Empat Pejabat Eselon III Tubaba Naik Jabatan

Redaksi

Rabu, 21 Maret 2018 - 17:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana pelantikan di Ruang Rapat Bupati Tubaba.

Suasana pelantikan di Ruang Rapat Bupati Tubaba.

Tulangbawang Barat (Netizenku): Empat Pejabat eselon III di Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) mendapatkan kenaikan jabatan, menjadi pimpinan tinggi pratama (PTP) di lingkup pemerintah kabupaten setempat.

Empt pejabat tersebut yakni, Novriwan Jaya yang sebelumnya menjabat sebagai  Sekretaris Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda), dilantik menjadi Kepala Bappeda. Kemudian, Mirza Irawan yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Ekonomi pada Setdakab Tubaba, dilantik menjadi Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD).

Selanjutnya Marwazi. Sebelumnya ia menjabat sebagai Sekretaris Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil), kini dilantik menjadi Kepala Badan Kesbangpol Tubaba. Dan yang terakhir Amrullah. SebelumnyaN ia non struktural umum (NSU) di Dinas Pertanian, kini dilantik menjadi Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tubaba.

Baca Juga  22 Pejabat Ikut Uji Kompetensi Perebutkan Selter JPTP Tubaba

\"\"

Sementara dari 10 pejabat yang dilantik berdasarkan SK Bupati dengan Nomor: 821.22/075/III.03/Tubaba/2018 tersebut, ada tiga pejabat yang terkena mutasi, yakni Lukman yang sebelumnya menjabat sebagai Kadisdukcapil, dilantik menjadi Kadis Penanaman Modal dan Pelayanan Perijinan Terpadu Satu Pintu (DPM-PPTSP). Kemudian, A Hariyanto yang sebelumnya menjabat sebagai Kadis Perhubungan, dilantik menjadi Kadisdukcapil

Dan terakhir, Marwan yang sebelumnya menjabat sebagai  Kadis PM-PPTSP, dilantik menjadi Kadis Perhubungan Tubaba. Sementara tiga pejabat lainnya yang dilantik tetap menjabat di jabatan sebelumnya, yakni M Rasidi tetap menduduki jabatan Kadis Sosial, Iwan Mursalin tetap menduduki jabatan Kadis Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-PR), serta Abdul Sani tetap menduduki jabatan Kadis Perumahan,  Kawasan Permukiman dan Pertanahan.

Baca Juga  Umar Ahmad Sampaikan Orasi Ilmiah di Wisuda Itera

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Tubaba, Fauzi mengatakan, bahwa ada beberapa pertimbangan yang melatarbelakangi dilakukannya pelantikan tersebut, yakni untuk penyegaran, peningkatan karir bagi PNS bersangkutan, termasuk juga pertimbangan kesesuaian penempatan tugas bagi seorang PNS sesuai potensi dan kemampuan yang dimiliki.

\"\"

\”Momentum pelantikan ini diharapkan akan membuahkan dampak atau perubahan yang positif bagi kinerja pemerintah daerah, sehingga dapat senantiasa memahami tanggung jawab untuk memberi pelayanan terbaik kepada masyarakat, sekaligus juga berkewajiban membuat perubahan-perubahan yang positif guna memajukan daerah ini,\” ungkapnya, di ruang rapat bupati, Rabu (21/3).

Baca Juga  KPU Tubaba Mulai Lakukan Pelipatan Surat Suara Pilpres dan Pileg

Ia juga meminta kepada para pejabat yang baru saja dilantik, untuk dapat menunjukan kreatifitas, loyalitas, dan profesionalitas dalam bekerja, sehingga keberadaannya akan menjadi bagian yang penting dari proses kemajuan yang terjadi di bumi Ragem Sai Mangi Wawai.

\”Secara khusus, di masa-masa awal Tahun 2018 ini saya mengajak kepada segenap aparatur di lingkungan Pemkab Tubaba untuk memelihara, menjaga, mempertahankan,  serta meningkatkan berbagai prestasi kerja yang kita raih selama ini, sehingga nantinya kita pun akan senantiasa mampu mempertahankan kepercayaan dan hubungan baik antara jajaran pemerintah daerah dengan masyarakat. Untuk kemudian secara bersama-sama kita terus berupaya memajukan Kabupaten Tubaba,\” pungkasnya.(Arie)

Berita Terkait

Kepala Pusdiklatda Lampung Tutup KML Angkatan IV 2024
Realisasi DD, Tiyuh Panaragan Jaya Utama Mengedepankan Transparansi dan Akuntabilitas
Pemerintah Tiyuh Murni Jaya Realisasikan Penyerapan DD 2024 untuk Pembangunan
5000 KPM Mulai Terima Mantra Pemkab Tubaba
Kwarcab Pramuka Tubaba Gelar KML Angkatan IV
Pj Bupati-TPID Tubaba Pastikan Stabilitas Harga Bahan Pokok Jelang Nataru
Ribuan Warga Tubaba Gelar Sholawat dan Tasyakuran Terpilihnya Mirza-Jihan
Pemkab Tubaba Terima Penghargaan Predikat Kepatuhan Ombudsman

Berita Terkait

Minggu, 22 Desember 2024 - 16:14 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Hadiri Penutupan Rakernas II Pengurus Besar Mathla’ul Anwar

Sabtu, 21 Desember 2024 - 16:46 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Buka Kegiatan Up Grading Keluarga Besar Jaringan Sekolah Islam Terpadu Wilayah Lampung

Sabtu, 21 Desember 2024 - 10:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Membuka Kegiatan Pekan Keselamatan Jalan (PKJ) Tahun 2024

Jumat, 20 Desember 2024 - 15:02 WIB

Pj. Gubernur Lampung Serahkan DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2025, Simbol Pelaksanaan APBN Pemerintahan Baru 

Rabu, 18 Desember 2024 - 21:56 WIB

Pj. Sekdaprov Buka Rakor Swasembada Pangan Provinsi Lampung

Rabu, 18 Desember 2024 - 20:38 WIB

Pastikan Kesiapan Siaga Nataru, PLN cek SPKLU di Jalur Mudik Sumsel-Lampung

Senin, 16 Desember 2024 - 22:07 WIB

Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Membuka Gelar Pengawasan Daerah Provinsi Lampung Tahun 2024

Senin, 16 Desember 2024 - 22:01 WIB

Pemprov Lampung Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Percepatan RTRW-RDTR

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kepala Pusdiklatda Lampung Tutup KML Angkatan IV 2024

Sabtu, 21 Des 2024 - 21:55 WIB

Foto: Istimewa

Lampung Selatan

Pembangunan Masjid Al Hijrah Kotabaru Siap Dilanjutkan

Sabtu, 21 Des 2024 - 15:07 WIB