Dua Penumpang Tewas dalam Kecelakaan Truk

Redaksi

Sabtu, 15 April 2023 - 10:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pringsewu (Netizenku.com):  Insiden kecelakaan maut yang memakan korban jiwa kembali terjadi di Pringsewu Lampung. Kejadian ini terjadi di ruas jalan Lintas Barat Sumatera (Jalinbar) Pekon Wates Kecamatan Gadingrejo Kabupaten Pringsewu, Jumat (14/04/2023) dini hari.

Kecelakaan itu melibatkan satu unit kendaraan truk bernomor Polisi BE 8072 IX warna kuning tanpa muatan yang berisi satu pengemudi dan dua orang penumpang.

Sebelum kecelakaan kendaraan truk itu diketahui melaju dari arah bandar Lampung menuju Pringsewu dan duga melaju dengan kecepatan tinggi. Kemudian saat melintas di jalan menikung kendaraan tersebut tetap berjalan lurus sehingga keluar badan jalan dan menabrak tembok pagar rumah warga.

Akibat kejadian ini dua orang Penumpang tewas ditempat kejadian, Sementara pengemudi truk hanya mengalami luka ringan dan langsung dilarikan kerumah sakit terdekat.

Baca Juga  Polsek Pringsewu Kota Tangkap Buronan Kasus Pencurian 27 TKP

Kasat Lantas AKP Khoirul Bahri saat dikonfirmasi awak media membenarkan peritiwa kecelakaan tersebut. Menurut Khoirul kecelakaan tersebut terjadi pada Jumat (14/04) dinihari sekira pukul 00.15 WIB. Saat peristiwa itu terjadi kendaraan dikemudikan oleh Sukidi (49) warga Desa Sriwaylangsep, Kalirejo, Lampung Tengah.

Sementara kedua penumpang yang tewas bernama Aprianto (46) warga Pekon Waluyojati Kecamatan Pringsewu dan Haryono (40) warga Pekon Ambarawa Kecamatan Ambarawa Kabupaten Pringsewu.

Berdasarkan hasil olah tempat kejadian dan keterangan sejumlah saksi, ujar Kasat, kendaraan truk sebelum terjadi kecelakaan melaju dari arah Bandar Lampung menuju arah Pringsewu dengan kecepatan tinggi. Kemudian saat melintas di TKP yang kondisi jalanya menikung tajam, kendaraan truk malah melaju lurus sehingga keluar badan jalan lalu menabrtak tembok pagar rumah milik warga.

Baca Juga  Ditinggal Mencuci Dapur Fitriyana Habis Dilalap Api

“Akibat peristiwa tersebut kendaraan truk mengalami rusak berat dibagian depan dan samping kiri sementara itu tembok rumah yang ditabrak juga terlihat hancur,” ujar Kasat lantas mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Benny Prasetya pada Jumat (14/04/2023) siang

Diungkapkan Kasat, akibat peristiwa itu dua orang penumpang truk tewas dilokasi kejadian akibat luka berat di beberapa bagian tubuh, sementara sang pengemudi hanya mengalami luka ringan dan langsung dilarikan kerumah sakit terdekat,” ungkapnya.

Kasat juga menyebut jika proses evakuasi berjalan dramastis, pasalnya untuk mengeluarkan kedua korban harus menggunakan kendaraan berat. Selian itu, kondisi korban yang mengenaskan juga susah untuk dikeluarkan karena terjepit body kendaraan.

Baca Juga  Sujadi Minta Tempat Wisata Tonjolkan Ciri Khas

“Alhamdulillah setelah lebih kurang 1,5 jam kedua korban sudah berhasil di evakuasi dan kendaraan yang terlibat kecelakaan juga sudah diamankan di kantor Polisi” terangnya.

Kasat menambahkan, Selain korban jiwa dan luka-luka, peristiwa kecelakaan tersebut juga mengakibatkan kerugian materil mencapai Rp15 juta.

Lebih lanjut kasat lantas menduga, insiden Kecelakaan tersebut diduga diakibatkan kelalaian pengemudi. Hal itu dipastikan Khoirul setelah pengemudi truk yang terlibat kecelakaan tersebut mengakui jika saat kejadian mengemudi dalam keadaan tidak fit.

“ya dugaan awal karena lalainya pengemudi yang memaksanakan diri mengemudi saat kondisi badan sedang lelah dan mengantuk, sehingga berdampat terjadinya kecelakaan,” bebernya.(Reza)

Berita Terkait

Pertahankan Surplus Beras, Pemkab Pringsewu Kembangkan Metode TOT Varietas Inpari 32
Sambut HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69, Polres Pringsewu Gelar Aksi Donor Darah
Modus Transfer Palsu, 4 Napi Rutan Kotaagung Tipu Pedagang Beras di Pringsewu
3 Dosen dan 1 Staf UAP Menerima Penghargaan LLDikti II Award 2024
Kapolres Pringsewu Pimpin Sertijab Kapolsek Gadingrejo dan Pengukuhan Kasat Intelkam
Bhabinkamtibmas Polres Pringsewu Edukasi Warga Waspada Modus Kejahatan
Dua Spesialis Pembobol Apotek di Pringsewu Ditangkap
Kejari Pringsewu Perintahkan Penyidikan Dugaan Korupsi Dana Hibah LPTQ 2022

Berita Terkait

Jumat, 13 September 2024 - 18:35 WIB

Pj. Gubernur: Pentingnya Kolaborasi Membangun Provinsi Lampung

Jumat, 13 September 2024 - 18:31 WIB

Pj. Gubernur Tinjau Pelaksanaan Program Keringanan Pajak Kendaraan Bermotor

Jumat, 13 September 2024 - 18:01 WIB

Pj. Gubernur Buka Rapat Kerja Daerah III DPD IWAPI Provinsi Lampung

Jumat, 13 September 2024 - 17:48 WIB

Pj. Gubernur Lampung Tanda Tangani Perubahan KUA dan PPAS 2024

Jumat, 13 September 2024 - 17:34 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Berikan Penghargaan Kepada Atlet Pelajar dan Pelatih Berprestasi

Jumat, 13 September 2024 - 17:28 WIB

Pj. Gubernur Lampung Gelar Open House dan Ngopi Bareng

Jumat, 13 September 2024 - 17:11 WIB

Pj. Gubernur Lampung Lantik Ferli Yuledi sebagai Pj. Bupati Tulang Bawang

Jumat, 13 September 2024 - 16:54 WIB

Pj Gubernur Lampung Minta Perusahaan Swasta Dukung Kontingen PON 2024

Berita Terbaru

Celoteh

Arinal-Sutono is Back

Jumat, 13 Sep 2024 - 22:09 WIB

Pembukaan open turnamen bola basket yang digelar Pengkab Perbasi Lampung dibuka Penjabat Sekda Ismet Inoni dan dihadiri Ketua Pengprov Perbasi Lampung Fahrulrozi, serta Ketua Harian KONI Lampung Barat, Bambang Kusmanto, Jumat (13/9/2024). (Iwan/NK)

Lampung Barat

Pengkab Perbasi Lambar Gelar Open Turnamen

Jumat, 13 Sep 2024 - 18:59 WIB