Dilarang Makan di Tempat saat Resepsi Pernikahan

Redaksi

Minggu, 26 Desember 2021 - 20:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Satgas Covid-19 Kota Bandarlampung yang juga Wali Kota Bandarlampung, Eva Dwiana, didampingi Ketua PCNU Bandarlampung, Ichwan Adji Wibowo, di Taman UMKM Bung Karno, Jalan Gatot Subroto, Minggu (26/12). Foto: Tangkapan Layar

Kepala Satgas Covid-19 Kota Bandarlampung yang juga Wali Kota Bandarlampung, Eva Dwiana, didampingi Ketua PCNU Bandarlampung, Ichwan Adji Wibowo, di Taman UMKM Bung Karno, Jalan Gatot Subroto, Minggu (26/12). Foto: Tangkapan Layar

Bandarlampung (Netizenku.com): Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana mengimbau masyarakat setempat yang menggelar resepsi pesta pernikahan untuk tidak menyediakan layanan makan di tempat atau prasmanan bagi tamu undangan.

“Untuk sementara ini, bagi yang wedding di rumah-rumah, kalau bisa pakai hampers saja, atau dikotakin, untuk kesehatan kita bersama,” kata Eva Dwiana saat meninjau Taman UMKM Bung Karno, Minggu (26/12).

Baca Juga  Laskar Merah Putih Perjuangan Berbagi Masker Kepada Pengguna Jalan

Imbauan disampaikan di tengah kekhawatiran akan meningkatnya kasus aktif Covid-19 karena penyebaran virus corona varian baru B.1.1.529 atau Omicron.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pemkot tidak menghalangi resepsi pernikahan tapi harus juga menjaga kesehatan dengan kondisi yang sekarang. Omicron lagi meningkat, Bunda minta tolong kepada masyarakat,” ujar dia.

Ev Dwiana yang juga Kepala Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Bandarlampung mengajak masyarakat bekerja sama mengantisipasi penularan Omicron usai perhelatan Muktamar Ke-34 NU kemarin.

Baca Juga  Herman HN: Resepsi pernikahan ditunda dulu

“Kemarin Bandarlampung nol (kasus) Covid-19, ini harus kita jaga kembali. Kalau kita antisipasi bersama, insyaallah, apa yang tidak bisa kita lakukan kalau kita bersama,” kata dia.

Usai Muktamar Ke-34 NU, Eva Dwiana mengeluarkan Instruksi Wali Kota Bandarlampung Nomor 18 Tahun 2021 tentang Pencegahan dan Penanggulangan Corona Virus Disease 2019 pada Saat Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.

Baca Juga  Pusat Keramaian di Bandarlampung Ditutup Hingga Januari 2022

Instruksi Wali Kota tersebut berlaku sejak 24 Desember 2021-3 Januari 2022 selama Libur Natal dan Tahun Baru.

“Ini hanya sementara. Kalau semua aman, kita bisa melakukan segala sesuatu sesuai harapan. Kita enggak tahu dimana Omicron ini di masa-masa liburan,” tutup dia. (Josua)

Berita Terkait

Junanto Herdiawan Dikukuhkan Sebagai Kepala BI Provinsi Lampung
Smartfren Perkuat Jaringan Sambut Ramadan dan Idul Fitri 1445H
Gerakan PMII Bandarlampung Yang Tidak Dipimpin Dapid Itu Palsu
Komitmen Tanpa Batas, BPJS Kesehatan Berikan Layanan JKN Selama Libur Lebaran
Kanwil Kemenkumham Lampung Ngobras Perkuat Sinergi dan Kolaborasi
PGN Catatkan Pendapatan USD3,65 Miliar Sepanjang 2023
Tradisi Ziarah Kubur Buat “Untung” Pedagang Bunga
MAN 2 Bandar Lampung Raih Penghargaan Inovasi Konversi Motor Listrik

Berita Terkait

Kamis, 28 Maret 2024 - 16:28 WIB

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:10 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:43 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan Dana Hibah Parpol Pileg 2019

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:14 WIB

PUPR Tubaba Wujudkan Konektivitas Jalan Mantap Antar Wilayah

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:02 WIB

Jelang Idul Fitri Pemkab Tubaba Gelar GPM

Kamis, 28 Maret 2024 - 12:21 WIB

Target PAD Tubaba Over 100,15 Persen

Kamis, 28 Maret 2024 - 10:11 WIB

Tubaba Tingkatkan Taraf Hidup Lewat Rumah Layak Huni

Rabu, 27 Maret 2024 - 21:40 WIB

Tubaba Berhasil Tekan Laju Inflasi Daerah

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Mar 2024 - 16:28 WIB

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:10 WIB

Pringsewu

Pj Bupati Pringsewu Panen Perdana Padi Organik Teknologi BBM

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:05 WIB