Bupati Tanggamus Safari Ramadhan di Kecamatan Limau

Redaksi

Jumat, 17 Mei 2019 - 07:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Limau (Netizenku.com): Tim satu yang dipimpin oleh Bupati Tanggamus, Hj Dewi Handajani, SE.MM., beserta rombongan, Safari Ramadhan puasa hari ke sebelas di Pekon Padangratu,  Kecamatan Limau, Kamis (16/5).

Dewi Handajani, mengatakan kegiatan Safari Ramadhan ini, bukan kegiatan seremoni tahunan semata, melainkan untuk menjalin hubungan silaturahim, juga menjadi momentum bagi pemerintah Kabupaten Tanggamus untuk menunjukkan bukti kepekaan dan kedekatan Pemerintah dengan seluruh lapisan masyarakat khususnya yg ada di Kecamatan Limau.

Di kesempatan tersebut, Dewi mengajak kepada umat muslim di Kecamatan Limau untuk mengisi bulan penuh berkah ini dengan berbagai kegiatan ibadah yang bernilai, mulai dari solawat, tilawah, menyantuni anak yatim, termasuk hal-hal sederhana lainnya seperti menahan amarah dan lain-lain.

Baca Juga  Pekon Babakan Pasang Banner Nama Warga Penerima Bantuan Pemerintah

\”Pada tahun 2019 ini, khususnya di Kecamatan Limau kita telah dan akan melaksanakan pekerjaan sarana dan prasarana fisik dengan total dana Rp5,43 miliar rupiah yang dipergunakan bagi pembangunan Kecamatan Limau diantaranya, untuk pembangunan rigit jalan pekon Padang Ratu, Pembangunan gedung perpustakaan SDN Padang Ratu, Peningkatan jalan Tanjungsiom Sinarpetir, Peningkatan ruas jalan Ampai desa Batukibau dan rehabilitasi jaringan irigasi pekon Kuripan,\” katanya.

Baca Juga  Usai Banten, Pecinta Alam Bantu Korban Banjir di Tanggamus

Untuk pelaksaan semua kegiatan lanjutnya, akan dilakukan secara bertahap.

\”Mohon doanya, agar semua agenda tersebut dapat berjalan sesuai harapan, semoga kita tetap solid dalam membangun Kabupaten Tanggamus yang lebih baik dan lebih maju lagi ke depannya, karena pembangunan dapat berjalan apabila ada dukungan dari kita bersama,\” ujar Dewi.

Dalam kesempatan yang sama, Pemerintah Daerah juga memberikan bantuan kepada Masjid Nurul Fu\’ad Pekon Padang Ratu Kecamatan Limau senilai Rp20 juta, kemudian bantuan kepada 3 Musholla di kecamatan Gisting, dimana masing-masing mushola menerima bantuan sebesar Rp5 juta lalu memberikan bantuan bagi 20 orang anak yatim yang masing-masing anak menerima Rp200 ribu/orang.

Baca Juga  Patroli Forkopimda Tanggamus, Bupati Bubarkan Pesta dan Kerumunan

Turut mendampingi Kapolres Tanggamus AKBP Hesmu Baroto,S.IK., Kajari Tanggamus David Palapa Duarsa, Asisten Tiga Bidang Administrasi Firman Rani, Para Kepala OPD, Camat Limau, Uspika Kecamatan, Para kepala Pekon Se kecamatan Limau, Tokoh masyarakat, tokoh agama, Pengurus MasjId Nurul Fu\’ad Pekon Padang Ratu , serta warga masyarakat Pekon Padang Ratu Kecamatan Limau. (rls/Rapik)

Berita Terkait

Pendaftaran Calon Formatur Musda VI PAN Tanggamus Ditutup
Kontribusi Nyata Energi, PGE Ulubelu Bak Pahlawan Tak Terlihat
Bupati-Wakil Bupati Tanggamus Rakor Akselerasi Penuntasan Pengelolaan Sampah
Sukses Raih Emas, Ditjen EBTKE Dukung Program ELOC BESTARI PGE Area Ulubelu
Saleh-Agus Siap Wujudkan Kabupaten Tanggamus Maju Warga Bahagia
Tekan Inflasi, Pemkab Tanggamus akan Gelar Pasar Murah Lima Titik
Reses, Aleg PKS Sambangi Para Suster Purna Tugas di Vita Grasia
Diterjang Gerimis? Dinding Pondasi RTH Kotaagung Ambruk

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 20:18 WIB

Pasar Murah Jelang Idul Fitri, PLN UID Lampung Siapkan 1000 Paket Sembako

Rabu, 19 Maret 2025 - 14:55 WIB

BRI Regional Office Bandarlampung Santuni 200 Anak Yatim Piatu di Bulan Ramadan

Senin, 17 Maret 2025 - 14:00 WIB

Ramadan, BRI Regional Office Bandarlampung Berbagi Bahagia di Panti

Sabtu, 15 Maret 2025 - 20:09 WIB

Kontribusi Nyata Energi, PGE Ulubelu Bak Pahlawan Tak Terlihat

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:17 WIB

Lampu Kuning, APBN Februari 2025 Defisit Rp31,2 Triliun, Apa Kabar Lampung?

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:05 WIB

PGN Kebut Pembangunan Infrastruktur Gas Bumi Songsong Swasembada Energi

Senin, 10 Maret 2025 - 13:29 WIB

Momen RAFI 2025, Telkomsel Hadirkan Konektivitas Jaringan Terbaik Sumatera

Jumat, 7 Maret 2025 - 17:41 WIB

Best Mobile Network, Telkomsel Pertahankan Posisi Jaringan Seluler Terbaik di Indonesia

Berita Terbaru

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 120 | Kamis, 20 Maret 2025

Rabu, 19 Mar 2025 - 23:01 WIB

Tulang Bawang Barat

Panen Raya, Novriwan Terapkan Sistem Pertanian Berkelanjutan

Rabu, 19 Mar 2025 - 20:43 WIB