Bandarlampung (Netizenku): Rektor Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung, Moh. Mukri, memimpin rapat kerja kali pertama semenjak lembaga yang dipimpinnya itu berganti status menjadi UIN.
Pada raker bertema \”Akselerasi Kinerja Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung Menuju Akreditasi Perguruan Tinggi Unggul\”, itu Mukri menyampaikan belum genap setahun menyandang predikat UIN, lembaga yang dinakhodainya akan segera melakukan lompatan besar, di antaranya dengan menambah dua fakultas baru, yakni Fakultas Adab dan Fakultas Saintek. \”Dan belum genap setahun pula, kampus kita tercatat memiliki peminat terbesar se-Sumatera, itu dilihat dari jumlah pendaftar,\” imbuh rektor di Aula Rektorat, Senin (12/3).
Mukri menambahkan, pencapaian makin menebalnya tingkat kepercayaan stakeholder dari luar tersebut, mesti dapat disikapi secara tepat. \”Kita harus meresponnya dengan benar. Saat ini kita harus bekerja secara detail, baik detail dalam berfikir serta detail dalam pelaksanaan. Bukan matang secara konsep tapi implementasinya nol, atau yang sering saya katakan \’Hanya pandai membuat karya kata, namun nol karya nyata\’. Selain itu kita juga harus menyatukan frekuensi agar lembaga ini menjadi excellent,\” katanya.
Sementara Faisal Wakil Retor UIN yang ditunjuk sebagai ketua pelaksana raker, menyampaikan raker ini diikuti oleh tak kurang dari 230 peserta. Para hadirin di antaranya jajaran pejabat kampus. Baik dari pihak rektorat, akademik, fakultas maupun jurusan. Ia juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak yang membantu menyukseskan acara tersebut. (Yesi Putri Lestari )