Liwa (Netizenku.com): Pilkada Lampung Barat yang hanya terdapat peserta satu pasangan calon bupati dan wakil bupati, Parosil Mabsus dan Mad Hasnurin, tidak membuat partai pengusung santai, tetapi tetap harus bekerja keras dalam rangka menciptakan kemenangan telak.
Hal tersebut dibuktikan DPD II Partai Golkar Lampung Barat, yang menggelar silaturahmi dan konsolidasi kepengurusan DPD II dan Pengurus Kecamatan terhadap pasangan calon bupati dan wakil bupati, di sekretariat DPD II Partai Golkar Lampung Barat, di Pekon Gunung Sugih Balikbukit, Rabu Hasnurin,
“Kita punya target besar memenangkan pasangan Pakcik Parosil dan Pun Mad Hasnurin, yakni diatas 95 persen, maka seluruh barisan Partai Golkar harus berjuang bersama, dengan silaturahmi dan konsolidasi terhadap pasangan calon, akan memberikan motivasi bagi kami seluruh kader,” kata Ismun Zani, ketua DPD II Partai Golkar Lampung Barat.
Pilkada 27 November mendatang di Lampung Barat harus sukses kata Ismun, ada dua pilihan yang tergabung dalam nomor urut 2, maka tugas kader yang tersebar di 15 kecamatan, mengajak warga Lampung Barat yang telah mempunyai hak pilih untuk datang ke TPS.
“Partai Golkar menawarkan dua alternatif pilihan pada 27 November mendatang, yang pertama pilih Parosil Mabsus, kedua pilih Mad Hasnurin, maka kami mengajak warga Lampung Barat memilih calon nomor urut 2, yang telah terbukti membawa Lampung Barat semakin maju,” kata dia.
Dengan tampilnya lagi Pakcik Parosil dan Pun Mad Hasnurin, sebagai bupati dan wakil bupati Lampung Barat, periode 2025-2030, kata Ismun berarti akan ada berkelanjutan program seragam gratis, beasiswa, infrastruktur hebat dalam berbagai bidang serta pelestarian budaya.
“Ada program seragam gratis plus, lima tahun lalu seluruh Puskesmas sudah paripurna tentu kedepan akan ada program bidang kesehatan yang pro rakyat, dan pelestarian budaya kita tentu akan terus di gali, serta berbagai program unggulan yang telah dituangkan dalam visi dan misi, yang nanti dapat kita tagih realisasinya,” tandas Ismun. (Iwan)