KPU Bandarlampung Dorong Partisipasi Warga Rekam e-KTP

Redaksi

Minggu, 8 November 2020 - 19:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Disdukcapil Kota Bandarlampung Ahmad Zainuddin (tengah) disaksikan perwakilan dari Dirjen Dukcapil Ahmad Ridwan (kiri) melakukan perekaman e-KTP di LP Rajabasa kota setempat, Kamis (29/10). Foto: Netizenku.com

Kepala Disdukcapil Kota Bandarlampung Ahmad Zainuddin (tengah) disaksikan perwakilan dari Dirjen Dukcapil Ahmad Ridwan (kiri) melakukan perekaman e-KTP di LP Rajabasa kota setempat, Kamis (29/10). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): KPU Kota Bandarlampung mendorong warga kota setempat yang belum memiliki KTP elektronik (e-KTP) dan terdaftar sebagai mata pilih di dalam daftar pemilih tetap (DPT) pemilihan wali kota dan wakil wali kota (pilwakot) untuk aktif berpartisipasi melakukan perekaman e-KTP di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil).

\”Kami melalui Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) sudah menyebarkan informasi itu kepada masyarakat,\” kata Ketua Divisi Program dan Data KPU Bandarlampung, Ika Kartika, Minggu (8/11).

Berdasarkan hasil pemutakhiran data di Juli-Agustus sedikitnya 15.520 pemilih di Pilkada Bandarlampung belum memiliki e-KTP.  Dan pada Oktober lalu KPU Bandarlampung menetapkan jumlah DPT sebanyak 647.278 pemilih.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

\”Tapi kita sudah berkoordinasi dengan Disdukcapil, ada sekitar minimal 150 orang yang melakukan perekaman e-KTP perhari artinya jumlah itu sudah mulai berkurang,\” ujar Ika.

Baca Juga  Itet Tridjajati Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Lamteng

Warga yang akan mencoblos di tempat pemungutan suara (TPS) pada 9 Desember mendatang wajib memiliki e-KTP dan membawa formulir C-Pemberitahuan Memilih.

Perekaman e-KTP dilakukan oleh warga yang memang sudah didata saat proses pencocokan dan penelitian (coklit) pada 15 Juli hingga 13 Agustus lalu dan tidak memiliki e-KTP.

\”Karena ada keterangannya pada Form A-KWK sudah atau belum memiliki e-KTP, kemudian terdaftar di DPT seperti pemilih usia 17 tahun dimana kelahiran tahun 2003 itu, pada Desember nanti sudah berusia 17 tahun,\” jelas Ika.

KPU memperoleh jumlah warga yang beum memiliki e-KTP berdasarkan hasil rekapitulasi PPS. \”Kami menugaskan PPS untuk mendata warga yang belum memiliki e-KTP. Tapi kita serahkan ke Disdukcapil, nanti mereka yang melihat, siapa tahu di KPU belum melakukan perekaman karena menggunakan DP4 yang lama, nanti diupdate oleh Disdukcapil,\” katanya.

Baca Juga  Dedy Triadi: Penegakan Prokes Covid-19 Ranah Bawaslu

Berdasarkan hasil koordinasi KPU Bandarlampung dengan Disdukcapil setempat, perekaman e-KTP direncanakan berlangsung hingga hari pencoblosan 9 Desember nanti.

\”Tidak libur, kalau seandainya ada masyarakat yang memang masih ingin merekam e-KTP, dilayani hari itu, termasuk surat keterangan pengganti e-KTP (suket) juga, supaya partisipasi warga pada pilkada tidak terhambat karena administrasi kependudukan yang belum terpenuhi,\” ujarnya.

Ika mengingatkan kembali akan kesadaran masyarakat, bahwa administrasi kependudukan tidak hanya saat pilkada tapi juga untuk hal-hal lainnya.

\”Kami berharap 15.000 lebih warga ini, hingga 9 Desember mendatang sudah memiliki e-KTP, kami optimis,\” tegas Ika.

Baca Juga  KPU Bandarlampung Simulasi Pungut Hitung Suara 21 November

Anggota KPU Provinsi Lampung Divisi Data dan Informasi, Agus Riyanto, mengatakan jajarannya menghimpun data jumlah pemilih DPT dengan status belum perekaman e-KTP sebanyak 146.168 pemilih dari jumlah DPT di delapan kabupaten/kota pada pilkada 2020 sebanyak 3.909.446.

Jumlah DPT yang belum melakukan perekaman e-KTP di 8 kabupaten/kota yakni Bandarlampung (15.520), Metro (1.637), Lampung Tengah (63.973), Lampung Timur (33.210), Lampung Selatan (13.103), Pesawaran (7.176), Way Kanan (7.705), dan Pesisir Barat (3.844) pemilih.

Agus Riyanto meminta KPU Kabupaten/Kota yang menggelar Pilkada Serentak 2020 untuk berkoordinasi intensif dan menyampaikan data pemilih yang masuk dalam DPT namun belum perekaman KTP elektronik kepada Disdukcapil setempat di masing-masing daerah. (Josua)

Berita Terkait

Tak Hanya PDI-P, Eva Bakal Ikuti Penjaringan Parpol Lain
Rekrutmen PPK, Bawaslu Beri Catatan untuk KPU Balam
Umar Ahmad dan Sinyalemen Dukungan PDI Perjuangan
DPD PDI Perjuangan Santai Tanggapi Rumor Umar Ahmad-Edi Irawan
Menakar Politis Gen Z: Antara Idealism Tren dan Pragmatisme
Sirekap Dinilai Berpotensi Salah Baca Data, Penta Peturun: Saksi Harus Jeli
Jaringan Rakyat Deklarasi Dukung Ganjar-Mahfud
Besok, Mahfud MD ke Lampung

Berita Terkait

Selasa, 23 April 2024 - 21:34 WIB

Jembatan Way Sabuk Dibangun, BPJN Lampung Himbau Kendaraan Muatan Besar Lintasi Jalur Lain

Selasa, 23 April 2024 - 20:51 WIB

Arinal Bakal Resmikan Gedung Perpusda Baru Bersamaan Membuka Festival Literasi

Selasa, 23 April 2024 - 20:46 WIB

HUT Lampung Perpusda Ramaikan dengan Menggelar Festival Literasi

Minggu, 21 April 2024 - 17:17 WIB

Strategi Diskeswan Wujudkan Lampung Sebagai Lumbung Ternak

Jumat, 19 April 2024 - 20:05 WIB

Disnaker Lampung Bakal Turunkan Tim Pengawas dan Mediator untuk Selesaikan Permasalahan THR

Jumat, 19 April 2024 - 19:59 WIB

Disnaker Lampung Catat 13 Pengaduan Ikhwal THR

Jumat, 19 April 2024 - 19:49 WIB

Realisasi penyaluran KUR Peternakan Lampung Capai Rp1,51 triliun

Jumat, 19 April 2024 - 12:30 WIB

Cuaca Lampung Diprediksi Berawan-Hujan Ringan, Aman untuk Penyeberangan

Berita Terbaru

Tanggamus

Tiga Terdakwa Pidana Pemilu Tanggamus Divonis 8 Bulan

Kamis, 25 Apr 2024 - 00:54 WIB

Walikota Bandarlampung, Eva Dwiana. Foto: Arsip Netizenku.com

Bandarlampung

Tak Hanya PDI-P, Eva Bakal Ikuti Penjaringan Parpol Lain

Rabu, 24 Apr 2024 - 19:18 WIB