Masyarakat Kecamatan Ngaras Serbu Pengobatan Gratis Polres Lambar

Redaksi

Minggu, 29 Desember 2019 - 17:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liwa (Netizenku.com): Program pengobatan gratis yang dilakukan Polres Lampung Barat, diserbu masyarakat Kecamatan Ngaras, Kabupaten Pesisir Barat. Kegiatan yang dipusatkan di SDN 30 Krui Pekon Pardasuka, Sabtu (29/12) juga dibagikan 40 paket sembako gratis.

Kapolres Lampung Barat, AKBP Rachmat Tri Haryadi, S.Ik, MH, mengatakan Polri akan terus menjadi abdi negara dan masyarakat serta Institusi Polri selalu berupaya memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat, bangsa dan negara tercinta sesuai dengan arah kebijakan Pimpinan Polri yaitu Promoter, Profesional, Modern dan Terpercaya.

Baca Juga  Mukhlis Basri: Bupati Jangan Anti Kritik dan Perbanyak Diskusi

\”Sebagai abdi negara dan abdi masyarakat, kami anggota Polri akan selalu memberikan yang terbaik untuk masyarakat, sesuai dengan kebijakan pimpinan seluruh anggota kepolisian harus Promoter,,\” kata Rachmat.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres yang didampingi ketua Bhayangkari, Ny Anggie Rachmat, mengatakan Polda Lampung khususnya Polres Lampung Barat setia dengan komitmen untuk memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat, serta akan menjunjung tinggi prinsip tulus melayani dan cepat merespon.

\”Saya mengajak seluruh jajaran Polres Lampung Barat untuk berbuat yang terbaik kepada masyarakat, dengan setia melakukan perlindungan pengayoman, dan pelayanan, dan kita harus selalu melayani masyarakat dengan cepat, sehingga kepercayaan masyarakat dengan Polri akan terbangun kembali,\” harap Rachmat.

Baca Juga  Camping Yu akan Promosikan Alam Lambar

Salah satu bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat kata Rachmat, dibuktikan dengan bhakti sosial yang dilakukan. Dengan harapan melalui kegiatan tersebut Polri akan semakin dicintai dan dikenal oleh masyarakat.

\”Pengobatan gratis yang kita lakukan saat ini sebagai bentuk dukungan kami untuk kesehatan masyarakat Pesisir Barat, dan dengan silaturahmi seperti ini masyarakat akan lebih dekat dan kenal dengan Polisi. Sementara bantuan berupa sembako diharapkan membantu masyarakat yang kurang mampu,\” kata Kapolres seraya menyampaikan terima kasih kepada pihak-pihak yang sudah membantu.

Baca Juga  Parosil Ajak Dialog Berbagai Elemen

Sementara Wakil Bupati Pesisir Barat, Erlina dalam sambutannya, menyampaikan terima kasih dan apresiasi bakti sosial yang dilakukan, Polres Lampung Barat untuk masyarakat Pesisir Barat.

\”Kami ucapkan terima kasih atas perhatian pak Kapolres dan jajaran terhadap masyarakat Pesisir Barat, mudah-mudahan apa yang telah dilakukan dapat bermanfaat,\” kata Erlina. (Iwan)

Berita Terkait

Warga Tembelang Temukan Jejak Harimau Sumatera Kelilingi Kandang Sapi
PS Siliwangi-TP Sriwijaya Dukung Mukhlis Basri Maju Pilgub Lampung
48 Siswa SMA Negeri 1 Liwa Lolos SNBP
Tribal Bandarlampung Jelajahi Jalur Trajang Lambar, Ini Rutenya
Edi Novial-Mad Hasnurin, Sepakat Nyawa Manusia Lebih Berharga dari Harimau
Teror Harimau di Suoh, MB Minta Penanganan Cepat
Bambang Kusmanto Kantongi Suara Terbanyak Dapil Lambar 1
Ribuan Masyarakat Dapil I Lambar Hadiri Kampanye Caleg Nasdem

Berita Terkait

Selasa, 19 Maret 2024 - 18:10 WIB

Yuliawati Apresiasi Kinerja Dinas Perdagangan Kota Metro

Rabu, 13 Maret 2024 - 19:42 WIB

Walikota Metro Kuliah Subuh di Masjid Taqwa

Kamis, 7 Maret 2024 - 19:38 WIB

Disperindag Lampung-Disdag Metro Gelar Pasar Murah Bersubsidi

Selasa, 5 Maret 2024 - 18:38 WIB

Metro Terima Penghargaan Adipura 2023 dari KLHK

Minggu, 3 Maret 2024 - 16:29 WIB

Pemkot Metro Terima Penghargaan Karya Bhakti Peduli Satpol PP

Selasa, 27 Februari 2024 - 17:49 WIB

Gubernur Lampung Resmikan RSH Kota Metro

Sabtu, 24 Februari 2024 - 16:49 WIB

Bangkit Haryo Utomo Buka Safari Dongeng Kota Metro

Kamis, 22 Februari 2024 - 19:57 WIB

PKS Metro Antar Lima Anggotanya ke Kursi Legislatif

Berita Terbaru

Kepala Disperkim Bandarlampung, Yusnadi Ferianto. Foto: Arsip Luki.

Bandarlampung

Tak Hanya Citra Garden, Pengembang Perumahan Diminta Proaktif

Rabu, 17 Apr 2024 - 20:56 WIB

Tulang Bawang Barat

Pj Bupati Tubaba Ziarah ke Makam para Raja

Rabu, 17 Apr 2024 - 20:41 WIB

Ketua DPRD Kota Bandarlampung, Wiyadi. Foto: Ist.

Bandarlampung

Soal Banjir, Dewan Nilai Pemkot Balam bak Pemadam Kebakaran

Rabu, 17 Apr 2024 - 20:22 WIB

Tanggamus

Pemkab Tanggamus Apel Perdana Pasca Libur Lebaran

Rabu, 17 Apr 2024 - 20:18 WIB