651 Personil Polri dan TNI Siap Kawal Pilgub di Tuba dan Tubaba

Redaksi

Senin, 25 Juni 2018 - 21:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Sebanyak 651 personel Polri dan TNI akan diterjunkan dalam pelaksanaan kegiatan Pam (pengamanan) pada tahap pemungutan dan rekapitulasi suara hasil Pemilukada serentak, serta kesiapan sarpas (sarana dan prasarana) yang akan digunakan pada Pilgub Lampung 27 Juni 2018 mendatang.

Personil tersebut diterjunkan dan dilibatkan dalam pengamanan pelaksanaan Pilgub di dua Kabupaten yakni Kabupaten Tulangbawang dan Tulangbawang Barat (Tubaba). \”Mereka terdiri dari 439 personel Pam TPS, 67 personel BKO Polda Lampung, 100 personel BKO Brimob dan 45 personel TNI,” ungkap Kapolres Tulangbawang, AKBP Raswanto Hadiwibowo, SIK, M.Si usai memimpin langsung Apel Serpas (pergeseran pasukan) menuju ke TPS (tempat pemungutan suara), pada Senin (25/6) sekira pukul 15.00 WIB, di Lapangan Mapolres Tulangbawang.

Baca Juga  Triga Lampung Tagih Tanggung Jawab Menteri ATR/BPN soal HGU SGC

Kapolres mengatakan bahwa apel tersebut bertujuan untuk mengecek langsung kesiapan terhadap personel Polri, yang terlibat dalam Pam (pengamanan) pada tahap pemungutan dan rekapitulasi suara hasil Pemilukada serentak, serta kesiapan sarpas (sarana dan prasarana) yang akan digunakan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

\”Untuk personel BKO dari Polda Lampung, Brimob dan TNI, mereka ditempatkan di Polsek jajaran dan bersama Kapolsek melakukan kegiatan patroli bersinggungan, guna mencegah terjadinya tindak pidana selama berlangsungnya tahap pemungutan dan rekapitulasi suara,\” terangnya.

Baca Juga  Larangan Simbolik Petasan vs Perut Pedagang Kecil yang Berisik

Ia juga mengingatkan kepada personel yang melaksanakan tugas Pam di TPS, agar mempedomani arahan pimpinan, apa yang menjadi kewajiban dan apa yang menjadi larangan sebagai anggota Polri.

\”Mudah-mudahan, Pemilukada Gubernur tahun 2018 di wilayah hukum Polres Tulangbawang yang meliputi Kabupaten Tulangbawang dan Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) dapat berjalan dengan aman, lancar dan kondusif,\” pungkasnya. (Arie)

Baca Juga  Emado’s Perluas Jaringan, Lampung Jadi Cabang ke-99

Berita Terkait

Pemprov Lampung Perkuat Kendali Inflasi Jelang Ramadan 2026
Larangan Simbolik Petasan vs Perut Pedagang Kecil yang Berisik
Emado’s Perluas Jaringan, Lampung Jadi Cabang ke-99
Kwarcab Pesawaran Serahkan Dana Bumbung Kemanusiaan ke Kwarda Lampung
Pemprov Lampung Lantik Lima Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama
Triga Lampung Tagih Tanggung Jawab Menteri ATR/BPN soal HGU SGC
3.000 Bibit Kopi-Kakao Dibagikan, Menko Zulkifli Hasan Minta Petani Jaga Gunung Rajabasa
IJP Lampung Pelajari Strategi Komunikasi Publik Jawa Barat dan Pola Kemitraan Media

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 18:48 WIB

Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76

Sabtu, 24 Januari 2026 - 10:35 WIB

Lampung Selatan Raih Predikat “Sangat Baik” ITKP 2025

Minggu, 18 Januari 2026 - 13:36 WIB

Tindak Lanjut Pengawasan Tuntas, Pemkab Lamsel Tuai Apresiasi

Kamis, 15 Januari 2026 - 21:42 WIB

Bupati Egi Resmikan Jalan Kota Baru–Sinar Rejeki

Kamis, 8 Januari 2026 - 08:58 WIB

Kapolres Lamsel Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:26 WIB

Unik, Pelantikan Pejabat Eselon II Lampung Selatan Digelar di Ruang Terbuka

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:19 WIB

Polres Lampung Selatan Siap Amankan Konferkab IX PWI

Senin, 5 Januari 2026 - 13:01 WIB

Pemkab Lamsel Tegaskan TPG ASN ke-13 Cair Januari 2026

Berita Terbaru

Lampung Barat

Bambang Kusmanto Tinjau Pos Damkar Balik Bukit

Selasa, 27 Jan 2026 - 22:21 WIB

Lampung

DPRD Lampung Pastikan Tak Ada Irigasi Baru Tahun 2026

Selasa, 27 Jan 2026 - 15:03 WIB

Lampung

Inflasi Lampung Terkendali, Pemprov Waspadai Harga Pangan

Selasa, 27 Jan 2026 - 14:19 WIB