Cawagub Lampung Kunjungi Posko Pemenangan Metro Mubaraq

Leni Marlina

Kamis, 3 Oktober 2024 - 15:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Metro (Netizenku.com): Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Lampung, dr. Jihan Nurlela mengunjungi Posko pemenangan Metro Maju Bersama Bambang-Rafieq (Mubaraq), Kamis (3/10/2024).

Kunjungan tersebut dalam rangka silaturahmi ke pasangan calon Walikota dan Wakil Wali Kota Metro, H. Bambang Iman Santoso dan Dr. M. Rafieq Adi Pradana.

Dari pantauan awak media, posko pemenangan Mubaraq menjadi lokasi pertama yang dikunjungi Jihan Nurlela di Bumi Sai Wawai.

Dalam kunjungan itu, Jihan beserta rombongan disambut oleh Paslon Mubaraq dan puluhan tokoh tim pemenangan Metro Mubaraq. Calon orang nomor dua di Provinsi Lampung tersebut juga bercengkrama tentang upaya menyejahterakan masyarakat Lampung, khususnya di Kota Metro.

Baca Juga  Rahmat Mirzani Djausal: Politik Uang adalah Musuh Utama Demokrasi yang Harus Kita Lawan Bersama

Selain itu, target menyelaraskan pembangunan infrastruktur khususnya jalan juga menjadi prioritas Paslon Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela serta Paslon Mubaraq di Metro.

Kepada awak media, Jihan mengungkapkan bahwa kedatangannya ke Posko Mubaraq merupakan bentuk saling support untuk menghadirkan pembangunan yang lebih baik di Bumi Lampung.

“Hari ini kita bersilaturahmi untuk saling support, kita bersama berjuang untuk Lampung dan untuk Kota Metro,” kata dia kepada awak media.

Dirinya juga mengajak seluruh warga bumi Sai Wawai untuk memilih pemimpin sesuai dengan hati nuraninya. Menurutnya kesalahan dalam memilih, dapat merugikan harapan masyarakat selama 5 tahun kedepan.

Baca Juga  Metro Terjunkan Tim Jumantik Putus Rantai DBD

“Untuk di kota Metro, untuk seluruh masyarakat Metro jangan lupa untuk pilih pemimpin sesuai hati nurani kalian. Jangan sampai salah pilih, kalau salah pilih nanti ruginya 5 tahun,” ujarnya.

Dia juga menegaskan bahwa Mirza-Jihan bersama Demokrat yang mengusung pasangan Mubaraq di Kota Metro.

“Jadi pilih yang sesuai hati nurani, semuanya baik insyaAllah nanti yang menang pun akan jadi yang terbaik. Demokrat yes, kita bersama Demokrat,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Bambang Iman Santoso menyampaikan hasil komunikasi dari kunjungan silaturahmi Cawagub Lampung itu.

Baca Juga  DPRD Metro Apresiasi Semangat Pemuda Tejo Agung Kembangkan KTM

“Alhamdulillah kita kedatangan Mbak Jihan, memang suasana akrab dan bersilaturahmi ke rumah sini, kita ngobrol dan kita ketemu klik antara kami dengan beliau yang pada saatnya nanti memiliki satu cita-cita yang sama,” bebernya.

Pria yang merupakan tokoh agama di Kota Metro tersebut juga menjelaskan bahwa visi misi Mirza-Jihan selaras dengan upaya Mubaraq menghadirkan pembangunan yang sesuai harapan masyarakat di Bumi Sai Wawai.

“Visi misi Mubaraq ini dengan RMD itu insyaAllah bisa sama, antara perkembangan kemajuan Provinsi Lampung yang pada akhirnya juga berdampak kepada Kota Metro,” tandasnya. (Rival)

Berita Terkait

Presiden Prabowo Wanti-wanti Mendikti Agar Mahasiswa Tidak Terhasut
PAN Kembali Bantu Korban Banjir Bandar Lampung
Irham Jafar: 4 Pilar Kebangsaan Penting untuk Melawan Pergeseran Nilai
PSU Pilkada Pesawaran di Tengah Keterbatasan Anggaran, Ini Solusi dari Pak Sam
Sengketa Pilkada Pesawaran Berakhir, MK Putuskan Ini!!!
PAN Terus Pantau Banjir Bandar Lampung
PAN Kembali Kunjungi Korban Banjir
Rahmat Mirzani Djausal Tinjau Pelaksanaan Program MBG di Metro

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:05 WIB

PGN Kebut Pembangunan Infrastruktur Gas Bumi Songsong Swasembada Energi

Senin, 10 Maret 2025 - 13:29 WIB

Momen RAFI 2025, Telkomsel Hadirkan Konektivitas Jaringan Terbaik Sumatera

Jumat, 7 Maret 2025 - 17:41 WIB

Best Mobile Network, Telkomsel Pertahankan Posisi Jaringan Seluler Terbaik di Indonesia

Jumat, 7 Maret 2025 - 16:24 WIB

Sukses Raih Emas, Ditjen EBTKE Dukung Program ELOC BESTARI PGE Area Ulubelu

Kamis, 6 Maret 2025 - 04:44 WIB

Deflasi Februari 2025 Cuma Numpang Lewat, Berikutnya Waspadai Gejolak Inflasi Barang Pangan dan Pendidikan

Kamis, 6 Maret 2025 - 01:51 WIB

Ekspor Sektor Pertanian Lampung Sumbang 23,11 % di Awal 2025

Selasa, 4 Maret 2025 - 14:59 WIB

Layanan Penukaran Uang, BI Imbau Masyarakat Biasakan Transaksi Nontunai

Senin, 3 Maret 2025 - 23:36 WIB

Inflasi Lampung Februari 2025 Terjungkir Diskon Tarif Listrik

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kapolres Tubaba Buka Bersama Awak Media

Jumat, 14 Mar 2025 - 14:04 WIB

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 118 | Jumat, 14 Maret 2025

Kamis, 13 Mar 2025 - 23:38 WIB

Lampung Barat

PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI LAMPUNG BARAT

Kamis, 13 Mar 2025 - 22:05 WIB