Kodim 0410/KBL Miliki Komandan Baru

Redaksi

Selasa, 25 September 2018 - 12:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Komandan Komando Distrik Militer (Kodim) 0410/KBL resmi berganti. Hal itu terjadi karena Letkol Arm H. Didik Harmono, yang sebelumnya menjabat sebagai Komando Kodim 0410/KLB dipindah tugaskan sebagai Kasmenarmed 2/SY/1 Kostrad, dan tugasnya digantikan oleh Letkol ARM.Wahyu Jatmiko.

Upacara serah terima jabatan (Setijab) ini dipimpin langsung oleh Komandan Korem 043/ Gatam Kolonel Kav. Erwin Djatniko di Aula Ahmad Yani Makorem, Selasa, (25/9).

Dalam sambutannya, Kolonel Kav. Erwin Djatniko mengatakan, tugas pokok dan tanggung jawab seorang pimpinan harus tersambung ke bawahan agar seluruh prajurit memiliki jiwa dan tanggung jawab.

Baca Juga  Reses DPRD, Warga Tanjungkarang Persoalkan Sampah yang Berserakan

\"\"

\”Saya menekankan tidak ada lagi alasan apapun prajurit di jajaran Korem yang terlibat dan memback up peredaran narkoba. Sanksinya pecat,\” tegas Danrem.

Menurutnya, jiwa disiplin seorang prajurit harus nyata, membuat dan menciptakan kondisi yang nyaman, baik terhadap sesama prajurit, masyarakat maupun pimpinan.

\”Jadikan kehadiran saudara – saudara sebagai solusi dari setiap permasalahan yang ada, dan lakukan yang terbaik dalam pengabdian kita kepada satuan, masyarakat, bangsa dan negara,\” ungkapnya.

Baca Juga  Pemprov Optimistis e-Planing dan e-Budgeting Bisa Diterapkan Tahun 2019

Sementara itu, usai dilantik, Dandim 0410/KBL, Letkol ARM.Wahyu Jatmiko mengatakan, tugas prioritas pertama tentu melanjutkan TMMD yang akan berlangsung di Kemiling Bandarlampung.

\”Program TMMD merupakan program sebelumnya, yang harus dilanjutkan bersama masyakat dalam menciptakan kerukunan dan keselarasan. Kita akan siapkan 103 desa di Kecamatan Kemiling,\” kata dia.

Selain itu, tugas prioritas selanjutnya adalah menjaga keberlangsungan Pilpres, Pileg. \”Tentu segala prinsip kesiapan yang nantinya kami harapkan lancar, tertib dan aman pada pelaksanaan Pilpres dan Pileg,\” ucapnya.

Baca Juga  Pemkot Diskon 50 Persen Pajak Hotel dan Tempat Hiburan di Bandarlampung

Untuk diketahui, selain serah terima jabatan Komandan Kodim 0410/KBL, juga di laksanakan pelepasan Komandan Kodim 0412/LU (Lampung Utara) , Letnan Kolonel Inf Raden Daniel Bahtiar. (Aby)

Berita Terkait

DPP PROJO Berikan Dukungan Penuh kepada Pasangan Mirza-Jihan untuk Pilgub Lampung 2024
Mirza Komitmen Terhadap Perkembangan Olahraga Billiard, Ayo Ikuti Turnamennya
Hari Pelanggan Nasional, PLN Nyalakan Listrik Gratis di Pesisir Barat dan Mesuji
Triwulan II 2024, Inflasi di Provinsi Lampung Konsisten Terjaga
Kemiskinan di Lampung PR Besar Gubernur Terpilih
Dua Cagub Jalani Tes Kesehatan, Ini Tahapan Berikutnya!
KPU Ingatkan Petahana Harus Cuti, Apa Kabar Bunda Eva?
Arinal Masih Ketua Golkar Lampung, Seno Bagaskoro: PDIP Bukan Partai ‘Domplengan’

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 13:13 WIB

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Senin, 2 September 2024 - 15:54 WIB

Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hadiri HUT ke-66 Dusun Sriwaluyo II

Kamis, 22 Agustus 2024 - 20:35 WIB

OJK-Polda Lampung Edukasi Bhabinkamtibmas Bahaya Aktifitas Keuangan Ilegal

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:59 WIB

Musa Ahmad Kukuhkan 40 Anggota Paskibraka Lampung Tengah

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:38 WIB

Sambut Hari Jadi Polwan ke-76, Polres Lampung Tengah Gelar Bhakti Kesehatan

Kamis, 15 Agustus 2024 - 15:17 WIB

Kapolres Lampung Tengah Pimpin Lat Pra Ops Mantap Praja Krakatau 2024

Selasa, 23 Juli 2024 - 20:36 WIB

Operasi Patuh Krakatau 2024, Polres Lampung Tengah Gelar Sidang di Tempat

Kamis, 18 Juli 2024 - 15:06 WIB

Rusmandi Buka Visitasi Evaluasi Pelaksanaan Statistik Sektoral Lamteng

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:27 WIB

Lampung Tengah

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Jumat, 6 Sep 2024 - 13:13 WIB