Tim Patroli KRYD Polres Pringsewu Amankan Komplotan Pengutil Minimarket

Redaksi

Minggu, 31 Januari 2021 - 15:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pringsewu (Netizenku.com): Tim Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) Sat Sabhara Polres Pringsewu, berhasil mengamankan komplotan pengutil barang dagangan di 14 minimarket yang ada di wilayah kabupaten setempat. Pelaku berjumlah tiga orang yang merupakan komplotan dan berasal dari luar wilayah Lampung.

Kasat Sabhara, Iptu Nurul Haq, mewakili Kapolres Pringsewu, AKBP Hamid Andri Soemantri, SIK, mengatakan kejadian itu berawal saat tim KRYD Sat Sabhara tengah melakukan Patroli dan saat melintas di sekitar Indomart Pekon Fajar Agung menerima laporan salah satu karyawan minimarket bahwa telah terjadi pencurian dengan modus mengutil sejumlah barang dagangan.

“Pada hari Minggu 31 Januari 2021 sekira jam 11.00 WIB, saat tim KRYD sedang berpatroli kemudian menerima laporan dari karyawan Indomart Pekon Fajar Agung, bahwa ada sejumlah orang dengan menggunakan mobil minibus Honda Mobilio No.Pol B 2672 CA melakukan aksi pencurian ditempatnya bekerja, dan para pelaku tersebut saat itu telah pergi dari TKP,” ujar Iptu nurul Haq pada Minggu (31/1/21) siang.

Baca Juga  Fauzi Tebar Ribuan Benih Ikan Jelabat di Sejumlah Embung dan Sungai

Ia mengungkapkan, setelah petugas menerima laporan kemudian tim Patroli langsung melakukan mengejaran terhadap terduga para pelaku.

“Setelah melakukan pengejaran akhirnya petugas berhasil menemukan kendaraan terduga pelaku yang sedang melintas di Jalan Lintas Barat Pajaresuk Pringsewu, saat itu petugas langsung menghentikan kendaraan tersebut dan mengamankan para terduga pelaku sebanyak 3 orang,” terang Kasat Sabhara

Baca Juga  Pringsewu Gelar Diskusi Penanganan Covid-19

Kemudian, lanjut Iptu Nurul Haq, ketika petugas melakukan penggeledehan ditemukanlah sejumlah barang bukti yang diduga kuat sebagai barang hasil kejahatan yang disimpan dalam sebuah kardus di kabin bagian belakang kendaraan yang mereka tumpangi.

“BB yang dapat kami amankan antara lain berupa 2 botol sampo clear 320 ml, 1 botol sampo clear 160 ml, 1 botol parfum 400 ml, 1 botol parfum belagio 100 ml, 4 bungkus susu bubuk millo 400 gram, 2 bungkus susu bubuk anlene 650 gram, 1 bungkus susu bubuk cild kid 400 gram, 3 bungkus susu bubuk morinaga BMT 400 gram, 1 bungkus susu bubuk s-26 procal gold 700 gram dan 1 kg gula putih rose brand,” urainya.

Baca Juga  13 Provinsi Ikuti Invitasi Nasional Remaja Junior Angkat Berat Klasik I

Lebih lanjut ia mengungkapkan bahwa ketiga pelaku tersebut berinisial AS (22), SO (30) dan SH (32) dan berasal dari Jakarta. Dari hasil interogasi sementara ketiga pelaku tersebut mengaku telah melakukan pencurian dengan modus mengutil di 14 minimarket yang tersebar di wilayah Kabupaten Pringsewu.

“Saat ini ketiga pelaku berikut barang bukti telah kami limpahkan ke Unit Reserse Umum Sat Reskrim Polres Pringsewu untuk dilakukan pengembangan lebih lanjut,” pungkasnya. (Rz/len)

Berita Terkait

Cegah Penyalahgunaan Senpi, Polres Pringsewu Gelar Tes Psikologi
Pj. Gubernur Lampung Pantau Pelaksanaan Program Pelayanan Kesehatan Gratis di Puskesmas Gedong Tataan
Propam Polda Ingatkan Anggota Polres Jaga Etika dan Profesionalisme
Tekan Angka Kecelakaan, Polres Pringsewu Sosialisasikan Keselamatan Berkendara
Polres Pringsewu Tangkap Pengedar 76 Kg Ganja dan Pemilik Senpi Ilegal
Polres Pringsewu Limpahkan Dua Tersangka Pemeras Kepala Pekon ke Kejaksaan
Tim Penyidik Kejari Geledah Kantor dan Kediaman Sekda Pringsewu
Jaga Stabilitas Pemerintahan, Ini Poin Penting Marindo Pasca Sekda Diciduk

Berita Terkait

Sabtu, 15 Februari 2025 - 22:18 WIB

Pj. Gubernur Lampung Buka Turnamen Tenis “Quarterspin Tournament”

Jumat, 14 Februari 2025 - 23:38 WIB

Dinas Kominfotik Provinsi Lampung Jalin Kerja Sama Dengan Kejaksaan Tinggi Lampung, Perkuat Tata Kelola Pemerintahan

Jumat, 14 Februari 2025 - 23:36 WIB

Menjelang Akhir Masa Jabatan, Pj. Gubernur Lampung Samsudin Sampaikan Pesan Kepada Sejumlah ASN dilingkungan Pemerintah Provinsi Lampung

Kamis, 13 Februari 2025 - 23:43 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Pamitan Ke Masyarakat Lampung

Kamis, 13 Februari 2025 - 23:41 WIB

Pj. Gubernur Lampung Sambut Kunjungan Kerja Komisi II DPR RI, Evaluasi Penyelenggaraan Pilkada Serentak di Provinsi Lampung

Kamis, 13 Februari 2025 - 23:35 WIB

Penjabat Gubernur Lampung Hadiri Pembinaan Mental Spiritual Anggota Satuan Polisi Pamong Praja

Rabu, 12 Februari 2025 - 22:22 WIB

Pemerintah Provinsi Lampung Dorong Aksi Komunitas untuk Iklim, Targetkan Penurunan Emisi Gas Rumah Kaca

Rabu, 12 Februari 2025 - 22:19 WIB

Lampung Menuju 10 Besar Nasional Dalam Prestasi Pendidikan, Pj. Gubernur Samsudin Tekankan Transformasi Pendidikan

Berita Terbaru

Bandarlampung

Pj. Gubernur Lampung Buka Turnamen Tenis “Quarterspin Tournament”

Sabtu, 15 Feb 2025 - 22:18 WIB

Bandarlampung

Pj. Gubernur Samsudin Pamitan Ke Masyarakat Lampung

Kamis, 13 Feb 2025 - 23:43 WIB