Peserta Jalan Sehat HUT Tuba Berebut Kupon

Redaksi

Jumat, 16 Maret 2018 - 16:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Peserta antusias mengikuti lomba jalan sehat.

Peserta antusias mengikuti lomba jalan sehat.

Tulangbawang (Netizenku): Kegiatan olah raga jalan sehat yang digelar pemkab sebagai rangkaian menyemarakkan HUT Tulangbawang ke-21 nyaris menelan korban.

Siapa nyana, acara yang semestinya berlangsung ceria dan nyaman itu, mendadak berubah kisruh. Semua berawal ketika kupon undian yang dipersiapkan panitia tidak memadai dengan jumlah peserta yang membludak. Kiranya door prize berupa 2 unit sepeda motor itu, cukup menggiurkan bagi warga. Tak pelak dengan antusias anggota masyarakat berbondong-bondong mengikuti jalan sehat itu.

Awalnya kegiatan berjalan baik-baik saja. Semua peserta memulai start di pusat perkotaan Menggala dengan penuh harapan akan memperoleh rezeki nomplok. Siapa tahu bisa memboyong motor ke rumah. Namun, kelancaran itu spontan gaduh saat di pertengahan jalan para peserta dihentikan panitia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

  • \"\"

\”Peserta diharuskan mengambil kupon yang nantinya di titik finish mau diundi siapa yang dapat hadiah utama motor,\” terang Nadia, salah satu peserta lomba jalan sehat, Jumat (16/3). Saat mendengar pengumuman itulah, sambung remaja siswi SMPN 01 Menggala, itu para peserta langsung ngegeruduk ke arah panitia. Agaknya mereka tidak mau sia-sia melewatkan kesempatan untuk memperoleh hadiah utama.

Celakanya, jumlah kupon yang tersedia lebih sedikit dari jumlah peserta. Menyadari hal itu, para peserta makin agresif memburu kupon. Saat itulah terjadi dorong-dorongan, baik antara para peserta dengan panitia, maupun di antara sesama peserta. \”Banyak yang jatuh, luka-luka, malah nggak sedikit juga yang pingsan sampai terinjak-injak. Ngeri saya lihatnya,\” terang Nadia.

Tapi untungnya, sambung dia, ada petugas kepolisian yang segera turun tangan menenangkan suasana, sekaligus mengamankan peserta yang terluka dan pingsan menghindari keramaian. \”Pak polisi juga sibuk misahin yang pada ribut,\” kata Nadia.

Saat dikonfirmasi atas adanya kekacauan itu, Kepala Dinas Kesehatan Tulangbawang, Heri Novrizal, membenarkannya. \”Tapi semua peserta yang luka langsung kita bawa ke pelayanan kesehatan terdekat. Semua segera ditangani, termasuk juga yang pingsan,\” terangnya singkat.

Sementara dari hasil pantauan di lapangan, kegiatan sempat terhenti, lantaran menunggu pihak panitia memperbanyak kupon undian bagi  peserta yang belum memperolehnya.(Armadan)

Berita Terkait

Gubernur Lampung Tinjau Pembuatan Pupuk Organik Cair
Gubernur Lampung Ajak Santri Darul Islah Jadi Agen Perubahan
Sosialisasi PT SGC di Teladas Berujung Tegangan, Ada Apa?
Bawaslu Provinsi Lampung Hadiri Apel Besar Pramuka ke-64
NoNa Resmi Mendaftar di KPU Tubaba, Lawannya ‘Ora Ono’
Telkomsel Hadirkan Koneksi 4G/LTE di Desa Bawang Tirto Mulyo dan Menggala Selatan
Cuaca Buruk Diprakirakan Melanda Pergantian Tahun
Juniardi Beri Pelatihan Jurnalistik untuk Kepala Kampung Tulangbawang

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 14:11 WIB

Pemprov Lampung Gaungkan Budaya K3 di 2026

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:34 WIB

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:52 WIB

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:06 WIB

Kominfo dan PPPA Lampung Perkuat Sinergi PUSPAGA

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:59 WIB

HGU SGC Dicabut, Triga Lampung, Negara Harus Pastikan Tak Ada Kelebihan Lahan

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:52 WIB

Yozi Rizal Minta Pemerintah Pusat Transparan soal Pencabutan HGU Anak Usaha SGC di Lampung

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:41 WIB

Rokok Ilegal Marak, DPRD Lampung Dorong Penindakan Menyeluruh

Rabu, 21 Januari 2026 - 18:27 WIB

Konflik Gajah-Manusia, DPRD Lampung Sambut Baik Langkah Presiden

Berita Terbaru

Lampung

Pemprov Lampung Gaungkan Budaya K3 di 2026

Senin, 26 Jan 2026 - 14:11 WIB

Lampung

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Sabtu, 24 Jan 2026 - 15:34 WIB

Lampung Selatan

Lampung Selatan Raih Predikat “Sangat Baik” ITKP 2025

Sabtu, 24 Jan 2026 - 10:35 WIB

Lampung

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Jan 2026 - 16:52 WIB

Lampung

Kominfo dan PPPA Lampung Perkuat Sinergi PUSPAGA

Jumat, 23 Jan 2026 - 13:06 WIB