Nunik Hadiri Paripurna Pemberhentiannya Sebagai Bupati

Redaksi

Senin, 17 Juni 2019 - 19:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Timur ( Netizenku.com): Wakil Gubernur Lampung, Chusnunia Chalim, ikut hadir dalam rapat paripurna DPRD Kabupaten Lampung Timur dalam acara Pemberhentian Bupati Lampung Timur periode 2016-2021 dan usulan pemberhentian Wakil Bupati Lampung Timur serta pengangkatan Wakil Bupati Lampung Timur menjadi Bupati Lampung Timur sisa masa jabatan 2016-2021, di ruang Sidang DPRD setempat, Senin (17/6).

Ketua DPRD, Ali Johan Arif mengatakan, pemberhentian Chusnunia yang akrab disapa Nunik sebagai Bupati Lamtim karena telah dilantik sebagai Wakil Gubernur Lampung pada 12 Juni 2019 lalu. Dengan dilantiknya Chusnunia tersebut, maka berdasarkan ketentuan Pasal 88 ayat (2) Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintahan Daerah, Wakil Bupati, Zaiful Bokhari ditunjuk sebagai Pelaksana tugas (Plt) Bupati, Jumat (14/6) lalu.

Baca Juga  MPC Pemuda Pancasila Lamtim Periode 2019-2023 Dikukuhkan

Mengingat masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati Lamtim masih 2 tahun lagi, maka DPRD Lamtim mengusulkan agar Zaiful Bokhari diangkat sebagai Bupati Lamtim di sisa masa jabatan 2016-2021. Kemudian pemberhentian Chusnunia sebagai Bupati Lamtim masa jabatan 2016-2021 ditetapkan melalui surat keputusan (SK) DPRD Lamtim nomor 08 tahun 2019.

“Sedangkan, usul pemberhentian Zaiful Bokhari sebagai Wakil Bupati dan usulan pengangkatan Wakil Bupati menjadi Bupati Lamtim sisa masa jabatan 2016-2021 ditetapkan melalui SKP DPRD Lamtim nomor 10 tahun 2019,\” ungkapnya.

Baca Juga  KPU Anggarkan Rp53 Miliar untuk Pilkada 2020

Pada kesempatan yang sama, Chusnunia menyatakan, meski telah dilantik sebagai Wakil Gubernur Lampung, dirinya akan tetap memberikan perhatian terhadap pembangunan di Lamtim.

“Kemudian pada kesempatan ini saya berterimakasih atas dukungan semua pihak selama saya menjabat sebagai bupati. Saya akan tetap menjadi bagian masyarakat Lamtim dan memberikan perhatian terhadap pembangunan di kabupaten ini,” ungkap Chusnunia. (Nainggolan)

Berita Terkait

Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela Gelar Acara Meriah untuk Masyarakat
Kelompok MAMITE Masih Jadi Momok Inflasi di Lampung
Warung Sehat Inovasi Kimia Farma dan BUMDes Lamtim
Arinal: Sinergi Pemerintah-Masyarakat Alpukat Siger Giri Mulyo Berbuah Manis
SIEJ Simpul Lampung-Balai TNWK Gelar Diskusi Perlindungan Gajah Sumatera
Dewan Dakwah Siap Bangun Perkampungan Keluarga Yatim
OJK Gelar Inklusi Keuangan Syariah di Lampung Timur
Hari Bakti PUPR ke-77, Gubernur Lakukan Penanaman Pohon dan Tinjau Bendungan Marga Tiga

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 15:41 WIB

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Senin, 18 November 2024 - 11:57 WIB

KPU Tanggamus Helat Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada

Sabtu, 16 November 2024 - 17:49 WIB

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan

Sabtu, 16 November 2024 - 17:11 WIB

Kasatreskrim: Transaksi Judol Togel di Wonosobo Capai Rp25 Jutaan/Bulan

Sabtu, 16 November 2024 - 16:43 WIB

Gerak Cepat, Polres Tanggamus Berantas Judi Online

Jumat, 15 November 2024 - 17:07 WIB

Ribuan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Kamis, 14 November 2024 - 21:15 WIB

DPRD Tanggamus Paripurna Sumpah Janji PAW Heru Antori

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB