Lampung (Netizenku.com): Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengamankan Bupati Cirebon, Jawa Barat, Sunjaya Purwadi Sastra, dalam operasi tangkap tangan (OTT).
Total ada tujuh orang yang diamankan, termasuk bupati.
Bupati Cirebon Sunjaya Purwadi Sastra diduga menerima suap terkait jual beli jabatan.
\”Terkait dengan jual beli jabatan,\” kata Wakil Ketua KPK Basaria Pandjaitan, Rabu (24/10/2018).
Selain Sunjaya, ada enam orang lainnya yang diamankan. Namun KPK belum membeberkan identitas mereka.
\”Diamankan tujuh orang,\” jelas Basaria.
Sunjaya ditangkap berkaitan dengan transaksi suap jual beli jabatan. Namun KPK belum menyebutkan detail kaitan suap itu.
\”Masih diperlukan pendalaman. Besok akan dijelaskan dalam konferensi pers di KPK,\” ujar Ketua KPK Agus Rahardjo secara terpisah.
Mereka yang terjerat OTT KPK tersebut masih harus menjalani pemeriksaan intensif terlebih dulu.
KPK akan mengumumkan status hukum mereka yang terjaring OTT dalam waktu 1 x 24 jam. (dtc/lan)