Inflasi Lampung Februari 2025 Terjungkir Diskon Tarif Listrik

Ilwadi Perkasa

Senin, 3 Maret 2025 - 23:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Inflasi Lampung Februari 2025 Terjungkir Diskon Tarif Listrik. Gambar: BPS Lampung

Inflasi Lampung Februari 2025 Terjungkir Diskon Tarif Listrik. Gambar: BPS Lampung

Bandarlampung (Netizenku.com): Pemberlakuan diskon tarif listrik 50% kepada pelanggan hingga 2.200 VA berimbas terjadinya deflasi di Provinsi Lampung pada Februari 2025.

Bila memperhatikan Perkembangan Indeks Harga Konsumen (IHK) Provinsi Lampung Februari 2025 dapat dipastikan bahwa terjungkirnya inflasi hingga menyebabkan deflasi year on year (yoy) sebesar 0,02 persen bukan disebabkan daya beli masyarakat yang lelah.

Deflasi yang terjadi di Lampung, menurut laporan Badan Pusat Statistik (BPS) Lampung bukan disebabkan turunnya harga barang pangan, melainkan lebih banyak disebabkan terjadinya penurunan harga yang tajam pada kelompok pengeluaran perumahan, air, listrik, dan bahan bakar sebesar 15,72 persen. Kondisi ini juga terjadi pada kelompok informasi, komunikasi, dan jasa sebesar 0,73 persen.

Baca Juga  Di Balik Sebuah Foto: Upaya Membuka Mata Publik atas Kerja Pemerintah

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dari 4 subkelompok pada kelompok ini, 2 subkelompok mengalami deflasi dan 1 subkelompok mengalami inflasi.

Subkelompok yang mengalami deflasi yaitu subkelompok pemeliharaan, perbaikan, dan keamanan tempat tinggal/perumahan sebesar 0,22 persen dan subkelompok listrik dan bahan bakar rumah tangga sebesar 35,52 persen.

Sebaliknya, 1 subkelompok mengalami inflasi yaitu subkelompok sewa dan kontrak rumah sebesar 2,32 persen. Sedangkan 1 subkelompok lainya yaitu subkelompok penyediaan air dan layanan perumahan lainnya tidak mengalami perubahan indeks.

Baca Juga  Target PAD 2025 Tidak Tercapai, Pemprov Lampung Berlakukan Tunda Bayar

Kelompok ini pada Februari 2025 memberikan andil/sumbangan deflasi yoy sebesar 1,99 persen. Komoditas yang dominan memberikan andil/sumbangan deflasi yaitu tarif listrik sebesar 2,13 persen, pasir sebesar 0,01 persen; dan gipsum sebesar 0,01 persen.

9 Kelompok Pengeluaran Alami Inflasi

Sementara 9 kelompok pengeluaran lainnya secara tradisi masih mengalami kenaikkan indeks atau inflasi dalam besaran 0,64 hingga 5,45 persen.

Baca Juga  Inspektorat Lampung Terapkan Si-AWAS, Pengawasan Anggaran Berbasis Digital

Rinciannya:
1. Kelompok makanan, minuman dan tembakau 2,31%
2. Kelompok pakaian dan alas kaki 2,35%
3. Kelompok perlengkapan, peralatan dan pemeliharaan rutin rumah tangga 0,64%
4. Kelompok kesehatan 2,56%
5. Kelompok transportasi 0,79%
6. Kelompok rekreasi, olahraga dan budaya 4,62%
7. Kelompok pendidikan 5,64%
8. Kelompok penyediaan makanan dan minuman/restoran 1,58%
9. Kelompok perawatan pribadi dan jasa lainnya 5,45%.(*)

Berita Terkait

DPRD Lampung Soroti Dapur SPPG Sajikan Menu Tak Sehat di Lampung Utara
Pemprov Lampung Perkuat Pengawasan Daerah di Rakorwasda 2026
Bendungan Marga Tiga Belum Beroperasi, DPRD Lampung Soroti Peresmian Seremonial
Pemprov Lampung Dukung Pelatihan AI Ready ASEAN untuk Perkuat Literasi Digital
DPRD Lampung Dukung Kehadiran Taksi Listrik
Pemprov Lampung Gandeng Investor Hadirkan Taksi Listrik Ramah Lingkungan
DPRD Lampung, Jangan Klaim Wisata Besar Jika Tak Berdampak ke PAD
Komisi V DPRD Lampung Dukung Pergub Perlindungan Guru

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 11:46 WIB

Papa Rock n Roll Gelar Tubaba Berirama, UMKM Berjaya

Kamis, 8 Januari 2026 - 17:03 WIB

ADD Tubaba 2026 Menyusut, Siltap Kepala Tiyuh dan Aparatur Ikut Terpangkas

Kamis, 8 Januari 2026 - 16:07 WIB

Kementerian PUPR Survei Lahan Usulan Sekolah Rakyat di Tubaba

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:34 WIB

Kejari Tubaba Naikkan Kasus Dugaan Penyimpangan Dana Revolving Sapi ke Pidsus

Rabu, 7 Januari 2026 - 13:30 WIB

Sejumlah Pejabat Resmi Dilantik, Bupati Tubaba Minta ASN Bekerja Profesional

Kamis, 1 Januari 2026 - 11:58 WIB

Kapolres Tubaba Ungkap Capaian Penanganan Kamtibmas Selama 2025

Minggu, 28 Desember 2025 - 10:44 WIB

Pemerintah Tiyuh Pulung Kencana Salurkan BLT Dana Desa Tahap IV

Sabtu, 27 Desember 2025 - 22:35 WIB

Capai Rp1,35 Miliar, Tiyuh Panaragan Realisasikan Program Dana Desa 2025

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Papa Rock n Roll Gelar Tubaba Berirama, UMKM Berjaya

Jumat, 16 Jan 2026 - 11:46 WIB

Lampung Selatan

Bupati Egi Resmikan Jalan Kota Baru–Sinar Rejeki

Kamis, 15 Jan 2026 - 21:42 WIB

Lampung

Pemprov Lampung Perkuat Pengawasan Daerah di Rakorwasda 2026

Kamis, 15 Jan 2026 - 13:03 WIB