Kapolres Apresiasi Eva Dwiana Hibahkan Tanah dan Bangunan Mapolsek Telukbetung Timur

Redaksi

Senin, 4 Oktober 2021 - 12:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana bersama Kapolresta Bandarlampung Kombes Ino Harianto dalam acara serah terima bantuan hibah tanah dan bangunan Mapolsek Telukbetung Timur, Senin (4/10). Foto: Netizenku.com

Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana bersama Kapolresta Bandarlampung Kombes Ino Harianto dalam acara serah terima bantuan hibah tanah dan bangunan Mapolsek Telukbetung Timur, Senin (4/10). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung menghibahkan tanah dan bangunan Mapolsek Telukbetung Timur (TBT) kepada Polresta Bandarlampung.

Penyerahan bantuan hibah tersebut disaksikan tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh agama, unsur pimpinan kecamatan (Uspika) TBT, serta jajaran Polresta Bandarlampung.

Kapolresta Bandarlampung Kombes Ino Harianto dalam sambutannya menuturkan Mapolsek TBT berdiri di atas lahan 2.000 meter persegi dan sudah digunakan sejak tahun 2004 untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, dan di tahun 2014 pemerintah kota melakukan perbaikan terhadap Mapolsek tersebut.

Baca Juga  Polresta Gelar Operasi Ketupat Krakatau 2021 Mulai 7-22 Mei

Ino Harianto mengapresiasi komitmen Pemerintah Kota Bandarlampung untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

“Saya mewakili jajaran Polresta Bandarlampung mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Ibu Wali Kota atas perhatiannya kepada seluruh masyarakat Kota Bandarlampung khususnya warga Telukbetung Timur dan Telukbetung Bara,” kata dia.

Ino berharap pemerintah kota juga bisa menghibahkan tanah maupun bangunan Mapolsek lainnya agar dapat dirawat dengan baik.

Baca Juga  Operasi Zebra Krakatau Sasar Titik Rawan Kemacetan

“Kami lihat hampir semuanya sudah menjadi hak milik, baik tanah maupun bangunan. Namun masih ada beberapa yang belum, mohon kiranya Ibu Wali Kota, ke depan, bisa dihibahkan juga supaya kita bisa bekerja dengan tenang,” ujar dia.

Kapolres Apresiasi Eva Dwiana Hibahkan Tanah dan Bangunan Mapolsek Telukbetung Timur
Mapolsek Telukbetung Timur di Jalan RE Martadinata. Foto: Netizenku.com

Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana berharap hibah tanah dan bangunan Mapolsek Telungbetung Timur dapat memfasilitasi kepolisian dalam memberikan pelayanan secara cepat dan tepat kepada masyarakat.

“Selain itu juga bantuan hibah bangunan dan tanah ini dapat digunakan untuk menambah semangat sinergisitas di antara Forkopimda. Kalau kita bersama, insyaallah,” kata dia.

Baca Juga  Dalam Sepekan Tren Pasien Sembuh Covid-19 Lampung Signifikan

Sebelumnya, Wali Kota Eva Dwiana juga memberikan bantuan hibah kepada Kodim 0410/KBL berupa bidang tanah untuk Koramil di 3 kecamatan pada Jumat, 25 Juni 2021.

Yaitu Koramil 410-03 Kecamatan Telukbetung Utara, Koramil 410-04 Kecamatan Tanjungkarang Timur, Koramil 410-06 Kecamatan Kedaton. (Josua)

Baca Juga: Eva Dwiana Hibahkan Aset Pemkot ke Kodim 0410/KBL

Berita Terkait

Pj. Gubernur Samsudin Hadiri Penutupan Rakernas II Pengurus Besar Mathla’ul Anwar
Pj. Gubernur Samsudin Buka Kegiatan Up Grading Keluarga Besar Jaringan Sekolah Islam Terpadu Wilayah Lampung
Pj. Gubernur Samsudin Serahkan SK Perpanjangan Penjabat Bupati Lampung Barat
Pj Gubernur Lampung Membuka Kegiatan Pekan Keselamatan Jalan (PKJ) Tahun 2024
Pj. Gubernur Lampung Serahkan DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2025, Simbol Pelaksanaan APBN Pemerintahan Baru 
Pj. Sekdaprov Buka Rakor Swasembada Pangan Provinsi Lampung
Pastikan Kesiapan Siaga Nataru, PLN cek SPKLU di Jalur Mudik Sumsel-Lampung
Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Membuka Gelar Pengawasan Daerah Provinsi Lampung Tahun 2024

Berita Terkait

Minggu, 22 Desember 2024 - 16:14 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Hadiri Penutupan Rakernas II Pengurus Besar Mathla’ul Anwar

Sabtu, 21 Desember 2024 - 16:46 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Buka Kegiatan Up Grading Keluarga Besar Jaringan Sekolah Islam Terpadu Wilayah Lampung

Sabtu, 21 Desember 2024 - 10:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Membuka Kegiatan Pekan Keselamatan Jalan (PKJ) Tahun 2024

Jumat, 20 Desember 2024 - 15:02 WIB

Pj. Gubernur Lampung Serahkan DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2025, Simbol Pelaksanaan APBN Pemerintahan Baru 

Rabu, 18 Desember 2024 - 21:56 WIB

Pj. Sekdaprov Buka Rakor Swasembada Pangan Provinsi Lampung

Rabu, 18 Desember 2024 - 20:38 WIB

Pastikan Kesiapan Siaga Nataru, PLN cek SPKLU di Jalur Mudik Sumsel-Lampung

Senin, 16 Desember 2024 - 22:07 WIB

Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Membuka Gelar Pengawasan Daerah Provinsi Lampung Tahun 2024

Senin, 16 Desember 2024 - 22:01 WIB

Pemprov Lampung Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Percepatan RTRW-RDTR

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kepala Pusdiklatda Lampung Tutup KML Angkatan IV 2024

Sabtu, 21 Des 2024 - 21:55 WIB

Foto: Istimewa

Lampung Selatan

Pembangunan Masjid Al Hijrah Kotabaru Siap Dilanjutkan

Sabtu, 21 Des 2024 - 15:07 WIB