Gedung DPRD Tanggamus yang Memprihatinkan

Redaksi

Selasa, 31 Juli 2018 - 17:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanggamus (Netizenku.com): Dua puluh tahun berdiri, gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanggamus mulai nampak seperti gedung tua tak berpenghuni. Hal itu dikarenakan banyaknya bagian gedung yang sudah rusak yang hingga saat ini belum juga diperbaiki.

Bukan hanya atap dan plafon yang mulai rapuh dan terkelupas, terlihat pula cat dinding gedung yang sudah pudar. Terlebih terdapat beberapa bagian ubin keramik yang sudah terlepas.

Menanggapi hal tersebut, Kabag umum DPRD Tanggamus, Erwin Sinungan saat dikonfirmasi di ruangannya menjelaskan, bahwa memang selayaknya gedung DPRD tersebut sudah diperbaiki. Dan juga, perbaikan yang harus dilakukan tidak bisa setengah-setengah.

Baca Juga  Jembatan Gantung Garuda Bantuan Presiden Republik Indonesia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

\”Memang gedung DPRD saat ini dalam kondisi rusak berat dan perlu adanya perbaikan. Artinya, rehab yang perlu dilakukan harus secara menyeluruh. Jika hanya dilakukan rehab secara setengah-setengah dikhawatirkan, kerusakan yang lama belum diperbaiki tapi yang baru diperbaiki sudah rusak lagi,\” kata Erwin.

Erwin melanjutkan, bagian umum DPRD setempat mengklaim bahwa setiap tahun sudah mengajukan usulan anggaran untuk perbaikan/rehab berat gedung, namun minimnya anggaran menjadi kendala untuk perbaikan gedung tersebut, \”Termasuk di anggaran perubahan (2018) ini, tetap kita ajukan usulan untuk perbaikan gedung, tapi semuanya kembali pada ketersediaan anggaran. Jika memang belum ada terpaksa ditunda lagi. Namun, kami akan terus mengajukan usulan ini sampai terealisasi,\” tegasnya.

Baca Juga  FBKOP Tanggamus Desak Transparansi Anggaran Publikasi Advertorial

Saat disinggung mengenai besaran anggaran yang diperlukan dalam kegiatan rehab berat gedung DPRD Tanggamus, meski tidak menyebutkan secara rinci, namun Erwin memperkirakan akan menelan biaya hingga milyaran, \”Tapi, jangankan untuk melakukan rehab berat, dana perawatan rutin pun tidak kita miliki,\” keluh Erwin Sinungan.

Mirisnya, kondisi gedung yang dalam keadaan rusak ini bukan tidak diketahui oleh para anggota legislator kabupaten berjuluk \”Bumi Begawi Jejama\” ini, sebagaimana dijelaskan oleh Baharen anggota Komisi II DPRD Kabupaten Tanggamus.

Baca Juga  APDESI Tanggamus Siap Ikuti Aksi Damai Nasional di Jakarta

Baharen mengatakan, dianggaran tahun 2018 DPRD Tanggamus sudah menganggarkan dana sebesar Rp3,2 miliar untuk rehab gedung DPRD, namun pada saat penyelarasan anggaran, terdapat kekurangan dana untuk Dinas Pendidikan Tanggamus.

\”Akhirnya dana tersebut diberikan untuk rehab sekolah, dan ditahun 2019 yang akan datang akan kembali dianggarkan untuk perbaikan gedung DPRD,\” pungkasnya. (Rapik)

Berita Terkait

FBKOP Tanggamus Desak Transparansi Anggaran Publikasi Advertorial
Jembatan Gantung Garuda Bantuan Presiden Republik Indonesia
Polres Tanggamus Tetapkan Dua Tersangka Pembunuhan Berencana di Pugung
Mangkir Dua Kali dari Panggilan, Kakon Atar Lebar Diciduk Tipikor Polres Tanggamus
Belanja Advertorial DPRD Tanggamus 2025 Dipastikan Tidak Dicairkan
APDESI Tanggamus Siap Ikuti Aksi Damai Nasional di Jakarta
TTE Masuk Pekon: Tugu Rejo Jadi Pelopor Digitalisasi Administrasi di Semaka
IWO Luncurkan ‘Gerakan 20 Ribu Rupiah’ Bantu Anggota Terdampak Banjir Bandang di Aceh, Sumut, dan Sumbar

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 14:20 WIB

Pemprov Lampung Pastikan Seluruh Guru Honorer Sudah Diangkat Jadi PPPK

Selasa, 27 Januari 2026 - 15:03 WIB

DPRD Lampung Pastikan Tak Ada Irigasi Baru Tahun 2026

Selasa, 27 Januari 2026 - 14:19 WIB

Inflasi Lampung Terkendali, Pemprov Waspadai Harga Pangan

Senin, 26 Januari 2026 - 15:55 WIB

Pengangkatan Petugas MBG Jadi Pegawai Negara, DPRD Lampung Soroti Nasib Guru Honorer

Senin, 26 Januari 2026 - 14:11 WIB

Pemprov Lampung Gaungkan Budaya K3 di 2026

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:34 WIB

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:52 WIB

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:06 WIB

Kominfo dan PPPA Lampung Perkuat Sinergi PUSPAGA

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba Gelar Rakor KMP, Perkuat Ekonomi Kerakyatan

Rabu, 28 Jan 2026 - 21:56 WIB

Tulang Bawang Barat

DPC PDIP Tubaba Gelar Musancab, Target 10 Kursi Pemilu 2029

Rabu, 28 Jan 2026 - 21:48 WIB

Lampung Selatan

Tiga Inovasi Layanan Publik Lampung Selatan Segera Diluncurkan

Rabu, 28 Jan 2026 - 21:45 WIB

Tulang Bawang Barat

Joko Kuncoro Resmi Pimpin NasDem Tubaba Periode 2025-2029

Rabu, 28 Jan 2026 - 18:11 WIB