Lampung (Netizenku.com): Sepanjang hari ini, Senin (17/9/2018), nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) melemah.
Bahkan dolar AS kembali mampu menembus level Rp 14.900. Pada pukul 15:00 WIB, US$ 1 dibanderol Rp 14.910.
Rupiah melemah cukup dalam, hingga 0,47% dibandingkan penutupan perdagangan akhir pekan lalu.
Pukul 16:00 WIB, US$1 ditutup pada Rp 14.870 di pasar spot.
Sementara itu, harga jual dolar AS di beberapa bank nasional telah di atas Rp 14.900/US$.
Saat pembukaan pasar spot, rupiah sudah melemah 0,2%. Seiring perjalanan pasar, depresiasi rupiah semakin dalam dan sempat menjadi yang terdalam kedua di Asia.
Jelang penutupan pasar, dolar AS sempat menyentuh level Rp 14.900. Namun sesaat sebelum penutupan, rupiah mampu menipiskan koreksinya sehingga dolar AS tidak lagi di level tersebut.
Untuk perdagangan hari ini, posisi terkuat rupiah ada di Rp 14.830/US$. Sementara terlemahnya adalah Rp 14.910/US$.
Sejak awal tahun, rupiah sudah melemah 8,6% terhadap greenback. Sedangkan dibandingkan setahun yang lalu, depresiasinya mencapai 12,53%.
Dolar AS memang sedang perkasa di Asia. Berbagai mata uang Asia pun sulit menandingi kekuatan mata uang Negeri Paman Sam.
Namun dengan depresiasi 0,74%, performa rupiah termasuk di jajaran terbawah.
Rupiah jadi mata uang dengan pelemahan terdalam kedua di Asia, hanya lebih unggul dari rupee India. (cnbci/lan)