SMPN 7 Bandarlampung Juara Tiga Nasional Lomba PJAS BPOM RI

Redaksi

Senin, 22 November 2021 - 11:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Plt Kepala Disdikbud Bandarlampung, Eka Afriana, menerima penghargaan BPOM RI dari Kepala BBPOM di Bandarlampung, Sukriadi Darma (kanan), di SMPN 7 Tanjungkarang Barat, Senin (22/11). Foto: Netizenku.com

Plt Kepala Disdikbud Bandarlampung, Eka Afriana, menerima penghargaan BPOM RI dari Kepala BBPOM di Bandarlampung, Sukriadi Darma (kanan), di SMPN 7 Tanjungkarang Barat, Senin (22/11). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): SMPN 7 Bandarlampung berhasil meraih Juara Tiga Lomba PJAS (Pangan Jajanan Anak Usia Sekolah) yang digelar BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan) RI.

Lomba PJAS yang digelar BPOM RI dalam rangka memperingati Hari Pangan se-Dunia 2021 dan diumumkan secara virtual dalam kegiatan Workshop Keamanan Pangan dan Nutrisi pada Selasa, 19 Oktober 2021 lalu di Hotel Shangrila, Jakarta.

Penilaian lomba dilakukan oleh Kementerian Permberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Kementerian Koperasi dan UKM, dan Kementerian Komunikasi dan Informasi.

Baca Juga  Gus Yaqut Sampaikan Pesan Natal di Katedral Kristus Raja

Untuk jenjang SMP, Komitmen dan Inovasi PJAS Juara I diraih MTsN 1 Makassar, Sulawesi Selatan, Juara II diraih SMPN 1 Koba, Bangka Tengah, Bangka Belitung; dan Juara III diraih SMPN 7 Bandarlampung, Lampung.

Kepala BBPOM di Bandarlampung, Sukriadi Darma mewakili Kepala BPOM RI, Peny K Lukito, menyerahkan penghargaan BPOM RI kepada Plt Kepala Disdikbud Bandarlampung, Eka Afriana, mewakili Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana, Senin (22/11).

“SMPN 7 Bandarlampung adalah sekolah terbaik yang kemudian berperan aktif dalam melaksanakan program pangan jajanan anak usia sekolah,” ujar Sukriadi.

Baca Juga  Bandarlampung Ajukan Kenaikan Tukin ASN

Baca Juga: Pangan dan Jajanan SMPN 7 Bandarlampung Raih Penghargaan BPOM 

Dia mengatakan Lomba PJAS BPOM RI dilaksanakan dalam rangka membangun generasi berkualitas dan mendukung Program JASS PAMAN (Jajanan Anak Usia Sekolah Pangan Aman).

SMPN 7 Bandarlampung, lanjut Sukriadi, sudah menjalankan program inovasi BBPOM seperti Formasi GITAR (Forum Informasi Konsultasi Gizi dan Kesehatan Remaja), program Netizen Kepo untuk mengecek tanggal kedaluarsa dan izin edar kemasan, JASS PAMAN, Duta PAMAN.

“Kami mengucapkan banyak terimakasih untuk program-program unggulan dari SMPN 7 Bandarlampung dan peran aktif dari pemerintah daerah,” kata dia.

Baca Juga  Belajar Daring di Bandarlampung Kembali Diperpanjang

Plt Kepala Disdikbud Bandarlampung, Eka Afriana, mengatakan PJAS merupakan salah satu elemen penting dalam memenuhi asupan energi dan gizi anak usia sekolah.

PJAS mencakup pangan olahan dari industri serta buah-buahan potong sangat mungkin tercemar karena praktik keamanan yang buruk dan lingkungan yang tercemar.

“Saya sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan SMPN 7 Bandarlampung dalam melaksanakan program PJAS yang merupakan wujud dari kegiatan gerakan masyarakat hidup sehat,” tutup dia. (Josua)

Berita Terkait

Rahmat Mirzani Djausal: Politik Uang adalah Musuh Utama Demokrasi yang Harus Kita Lawan Bersama
Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung
PWRI Lampung Gelar Pelatihan Jurnalistik Bangun Profesionalisme Wartawan
Pj. Gubernur Lampung Samsudin Tinjau Kesiapan Buffer Stock, Pastikan Kebutuhan Masyarakat Saat Terjadi Bencana
Pemprov Lampung Ikuti Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi dan Antisipasi Bencana Hidrometeorologi
IPM Lampung Timur dan Kota Metro ‘Lampu Kuning’
IPM Provinsi Lampung 2024 Sebesar 73,13 Tumbuh Terjaga 0,65-0,69 Poin
Terobosan Bidang Kesehatan Stem Cell dan Kanker, Pemkab Pringsewu Jalin Kerjasama dengan SCCR Indonesia

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 15:41 WIB

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Senin, 18 November 2024 - 11:57 WIB

KPU Tanggamus Helat Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada

Sabtu, 16 November 2024 - 17:49 WIB

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan

Sabtu, 16 November 2024 - 17:11 WIB

Kasatreskrim: Transaksi Judol Togel di Wonosobo Capai Rp25 Jutaan/Bulan

Sabtu, 16 November 2024 - 16:43 WIB

Gerak Cepat, Polres Tanggamus Berantas Judi Online

Jumat, 15 November 2024 - 17:07 WIB

Ribuan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Kamis, 14 November 2024 - 21:15 WIB

DPRD Tanggamus Paripurna Sumpah Janji PAW Heru Antori

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB