GMNI Lampung Ajak Gen Z Partisipasi dalam Pengawasan Pilkada

Luki Pratama

Kamis, 30 Mei 2024 - 00:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua GMNI Lampung.

Ketua GMNI Lampung.

Bandarlampung (Netizenku.com): Ketua Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Provinsi Lampung, Roma Doniyan Saputra, mengajak generasi Z untuk turut aktif dalam setiap tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada), khususnya dalam pengawasan hak pilih dan pendataan daftar pemilih.

“Anak-anak muda, khususnya teman-teman Gen Z, harus terlibat aktif dalam pemantauan pilkada dan pengawasan partisipatif dalam tahapan pilkada,” ujar Roma saat menjadi narasumber di acara Cafe Pintar Awasi Pilkada yang diadakan di stand Bawaslu, Hall B Pekor Wayhalim, pada Rabu (29/5).

Baca Juga  DPD Gerindra Lampung Kunjungi Warga Terdampak Banjir dan Tanah Longsor di Tanggamus

Roma mencontohkan bahwa kaum muda dapat berperan penting dalam mengawasi serta mensosialisasikan kepada masyarakat mengenai pentingnya hak pilih bagi mereka yang telah memenuhi syarat sebagai pemilih dalam pilkada. Menurutnya, seringkali terdapat kendala dalam pendataan pemilih, sehingga partisipasi aktif dari generasi muda sangat dibutuhkan.

Ia juga menyoroti rendahnya kesadaran sebagian masyarakat untuk melaporkan diri dalam pendataan pemilih jika sudah memenuhi syarat. Oleh karena itu, Roma menekankan bahwa kaum muda harus menjadi penggerak bagi orang lain agar dapat menggunakan hak pilihnya dengan baik.

Baca Juga  Soal Pembiaran Money Politics di Pilgub, Lawyer Herman-Sutono Minta DKPP Tegas, Tak Hanya Tegur

“Kaum muda harus menjadi penggerak untuk orang lain agar bisa menggunakan hak pilihnya. Pilkada nanti harus mengedepankan keadilan, dan tugas pemuda adalah menjadikan pemilu yang bersih, keluar dari pemilu kelam, politik yang tidak memecah belah, politik yang lahir dan tumbuh dari rakyat itu sendiri,” tegas Roma. (*)

 

 

Berita Terkait

Bawaslu Lampung Raih Penghargaan Kehumasan Terbaik dari Bawaslu RI
Peluang Parosil dari NasDem Terbuka Lebar
“Kami Bukan Kera”, Aliansi Lampung Bergerak Layangkan 4 Tuntutan
Bawaslu Provinsi Lampung Luncurkan 2.899 Posko Kawal Hak Pilih
Tingkatkan Pelayanan, SMK SMTI Bandar Lampung Gelar Pelatihan Pelayanan Prima
RMD Sambangi Sjachroedin ZP
Tidak Kalah Genting dengan Politik Uang, Netralitas ASN Jadi Momok Pilkada 2024
Perpustakaan Modern Kota Bandarlampung Minim Konsep? 

Berita Terkait

Sabtu, 29 Juni 2024 - 19:54 WIB

Bupati Pesawaran Sepakat Airsoft Gun Olahraga Bela Negara

Jumat, 28 Juni 2024 - 16:30 WIB

Polres Pesawaran Amankan IRT Bandar Judi Togel

Kamis, 27 Juni 2024 - 18:35 WIB

Kapolres Pesawaran Ajak Masyarakat Peduli dan Cintai Lingkungan

Rabu, 26 Juni 2024 - 21:50 WIB

Ribuan Masyarakat Adat Pesawaran Syukuran di Lahan Karet Tanjung Kemala

Rabu, 26 Juni 2024 - 18:40 WIB

Kadis Kominfotiksan Pesawaran Hadiri Launching CSIRT

Rabu, 26 Juni 2024 - 14:23 WIB

Jelang HUT ke-17, Dinas Kominfotiksan Gelar Lomba Video Semarak Pesawaran

Selasa, 25 Juni 2024 - 19:42 WIB

Pesawaran Terima Penghargaan Anubhawa Sasana Desa Kemenkumham

Selasa, 25 Juni 2024 - 16:40 WIB

Rapat Banang DPRD Pesawaran Tertutup bagi Media

Berita Terbaru

Kepala UPTD PPA Kota Bandarlampung, A Prisnal, saat diwawancarai di ruang kerjanya. (Foto: Agis)

Bandarlampung

26 Kasus Kekerasan pada Anak, UPT PPA Fokus Pulihkan Psikis Korban

Senin, 1 Jul 2024 - 15:53 WIB

Kepala Disparekraf Lampung, Bobby Irawan, ketika diwawancarai awak media. (Foto: Luki)

Lainnya

Disparekraf: Study Tour Boleh Asal Ada Muatan Edukasinya

Senin, 1 Jul 2024 - 13:37 WIB

PJ Gubernur Lampung, Samsudin, ketika diwawancarai awak media. (Foto: Luki)

Lampung

Samsudin Dorong Pelaku UMKM Maksimalkan Peluang

Senin, 1 Jul 2024 - 10:45 WIB

E-Paper

Lentera Swara Lampung | Senin, 1 Juli 2024

Minggu, 30 Jun 2024 - 22:55 WIB