Miris dengan Kondisi Masyarakat, Seniman Jalanan Dirikan Taman Baca

Redaksi

Minggu, 19 Agustus 2018 - 12:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penggagas Taman Baca Kosela, Lukman Hakim.

Penggagas Taman Baca Kosela, Lukman Hakim.

Bandarlampung (Netizenku.com): Minat baca yang minim dan angka putus sekolah yang tinggi di masyarakat, membuat Komunitas Seniman Jalanan (Kosela) Lampung membuat sebuah rumah literasi yang diberi nama Taman Baca Kosela.

Menurut penggagas Kosela, Lukman Hakim, para seniman jalanan bertujuan memutus rantai aktivitas negatif yang dilakukan oleh anak-anak yang berada di wilayah Telukbetung Selatan (TbS).

\”Awalnya kami melihat banyak anak-anak di daerah tersebut yang putus sekolah dan kebanyakan dari mereka menghisap lem aibon, inilah awal kami melihat kondisi mereka. Kemudian kami berinisiatif untuk memutus rantai kondisi seperti itu, salah satunya dengan membuat taman baca agar masyarakat tak melulu berada di kebodohan,\” kata Kim-sapaan akrab-Lukman Hakim kepada Netizenku.com, Minggu (19/8).

Baca Juga  MKKS Ingatkan Siswa Terlibat Tawuran Terancam Tidak Lulus

Ia mengatakan, nantinya taman baca tersebut akan mulai beroperasi pada bulan September mendatang. Dan kini pihak Kosela tengah mengumpulkan buku-buku yang dapat digunakan sebagai bahan bacaan.

\”Mudah-mudahan September mendatang sudah dapat kita mulai pengoperasiannya. Kalau sekarang kami kurang lebih sudah berhasil mengumpulkan 100 buku lebih, dan kini kami juga sedang mensortir mana buku yang layak dan tidak,\” katanya.

Baca Juga  ITERA Rehabilitasi Terumbu Karang Teluk Kiluan

Kosela sendiri, terdiri dari musisi jalanan, pengrajin home industry, pelukis, perupa, video maker, aktivis kemanusiaan, dan para pecinta seni dan pelaku seni yang peduli pada sesama. Nantinya para seniman tersebut akan mengarah pada anak-anak jalanan maupun anak putus sekolah.

Diketahui, Taman Baca Kosela Lampung akan berdiri di Jalan Ikan Sebelah, Gang Sentral Ppm Nomor 19, Pesawat, TbS, Bandarlampung. Bagi masyarakat yang ingin menyumbangkan buku dan barang penunjang lainnya, dapat menghubungi 081369126660 atas nama Lukman.(Agis)

Berita Terkait

Lampung Siap Sambut Wisatawan Liburan Akhir Tahun, Bobby Bocorkan Strateginya
Ini Dia Standar Hidup Layak di Lampung, Silakan Cek Pengeluaran Anda “Di Atas atau Masih di Bawah”
PWRI Lampung Gelar Pelatihan Jurnalistik Bangun Profesionalisme Wartawan
IPM Lampung Timur dan Kota Metro ‘Lampu Kuning’
IPM Provinsi Lampung 2024 Sebesar 73,13 Tumbuh Terjaga 0,65-0,69 Poin
Terobosan Bidang Kesehatan Stem Cell dan Kanker, Pemkab Pringsewu Jalin Kerjasama dengan SCCR Indonesia
Kabupaten Pringsewu (Sesungguhnya) Miliki Kearifan Lokal dari Daun-daun Bambu yang Berserakan
Tahukah Anda? Bahwa 46,41% Penduduk di Lampung Jadi Beban Penduduk Usia Produktif

Berita Terkait

Senin, 10 Februari 2025 - 23:45 WIB

Peluncuran Buku “Terjebak di Puncak”, Kisah Inspiratif di Balik Kepemimpinan Pj. Gubernur Lampung

Senin, 10 Februari 2025 - 23:42 WIB

Pemprov Lampung Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Daerah Jelang Ramadan

Senin, 10 Februari 2025 - 23:39 WIB

Pemprov Lampung Tingkatkan Kualitas Layanan Publik Melalui Upaya Optimalisasi Layanan Pengaduan SP4N LAPOR

Minggu, 9 Februari 2025 - 18:02 WIB

Pj Gubernur Samsudin Lepas Peserta Bank Lampung Run 2025

Jumat, 7 Februari 2025 - 23:13 WIB

Pj. Sekdaprov Lampung Ikuti Rapat Tindak Lanjut Rakortas Bidang Pangan

Kamis, 6 Februari 2025 - 13:56 WIB

Pj. Gubernur Lampung Hadiri Peringatan Isra Mi’raj 1446 H, Momentum Transformasi Diri Menuju Pribadi Lebih Baik

Rabu, 5 Februari 2025 - 22:08 WIB

Pj. Gubernur Lampung Minta Pengecer Segera Jual Kembali LPG 3 Kg

Selasa, 4 Februari 2025 - 23:43 WIB

Respon Cepat, Pj. Gubernur Samsudin Tinjau Sejumlah Korban di Lokasi Bencana Akibat Hujan Lebat dan Angin Kencang

Berita Terbaru

Bandarlampung

Pj Gubernur Samsudin Lepas Peserta Bank Lampung Run 2025

Minggu, 9 Feb 2025 - 18:02 WIB

Tulang Bawang Barat

Pengurus Komisariat PMII Tunas Palapa Tubaba Bedah Buku Bumi Manusia

Sabtu, 8 Feb 2025 - 20:59 WIB