaju, Kecamatan Teluk Betung Timur Bandarlampung diduga dianiaya oleh pengasuh dan 8 anak putri yang tinggal di tempat tersebut. Saat ini, permasalahan tersebut sedang ditangani oleh pengacara untuk diselesaikan melalui ranah hukum. (Luki)

Berita Terkait

Jelang Arus Mudik, Mendagri Soroti Kondisi Jalan di Lampung, Perbaiki!
Lampung Menggeliat, Pemprov Segera Rekonstruksi 2 Ruas Jalan Senilai Rp19,44 M di Pringsewu
Pemred Club Hadir Bukan Karena Latah
Gubernur Lampung Hadiri Sertijab Kepala BPK Perwakilan Lampung, Tekankan Sinergi dan Tata Kelola Keuangan
Gubernur Rahmat Mirzani Djausal Dorong Sinergi Jaga Stabilitas Ekonomi di Provinsi Lampung
#Lampungtenang, Tiga Nama Calon Sekda Sudah di Meja Gubernur Lampung
Ekspor Sektor Pertanian Lampung Sumbang 23,11 % di Awal 2025
PAN Kembali Bantu Korban Banjir Bandar Lampung

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:05 WIB

PGN Kebut Pembangunan Infrastruktur Gas Bumi Songsong Swasembada Energi

Senin, 10 Maret 2025 - 13:29 WIB

Momen RAFI 2025, Telkomsel Hadirkan Konektivitas Jaringan Terbaik Sumatera

Jumat, 7 Maret 2025 - 17:41 WIB

Best Mobile Network, Telkomsel Pertahankan Posisi Jaringan Seluler Terbaik di Indonesia

Jumat, 7 Maret 2025 - 16:24 WIB

Sukses Raih Emas, Ditjen EBTKE Dukung Program ELOC BESTARI PGE Area Ulubelu

Kamis, 6 Maret 2025 - 04:44 WIB

Deflasi Februari 2025 Cuma Numpang Lewat, Berikutnya Waspadai Gejolak Inflasi Barang Pangan dan Pendidikan

Kamis, 6 Maret 2025 - 01:51 WIB

Ekspor Sektor Pertanian Lampung Sumbang 23,11 % di Awal 2025

Selasa, 4 Maret 2025 - 14:59 WIB

Layanan Penukaran Uang, BI Imbau Masyarakat Biasakan Transaksi Nontunai

Senin, 3 Maret 2025 - 23:36 WIB

Inflasi Lampung Februari 2025 Terjungkir Diskon Tarif Listrik

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kapolres Tubaba Buka Bersama Awak Media

Jumat, 14 Mar 2025 - 14:04 WIB

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 118 | Jumat, 14 Maret 2025

Kamis, 13 Mar 2025 - 23:38 WIB

Lampung Barat

PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI LAMPUNG BARAT

Kamis, 13 Mar 2025 - 22:05 WIB